2 Cara Mendapatkan Cashback Shopee dan Voucher Lainnya

by Viki
cara mendapatkan cashback shopee

Sobat MEA tentu menyadari bahwa belanja online telah menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Salah satu platform e-commerce terfavorit yang banyak digunakan yaitu Shopee. Terlebih, Shopee sering menawarkan berbagai promosi menarik seperti cashback. Tapi bagaimana cara mendapatkan cashback Shopee tersebut?

Perlu diketahui, cashback merupakan salah satu metode yang digunakan oleh Shopee untuk memikat pelanggan dan meningkatkan loyalitas. Bisa dibilang, cashback adalah sebuah keuntungan dimana Sobat MEA bisa mendapatkan uang kembali dalam jumlah tertentu setelah membeli produk yang berlaku.

Oleh karena itu, banyak pengguna yang mengincarnya. Cashback ini dinilai sebagai teknik hemat karena pembeli tidak perlu membayar penuh dari harga produk yang dijual. Tidak heran jika kemudian banyak orang yang berbondong-bondong mengejar cara mendapatkan cashback Shopee untuk keuntungan tersebut.

Table of Contents

Apa itu Voucher Cashback Shopee?

Ingin tahu cara jualan di Shopee yang baik dan benar?
Yuk gabung bareng seller Shopee dan mentor berpengalaman di komunitas bisnis Shopee!

Melansir laman Shopee, voucher cashback adalah sebuah program Shopee yang memungkinkan Pengguna untuk mendapatkan cashback dalam bentuk koin Shopee yang dapat digunakan untuk pembelian selanjutnya. Misalnya, Sobat MEA membeli barang seharga Rp150.000 menggunakan 30.000 Koin Shopee. Sobat MEA juga menggunakan Voucher Cashback 10% pada pesanan tersebut. 

Setelah melakukan pembayaran, Sobat MEA akan mendapatkan cashback sebesar 12.000 koin Shopee. Dalam hal ini, Sobat MEA hanya dapat bertransaksi menggunakan Koin Shopee hingga 25% dari total transaksi pada aplikasi Shopee untuk pembelian selanjutnya.

2 Cara Mendapatkan Cashback Shopee

Perlu diketahui bahwa tidak semua Pengguna bisa mendapatkan voucher cashback Shopee. Karena voucher yang disediakan tentu tidak sama antara satu pengguna dengan pengguna lainnya. Selain itu, Shopee juga menawarkan berbagai promosi ketika event tertentu, seperti ulang tahun Shopee, Hari Belanja Nasional (Harbolnas), dan lain sebagainya. 

BACA JUGA  Pemula Wajib Tahu, Begini Cara Memproses Pesanan di Shopee dengan Benar!

Ada pun cara mendapatkan cashback Shopee. Ada beberapa metode yang bisa dilakukan. berikut di antaranya:

1. Melalui Menu Gratis Ongkir & Voucher

Join Shopee MCN Partner agar promosi lebih jitu bareng ahlinya!
Pastikan kamu hanya mendapatkan kesempatan spesial tersebut lewat MCN Shopee MEA~

Pertama, Sobat MEA dapat mengklaim voucher cashback melalui menu Gratis Ongkir & Voucher yang ada dui halaman utama aplikasi Shopee. Nah, Sobat MEA dapat melakukannya sebelum melakukan pembelian produk. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Shopee di HP.
  • Pada halaman utama, pilih menu Voucher Gratis Ongkir & Voucher.
  • Lalu pilih opsi Voucher Cashback, dan klik tombol Klaim.
  • Ketika ingin menggunakan voucher cashback Shopee, pastikan produk yang ingin dibeli telah memenuhi syarat dan ketentuan penggunaan Voucher Gratis Ongkir seperti minimal pembelian, jasa kirim, dan lain-lain.
  • Beberapa voucher biasanya memiliki kuota penukaran. Setelah mengklaim voucher, harap gunakan segera untuk menghindari kemungkinan kuota voucher habis.
  • Setelah itu, klik kolom voucher di halaman Keranjang Saya.
  • Lalu pilih Voucher Cashback dan klik OK.
  • Jika sudah, Pengguna akan menerima Koin Shopee setelah pesanan selesai.

Menariknya, voucher diskon atau cashback Shopee ini dapat digunakan bersamaan dengan voucher Gratis Ongkir Shopee, dan voucher diskon atau cashback toko. Sehingga Sobat MEA bisa mendapatkan keuntungan yang lebih banyak.

2. Program Loyalty

Kedua, metode ini khusus untuk Pelanggan setia dengan level tertentu. Ya, jika Sobat MEA salah satunya, Sobat MEA berhak mendapatkan cashback koin dari program Shopee Loyalty. Berikut langkah-langkah yang perlu dilakukan:

Nah, begitulah panduan untuk cara mendapatkan Cashback Shopee. Dengan voucher yang satu ini, Sobat MEA dapat menghemat uang secara signifikan dan merasakan pengalaman belanja online yang lebih menyenangkan di Shopee. Tapi pastikan telah membaca syarat dan ketentuan dan batas waktunya untuk mendapatkan manfaat promosi yang maksimal. Selamat mencoba!

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat