Landing page adalah salah satu komponen penting dalam bisnis online. Pasalnya, sebuah landing page ini bisa menjadi rumah sekaligus brand image dari sebuah bisnis. Karena itu, Sobat MEA dilarang membuat landing page yang sembarangan. Tentu saja ada banyak tips dan trik cara membuat landing page yang menarik yang wajib dilakukan.
Landing page sendiri adalah halaman yang ada dalam sebuah website. Nggak seperti dulu, kini banyak cara membuat landing page yang mudah karena semakin banyaknya CMS website yang dapat digunakan oleh pemula.
Terus gimana sih cara membuat landing page yang menarik dan bisa menarik traffic? Oke daripada berlama-lama lagi, langsung aja simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
11 Langkah Mudah Cara Membuat Landing Page di WordPress
Mau belajar digital marketing langsung dari pelakunya?
Meski cara membuat landing page di WordPress ini cenderung mudah dan sederhana, namun ada beberapa hal yang harus Sobat MEA perhatikan saat mengeksekusinya agar landing page dapat mendatangkan audiens yang tepat. Kembali lagi, langsung aja kita masuk ke 11 langkah tutorial cara membuat landing page yang menarik. Yuk simak!
1. Tentukan Tujuan Landing Page
Langkah pertama dalam cara membuat landing page adalah menentukan tujuan pembuatan landing page. Hal ini harus Sobat MEA lakukan agar pesan yang ingin Sobat MEA sampaikan pada pelanggan atau calon pelanggan bisa lebih jelas.
Selain itu, Sobat MEA juga akan lebih mudah untuk melakukan evaluasi performa landing page jika memang memiliki tujuan yang jelas. Nah ada beberapa tujuan landing page yang bisa Sobat MEA pilih. Berikut ini di antaranya;
- Lead generation digunakan untuk mengumpulkan data calon konsumen.
- E-commerce dipakai untuk menjual layanan atau produk.
- Viral marketing digunakan untuk memberikan informasi mendetail tentang produk atau layanan.
- Branding bertujuan untuk membuat kesan yang kuat pada produk atau layanan untuk menarik calon konsumen.
2. Tentukan Target Audiens
Setelah menentukan tujuan landing page, langkah kedua dari cara membuat landing page adalah dengan menentukan target audiens. Hal ini penting dilakukan. Sebab, tampilan landing page yang ditujukan untuk perempuan usia 20-30 tahun yang menyukai skincare akan berbeda dengan tampilan landing page untuk bapak-bapak usia 40-50 tahun yang hobi memancing.
Untuk itu dengan memilih target audiens yang spesifik, Sobat MEA akan lebih mudah untuk membuat desain dan tata letak landing page agar lebih sesuai. Sobat MEA juga akan semakin mudah untuk membuat copywriting landing page agar bisa menyampaikan pesan dengan baik.
3. Cari Referensi Landing Page
Jika Sobat MEA masih bingung mengenai desain landing page yang menarik, Sobat MEA bisa mencari landing dengan produk atau layanan yang serupa. Dengan melihat berbagai referensi dan contoh landing page dari kompetitor, Sobat MEA bisa membuat landing page yang berbeda dan jauh lebih menarik.
Yup, dengan perkembangan teknologi dan semakin ketatnya persaingan, mencari sebanyak-banyaknya referensi menjadi hal yang penting untuk dilakukan.
4. Buat Copywriting Landing Page
Bingung gimana cara maksimalkan hasil menggunakan iklan di Facebook?
Langkah selanjutnya dari cara membuat landing page adalah membuat copywriting dan isinya. Formula yang biasa digunakan pada landing page adalah AIDA, yaitu Awareness (kesadaran/daya tarik), Interest (minat), Desire (keinginan), dan Action (aksi).
Sobat MEA bisa mengawali dengan copywriting dan visual yang pas agar bisa menarik perhatian calon konsumen. Selanjutnya bangun minat calon konsumen dengan menggambarkan masalah yang mereka hadapi.
Selanjutnya, berikan solusi dengan produk yang Sobat MEA jual untuk meningkatkan keinginan calon konsumen dalam memecahkan masalah mereka. Jika sudah, Sobat MEA bisa menyisipkan button atau tombol pembelian agar calon konsumen bisa langsung membeli atau melakukan order pada produk Sobat MEA.
5. Pilih Plugin Page Builder
Selanjutnya adalah memilih tools untuk membuat landing page. Jika Sobat MEA ingin membuat sendiri, kami sarankan Sobat MEA menggunakan plugin page builder yang bisa dibuat oleh pemula karena tidak memerlukan coding. Ada banyak plugin page builder yang bisa Sobat MEA gunakan, salah satunya adalah Elementor yang akan kami bahas lebih jauh.
6. Instal Elementor
Salah satu page builder yang paling mudah digunakan adalah Elementor. Nah untuk menggunakannya, Sobat MEA harus menginstall Elementro terlebih dahulu. Berikut ini tutorial menginstallnya
- Buka halaman WordPress dan login menggunakan akun admin
- Jika sudah masuk, klik menu Plugins
- Pilih Add News
- Akan muncul beragam plugin, Sobat MEA bisa mencari plugin Elementor dengan mengetik di kolom pencarian
- Selanjutnya pilih plugin bernama Elementor Website Builder
- Berikutnya klik Install
- Terakhir klik Activate untuk mulai menggunakan Elementor.
- Selesai!
7. Aktifkan Menu Landing Page
Langkah selanjutnya cara membuat landing page adalah mengaktifkan menu landing page dengan bukan menu dashboard WordPress, kemudian klik Elementor. Berikutnya Sobat MEA bisa membuka tab General. Selanjutnya pada menu Post Types centang bagian Landing Page dan terakhir klik Save Changes.
8. Membuat Landing Page
Selanjutnya Sobat MEA bisa langsung menambahkan landing page dengan mengklik tab Template, lalu klik Landing Pages. Setelah itu, akan muncul banyak pilihan template, namun Sobat MEA bisa langsung klik tombol Add New Landing Page.
9. Pilih Tema Landing Page
Makin jago ngiklan di Facebook dan Instagram
Selanjutnya, Sobat MEA akan langsung diarahkan ke Theme Library Elementor yang menyediakan berbagai macam template landing page menarik. Pilih tema yang sesuai dengan branding dan tujuan landing page, lalu klik Insert Now untuk menggunakan template landing page yang paling cocok dengan produk atau jasa yang Sobat MEA tawarkan.
10. Atur Template Landing Page
Cara membuat landing page yang selanjutnya adalah kustomisasi landing page. Meskipun template yang Sobat MEA pilih bisa langsung digunakan, Sobat MEA tetap bisa mengatur bagian-bagian landing page sesuai keinginan dan kebutuhan. Pasalnya, plugin Elementor ini memang dilengkapi dengan fitur drag dan drop yang bisa mempermudah Sobat MEA untuk melakukan kustomisasi landing page.
11. Terbitkan Landing Page
Jika desain dan copywriting landing page sudah selesai dimasukkan dan diatur sesuai keinginan, langkah terakhir dari cara membuat landing page adalah dengan menerbitkannya. Tapi sebelum menekan tombol Publish, lebih baik Sobat MEA melakukan preview terlebih dahulu untuk mengetahui jika masih ada yang perlu perbaikan.
Sobat MEA juga bisa melihat tampilan preview landing page di 3 device. Bisa melihat landing page pada tampilan desktop, tablet dan juga tampilan smartphone. Pastikan tampilan landing page pada setiap device sudah baik.
Itu dia 11 langkah cara membuat landing page yang bisa Sobat MEA lakukan dari awal sampai diterbitkan. Semoga saja artikel ini bisa membantu Sobat MEA yang memang sedang berniat untuk membuat sebuah landing page. Aminn!