Cara Iklan Di TikTok Ads Agar Jualan Semakin Laris

by Fanny

Cara Iklan di TikTok Ads – Di zaman serba digital ini, peluang pebisnis online untuk melebarkan sayap bisnisnya menjadi semakin besar. Dari menjual melalui marketplace hingga sosial media merupakan sudah dapat dilakukan dengan mudah saja. Beberapa sosial media bahkan menyediakan bagian khusus untuk berjualan.

Salah satunya adalah TikTok. Aplikasi yang semakin digandrungi ini tidak hanya menjadi tempat untuk membuat konten edukatif atau konten untuk senang-senang saja, tapi bisa juga untuk sobat MEA berjualan! Bahkan, konsumen tidak perlu keluar aplikasi TikTok untuk membeli produk sobat MEA, loh. Cukup sekali klik, dan produk tersebut bisa langsung mereka dapatkan.

Memudahkan banget untuk sobat MEA dan konsumen kan? Yuk kepoin selengkapnya tentang iklan TikTok dengan TikTok Ads!

tiktok ads

Daftar Isi

Cara Iklan TikTok Ads

Untuk mendaftarkan akun sobat MEA ke TikTok Ads, ini dia beberapa hal yang perlu sobat MEA lakukan:

  1. Masuk halaman TikTok for Business
  2. Kemudian kamu bisa klik Memulai di bagian kanan atas atau dibawah tulisan
  3. Setelah itu, isikan email, password, dan konfirmasi ulang password
  4. Klik Send Code dan sobat MEA akan menerima kode verifikasi yang akan dikirimkan ke email yang sobat MEA masukkan tadi. Lalu masukkan kode verifikasi 
  5. Klik kotak persetujuan TikTok Ads Term and Condition, lalu klik Sign Up
  6. Selanjutnya, sobat MEA akan diminta untuk mengisi kolom negara, zona waktu, nama bisnis, nomor telepon, dan juga mata uang yang digunakan (IDR)
  7. Klik Register setelah mengklik kotak persetujuan TikTok Ads Program Terms
  8. Kemudian, isi informasi bisnis dan informasi billing. Kemudian, klik panah ke kanan
  9. Sobat MEA akan diminta untuk mengisi saldo akun yang bisa diisi minimal 100 ribu rupiah. Kami merekomendasikan agar sobat MEA mengisi saldo sebesar 300 ribu hingga satu juta rupiah. Tapi sobat MEA juga bisa melewati bagian ini dan diisi nanti
  10. Akun TikTok Ads Manager sobat MEA sudah jadi!

Kesel konten jualan nggak pernah rame?

Makanya belajar sama kami biar kamu tau gimana caranya bikin konten berkualitas Gabung ke Kelas TikTok.
Gratis kok!

Setelah membuat akun TikTok Ads Manager, sobat MEA juga perlu tau macam-macam jenis iklan TikTok Ads. Karena seperti Facebook Ads, TikTok Ads juga memiliki beberapa kategori agar tujuan iklan sobat MEA semakin tepat. Nah kategori atau campaign inilah yang nantinya akan membantu mengoptimalkan iklan yang dibuat oleh sobat MEA. jadi, sobat MEA sendiri harus tau apa tujuan dari sobat MEA membuat iklan. Berikut adalah 3 jenis advertising object di TikTok Ads:

  • Awareness
BACA JUGA  Cara Menggunakan TikTok Ads di TikTok Shop. Simpel!

Seperti artinya, awareness berarti kesadaran, yang artinya tujuan dari campaign ini adalah untuk membuat viewers sadar akan adanya produk atau brand sobat MEA. di tab Awareness ini, ada satu pilihan yaitu Reach.

– Reach, bertujuan agar iklan yang sobat MEA buat dapat membuat semakin banyak orang untuk mengenali brand dan produk yang sobat MEA jual. Dengan begitu, iklan akan disebarkan ke sebanyak dan seluas mungkin ke pengguna TikTok.

  • Consideration

Bertujuan agar pengguna TikTok yang melihat iklan sobat MEA akan mempertimbangkan untuk melakukan sesuatu. Nah, ‘sesuatu’ ini ada 3 jenis di tab Consideration:

– Traffic, bertujuan agar iklan mampu mengarahkan pengguna TikTok untuk mengunjungi halaman tertentu yang sobat MEA buat. Iklan ini bisa membuat pengguna TikTok untuk mengunjungi landing page, website, atau blog post, tergantung link mana yang sobat MEA masukkan kedalam iklan. Jadi, tujuan dari iklan ini adalah untuk menaikkan jumlah traffic di landing page, website, atau blog post tadi.

– App Instal, bertujuan agar iklan mampu membuat pengguna TikTok untuk membuka app store untuk melihat dan mengunduh aplikasi sobat MEA. Pastinya sobat MEA pernah kan sedang mengklik sesuatu, terus tiba-tiba blank sebentar dan muncul sebuah aplikasi di app store? Nah, kira-kira begitu tujuan dari iklan ini.

– Video Views, iklan ini mendorong pengguna TikTok untuk menonton konten sobat MEA. Jadi, tujuannya adalah untuk menaikkan views pada konten atau video tertentu.

  • Conversion

Bertujuan untuk mendorong pengguna TikTok untuk melakukan sesuatu yang dapat menaikkan konversi akun atau konversi pembelian di akun sobat MEA. pada tab ini, ada satu pilihan dengan nama yang sama, yaitu:

– Conversions, iklan bertujuan untuk mengarahkan viewers atau pengguna TikTok untuk melakukan konversi yang dapat berupa pembelian, mulai berlangganan, subscribe/follow, dan lain sebagainya.

Kalau sobat MEA sendiri, ingin membuat iklan dengan tujuan apa?

Bingung ngabisin stok jualan?

Kami bisa bantu kamu sampai harus restok karena kebanjiran orderan tiap hari. Pakai jasa kami dan kamu bakal disupport oleh tim profesional yang akan bantu larisin produk kamu!

TikTok Pixel

Bukan hanya Facebook Ads saja yang punya Facebook Pixel, tapi TikTok juga punya. TikTok Pixel ini berfungsi untuk membantu sobat MEA menemukan konsumen baru, optimisasi kampanye iklan, serta untuk mengukur kinerja iklan. Dengan tools ini, sobat MEA dapat melihat aktivitas pengunjung di situs web. Sobat MEA juga dapat melihat berapa banyak orang atau pengunjung yang melihat halaman atau membeli barang dari halaman tersebut. Kemudian, sobat MEA juga bisa membuat kategori konsumen untuk menarik kembali konsumen lama, atau membuat model iklan yang mirip untuk mendapatkan konsumen baru.

BACA JUGA  Rekomendasi Robot TikTok yang Bikin Video TikTok Cepat FYP. Canggih & Bergaransi!

Dan tidak jarang terkadang saat pemasangan iklan, ada kesalahan seperti konten iklan atau gangguan pada TikTok Pixel. Untuk itu, sobat MEA membutuhkan bantuan dari TikTok Pixel Helper. Jadi, Pixel Helper berfungsi untuk membantu sobat MEA untuk melakukan verifikasi dan memecahkan masalah pada pemasangan TikTok Pixel dengan memeriksa apa saja kesalahan yang terjadi. Kemudian, Pixel Helper ini akan memberikan rekomendasi apa saja yang tepat untuk penerapan pada situs web sobat MEA.

Jadi, dengan menggunakan Pixel Helper juga, sobat MEA dapat memecahkan masalah mengenai pemasangan TikTok Pixel secara lebih dalam dengan adanya diagnostik secara mendetail pada semua level.

Audience

Agar iklan semakin tepat sasaran dan dapat menghasilkan banyak penjualan, tentunya sobat MEA harus menentukan audiens atau target market. Untuk menentukan audiens ini, dapat dengan 2 cara, yaitu:

  • Melalui followers

Sobat MEA bisa menggunakan followers untuk dijadikan target market. Karena tentunya mereka memfollow akun sobat MEA dengan beberapa alasan kan, salah satunya adalah karena mereka tertarik dengan produk yang sobat MEA jual. Sobat MEA juga bisa mendapatkan informasi tambahan melalui komentar mereka mengenai apa saja sih yang mereka sukai atau harapkan dari produk sobat MEA. Jadi, sobat MEA juga bisa meningkatkan kualitas dan keunggulan agar konsumen bisa mendapatkan barang sesuai harapan mereka.

  • Melalui targeting

Pilihan targeting yang diberikan oleh TikTok Ads juga sangat spesifik, loh. Jadi, hampir dapat dipastikan bahwa iklan sobat MEA tidak akan salah sasaran. Sebelum membuat karakteristik target audience, sobat MEA akan diminta untuk memilih persona audiens:

  • Custom Audience, persona audience akan dibentuk dengan mengunggah file yang berisi data konsumen yang bisa sobat MEA dapatkan melalui data user di aplikasi dan website sobat MEA.
  • Lookalike Audience, persona ini dibuat dengan custom audience yang sudah ada.
BACA JUGA  CARA JUALAN DI TIKTOK ?

Jika sobat MEA sudah memilih persona, sobat MEA bisa menentukan target audience secara manual yang terdiri dari 3 kategori, yaitu:

  • Demografi. Sobat MEA dapat menentukan target berdasarkan gender, usia, negara, bahkan bahasa apa yang digunakan.
  • Behaviour and interest. Menentukan audience berdasarkan perilaku dan minat pengguna TikTok terhadap suatu konten. Misalnya saja ada yang suka like, komen, share, atau duet, dan lain sebagainya.
  • Perangkat. Sobat MEA bisa menentukan audiens berdasarkan detail perangkat apa yang mereka gunakan, seperti harga perangkat, koneksi internet, jenis OS, dan lain sebagainya.

Banjir cuan dari TikTok?

Bisa banget kalau kamu tau caranya dari coach yang kontyennya sering masuk FYP dan dapetin jutaan rupiah tiap live jualan!

Menjalankan Iklan

Jika tahapan di atas sudah sobat MEA lakukan semua, langkah terakhir adalah menjalankan iklan. Sobat MEA juga perlu mengetahui bahwa pengguna dapat mengklik beberapa bagian pada tampilan iklan dimana bisa sobat MEA arahkan ke landing page atau ke akun.

Untuk jenis iklan yang biasa, ketika pengguna mengklik bagian apapun di tampilan iklan, baik di profil akun, foto akun, nama akun, dan lain sebagainya, maka pengguna akan langsung diarahkan ke landing page.

Tapi dengan menggunakan Spark Ads, pengguna dapat diarahkan kemana saja. Misalnya ketika mengklik akun sobat MEA, mereka akan diarahkan ke akun sobat MEA. Tetapi ketika mereka mengklik bagian lain, maka mereka akan diarahkan ke TikTok Shop atau bisa juga ke landing page. 

Nggak ada ide buat ngonten jualan di TikTok?

Selama ada kami, kamu cukup rebahan dan nikmatin aja hasilnya!

Kapan sobat MEA pakai TikTok Ads?

Males karena ternyata ribet? Kalau sobat MEA sudah familiar dengan Facebook Ads, sobat MEA juga pasti bisa menaklukkan TikTok Ads kok. Atau masih butuh bantuan melalui konsultasi dengan coach yang kontennya lolos FYP terus?

Boleh banget! Yuk gabung ke Kelas TikTok dan ngobrol langsung dengan coach ahli!

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat