273
Untuk Sobat MEA yang mencoba berbisnis pada Facebook, pasti pernah mendengar Facebook Ads. Facebook Ads merupakan fitur yang dapat meningkatkan penjualan. Pertanyaannya bagaimana cara kerja Facebook Ads?
Perlu Sobat MEA tahu jika Facebook Ads dapat membantu pemasaran produk atau promosi produk lebih luas bahkan Sobat MEA bisa mengatur waktu tayang promosi iklan produk.
Facebook Ads atau Meta Ads, merupakan sebuah platform dari Facebook untuk memasang iklan berbayar pada sosial media yaitu Facebook dan Instagram.
Sobat MEA pasti tahu jika sekarang ada perubahan dalam naungan Facebook menjadi META, maka dari itu muncul istilah Facebook Ads atau META Ads.
Contohnya, ketika membuka Story Instagram lalu muncul iklan, nah itu dilakukan melalui Facebook Ads. Jadi pada dasarnya Facebook Ads merupakan tempat untuk beriklan yang menyasar seluruh pengguna Facebook di seluruh dunia.
Untuk penempatannya, iklan biasa akan ada pada feeds ataupun sidebar dengan bentuk berupa foto, GIF, carousel atau video.
Walaupun banyak orang yang mengatakan jika Facebook Ads sudah nggak menguntungkan, hal itu karena orang tersebut nggak mengerti cara kerja dari Facebook Ads.
Facebook Ads sendiri memang ada untuk dapat membantu para pebisnis agar bisa menjangkau target yang tepat dengan iklan yang tepat juga.
Ketika membuat iklan, Sobat MEA bisa menentukan terlebih dahulu beberapa karakteristik yang memang sesuai dengan bisnis Sobat MEA. Mulai jenis kelamin, umur, lokasi serta ketertarikan.
Pada Facebook Ads Sobat MEA dapat memilih device apa yang digunakan. Sehingga iklan yang nanti terpasang akan sesuai dengan karakteristik yang sudah Sobat MEA tentukan.
Facebook menjadi tempat yang pas dan memiliki potensi untuk beriklan, dengan pengguna yang sudah banyak. Berikut beberapa manfaat menggunakan Facebook Ads.
Dalam hal ini Sobat MEA bisa menentukan target dari mulai, usia, lokasi, ketertarikan, status pernikahan dan lainnya yang Facebook tawarkan. Sedikit rahasia, sebagai advertiser lebih baik menargetkan iklan dengan spesifik agar bisa meningkatkan konversi utama.
Pada sebuah strategi pemasaran terdapat istilah funneling yang menggambarkan alur pelanggan dari awal hingga terjadi deal atau biasa disebut customer journey.
Dalam Facebook Ads sendiri Sobat MEA dapat memilih berbagai tujuan yang sesuai dengan bisnis, seperti klik, visitor, penjualan, leads dan lainnya. Singkatnya, Facebook memiliki beberapa layanan untuk seluruh tujuan marketing.
Remarketing merupakan fitur yang digunakan oleh para advertiser dalam meng-engage kembali para audience yang sudah pernah melihat produk jualan Sobat MEA.
Contohnya kembali memancing seseorang sudah mengunjungi website atupun berinteraksi di sosial media dan pernah memasukan produk dalam keranjang tetapi nggak membeli.
Nah itu dia beberapa penjelasan mengenai cara kerja Facebook Ads. Gimana? Apakah Sobat MEA tertarik menggunakan iklan Facebook?
+6282117932648
Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184
Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184
Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat