Apa itu Brand Ambassador? Ini Penjelasan dan Tips Memilihnya!

by Fanny
apa itu brand ambassador

Ketika melihat iklan suatu produk yang dilengkapi dengan foto seorang artis besar atau influencer, pasti Sobat MEA bertanya-tanya apakah itu hanya untuk estetika semata atau ada maksud lain di baliknya? Nah orang-orang yang menjadi wajah suatu produk disebut dengan brand ambassador. Apa itu brand ambassador?

Memiliki brand ambassador ini juga penting dilakukan sebagai salah satu strategi pemasaran. Untuk itu, kami akan membahas apa itu brand ambassador, tanggung jawab, hingga manfaatnya untuk bisnis. Yuk simak!

Table of Contents

Apa Itu Brand Ambassador

Bisnis makin laris dengan kepoin triknya di sini!
Dapatkan informasi terkini seputar bisnis online dengan gabung ke Komunitas MEA yang dipandu oleh Coach ahli. Gratis!

Banyak masyarakat yang mencari tahu apa itu brand ambassador ketika mereka mulai melihat wajah familiar yang muncul di iklan produk. Brand ambassador sendiri adalah seseorang yang membantu mempromosikan produk ke jaringan mereka dengan tujuan untuk meningkatkan penjualan. Ketika Sobat MEA memilih brand ambassador, itu juga berarti Sobat MEA memilih ‘wajah’ yang ingin digunakan untuk merepresentasikan brand atau produk Sobat MEA.

apa itu brand ambassador

Sobat MEA bisa memilih siapa saja untuk menjadi brand ambassador. Mulai dari influencercontent creator, hingga artis ternama. Pastikan Sobat MEA memilih brand ambassador yang tepat dan sesuai dengan produk agar bisa menarik perhatian konsumen, ya.

3 Manfaat Brand Ambassador

Setelah mengetahui apa itu brand ambassador, kami akan membagikan manfaat brand ambassador ini untuk bisnis Sobat MEA. Karena dengan memiliki brand ambassador tidak hanya untuk meningkatkan brand awareness dan penjualan saja, namun masih banyak manfaat lainnya, yaitu:

1. Meningkatkan Kepercayaan Konsumen

Selain itu, dengan memilih brand ambassador yang tepat, Sobat MEA juga bisa menarik audiens atau fans dari orang tersebut untuk turut menggunakan produk Sobat MEA. Seperti contohnya meminta artis atau penyanyi dari Korea Selatan untuk menjadi brand ambassador Sobat MEA yang membuat penggemar mereka jadi lebih mudah untuk mengenali produk Sobat MEA.

apa itu brand ambassador

Seperti misalnya saja ketika ada konsumen yang melihat foto di atas dan merupakan penggemar Red Velvet, pasti akan berpikir, “Wah, Irine aja pakai Azarine.” Kemudian mereka akan ngepoin produk-produkd ari Azarine yang bekerja sama dengan Red Velvet.

2. Mendekatkan Brand Kepada Konsumen

Memperkenalkan produk baru adalah sebuah tantangan tersendiri ketika meluncurkan sebuah brand. Itulah mengapa Sobat MEA perlu memahami apa itu brand ambassador dan manfaatnya bagi bisnis. Dengan adanya brand ambassador yang sudah dikenal oleh masyarakat luas, maka Sobat MEA akan lebih mudah untuk memperkenalkan produk kepada konsumen.

Hal ini karena audiens akan lebih mudah untuk menerima informasi baru dari orang yang mereka ‘kenal’. Itulah mengapa memilih brand ambassador yang tepat itu adalah suatu hal yang penting.

3. Memberikan Ulasan Baik

apa itu brand ambassador

Ketika bekerja sama dengan brand ambassador, mereka tidak hanya mempromosikan produk saja, namun juga turut menggunakan produk Sobat MEA. Ketika mereka turut memakai produk, maka mereka juga akan memberikan ulasan jujur mengenai produk Sobat MEA. Dengan begitu, konsumen juga akan lebih percaya karena mereka bisa melihat hasilnya.

4 Cara Memilih Brand Ambassador

1. Relevan dengan Brand

Tips pertama dalam memilih brand ambassador adalah pastikan orang tersebut relevan dengan brand Sobat MEA. Seperti misalnya saja Sobat MEA menjual produk perawatan kulit khusus remaja.

Maka akan lebih cocok jika Sobat MEA memilih brand ambassador yang berusia belasan hingga di usia awal 20 tahunan sebagai wajah brand Sobat MEA. Jangan sampai Sobat MEA memilih seseorang yang usianya sudah di atas 30 tahun karena akan tidak relevan nantinya.

2. Sejalan dengan Visi Perusahaan

apa itu brand ambassador

Relevansi saja tidak cukup. Sobat MEA juga perlu memilih brand ambassador yang memiliki nilai yang sama dengan perusahaan.

Misalnya, Sobat MEA menjual pakaian yang dibuat dari bahan daur ulang untuk mendukung gerakan eco-friendly. Sobat MEA bisa memilih brand ambassador yang juga turut menggemakan gerakan ini dan memiliki track record dalam gerakan cinta lingkungan. Jadi kampanye yang Sobat MEA lakukan akan sejalan dengan brand ambassador yang dipilih.

3. Perhatikan Audiensnya

Tidak cukup hanya mengetahui apa itu brand ambassador saja, Sobat MEA juga perlu memperhatikan audiens dari tokoh tersebut. Lihat bagaimana respon dan perilaku audiens di platform pribadi mereka, apakah audiens ini sama dengan target pasar yang Sobat MEA tuju.

Karena akan susah nantinya jika target audiens Sobat MEA adalah pekerja di usia 25-30 tahun, namun audiens dari brand ambassador adalah remaja sekolah. Produk akan sulit untuk dipasarkan dan promosi tidak akan berjalan dengan baik.

4. Tentukan Anggaran

Tentu anggaran yang dikeluarkan akan berbeda untuk setiap orang. Jadi jika Sobat MEA belum mampu untuk membayar brand ambassador ternama, Sobat MEA tetap bisa memilih seseorang yang berpengaruh dan memenuhi ketiga tips di atas.

Itu dia pembahasan tentang apa itu brand ambassador dan tips untuk memilihnya. Semoga ulasan ini membantu Sobat MEA dalam mencari dan menentukan brand ambassador untuk perusahaan, ya. Selamat mencoba!

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat