Ingin Bisnis Makin Laris? Lakukan 6 Cara Membuat Google My Business Ini!

by Viki
cara membuat google my business

Di era digital saat ini, promosi secara online sangat penting dilakukan demi meningkatkan bisnis. Salah satu cara untuk memperluas jangkauan dan visibilitas bisnis Sobat MEA di dunia maya adalah dengan cara membuat Google My Business.

Google My Business adalah platform gratis yang disediakan oleh Google dan memungkinkan Sobat MEA untuk menampilkan informasi bisnis secara lengkap. Informasi ini termasuk alamat, nomor telepon, jam operasional toko, ulasan, gambar, dan informasi lain terkait bisnis yang dijalankan. 

Dengan profil Google My Business yang kuat, brand Sobat MEA dapat muncul dalam hasil pencarian lokal dan Google Maps. Inilah mengapa Sobat MEA perlu memiliki akun Google My Business untuk bisnis online.

Google My Business juga menyediakan beberapa fitur yang dapat dimanfaatkan untuk bisnis, diantaranya:

Gabung Komunitas Bisnis Online MEA

Untuk dapatkan lebih banyak tips n trik seputar bisnis dan informasi lainnya hingga bimbingan berbisnis online bagi pemula. GRATIS!!!
  • Bisnis Lokal
  • Produk atau Merek
  • Perusahaan, organisasi, atau institusi
  • Seni
  • Hiburan
  • Olahraga
  • Dan lain-lain

Nah, untuk dapat menggunakan fitur ini, Sobat MEA perlu membuat akun Google My Business. Pastikan Sobat MEA juga memiliki lokasi usaha yang jelas agar Google dapat menemukan alamat bisnis dengan mudah. 

Cara Membuat Google My Business Untuk Pemula

Setelah mengetahui manfaat Google My Business, Sobat MEA tentunya semakin tertarik untuk mengelola akun Google Bisnisku, bukan? Berikut cara daftar Google Bisnisku atau Google My Business untuk pemula,:

1. Mendaftar atau Masuk ke Akun Google

2. Kunjungi Google My Business

Setelah masuk ke akun Google, Sobat MEA bisa langsung kunjungi situs web Google My Business di https://www.google.com/business/. Lanjutkan dengan klik tombol Mulai Sekarang atau Kelola Sekarang untuk memulai proses pembuatan profil.

3. Masukkan Informasi Bisnis

Pada langkah ini, masukkan nama bisnis yang Sobat MEA jalankan. Pastikan untuk memasukkan nama yang akurat dan sesuai dengan yang digunakan dalam bisnis. 

Setelah memasukkan nama bisnis, Sobat MEA akan diminta untuk memilih kategori bisnis yang paling relevan. Pilih kategori yang paling sesuai dengan jenis bisnis Sobat MEA karena ini akan membantu Google memahami dan menampilkan bisnis dalam hasil pencarian yang relevan. Jika sudah, klik Berikutnya.

Jasa Kelola Toko Online Lengkap dan Bergaransi

Ingin jualan online tapi gak ada waktu? Konsultasikan pada kami untuk solusi terbaiknya! Cuanmu auto jalan terus tanpa tergerus~

4. Tambahkan Informasi Lokasi

Jika bisnis Sobat MEA memiliki lokasi bisnis offline, maka Sobat MEA akan diminta untuk memasukkan alamat lengkap. Google akan menggunakan informasi ini untuk menampilkan lokasi bisnismu di Google Maps

Pastikan untuk memasukkan alamat yang benar dan dapat ditemukan dengan mudah oleh pelanggan. Selain itu, Sobat MEA juga dapat menambahkan informasi kontak bisnis seperti nomor telepon dan situs web bisnis.

5. Verifikasi Bisnis

Setelah memasukkan semua informasi yang diperlukan, Google akan meminta Sobat MEA untuk melakukan verifikasi bisnis. Verifikasi Google ini bertujuan untuk memastikan bahwa Sobat MEA adalah pemilik atau wakil dari bisnis yang diiklankan. 

Google akan mengirimkan surat pos ke alamat yang diberikan dalam langkah sebelumnya. Surat ini akan berisi kode verifikasi yang perlu Sobat MEA masukkan ke dalam akun Google My Business untuk menyelesaikan proses verifikasi. Setelah verifikasi selesai, profil Google My Business akan aktif secara otomatis.

BACA JUGA  5 Cara Memaksimalkan Shopee Affiliate untuk Vlogger!

6. Tambahkan Informasi Tambahan

Setelah profil Google My Business aktif, Sobat MEA dapat menambahkan informasi tambahan untuk meningkatkan visibilitas dan daya tarik bisnis. 

Dalam hal ini, Sobat MEA dapat mengunggah foto produk atau gambar yang menarik terkait bisnis yang dijalankan. Sobat MEA juga dapat mengisi profil bisnis dengan deskripsi yang menjelaskan lebih detail tentang produk atau layanan yang Sobat MEA tawarkan.

Dalam dunia bisnis, cara membuat Google Bisnis adalah langkah penting untuk meningkatkan eksistensi dan menjangkau lebih banyak pelanggan potensial. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Sobat MEA mulai mengoptimalkan potensi bisnis secara online.

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat