Gak Perlu Belanja! Ini 5 Cara Mendapatkan Koin Shopee Gratis

by Fanny
cara mendapatkan koin Shopee Gratis

Sebagai pengguna Shopee, pasti Sobat MEA sudah tidak asing dengan Koin Shopee, bukan. Koin ini bisa Sobat MEA dapatkan dari penggunaan voucher cashback dan akan masuk ke saldo koin Shopee secara otomatis setelah selesai melakukan pesanan. Namun, Sobat MEA juga bisa melakukan cara mendapatkan Koin Shopee gratis, loh. Jadi nggak perlu belanja dulu dan Sobat MEA bisa mengumpulkan banyak koin dalam satu hari!

Dalam artikel ini, kami akan membagikan 5 cara mendapatkan koin Shopee gratis dengan mudah. Yuk simak cara selengkapnya di bawah ini!

Table of Contents

Apa itu Koin Shopee?

Mau tau cara tingkatkan omzet hingga 2x lipat?
Yuk gabung ke komunitas yang dipandu oleh Coach Shopee secara langsung di sini. GRATIS!

Sebelum membagikan cara mendapatkan koin Shopee gratis, Sobat MEA perlu mengetahui terlebih dahulu apa itu koin Shopee dan apa manfaatnya untuk proses jual beli. Pada dasarnya, Koin Shopee adalah loyalty point atau poin loyalitas yang bisa Sobat MEA dapatkan dengan mengklaimnya secara gratis maupun setelah melakukan pembelian produk.

Koin ini juga merupakan uang virtual dari Shopee yang bisa Sobat MEA jadikan sebagai salah satu metode pembayaran, loh. Sobat MEA bisa menggunakan koin untuk melakukan pesanan di Shopee, pembelian produk digital, penukaran voucher, dan penukaran item gratis di Game Shopee. 1 koin Shopee sendiri setara dengan 1 Rupiah.

cara mendapatkan Koin Shopee gratis

Koin Shopee banyak dimanfaatkan oleh pengguna untuk melakukan pembayaran pembelian produk. Hal ini sangat menguntungkan ketika Sobat MEA tidak memiliki banyak saldo namun memiliki cukup banyak koin untuk berbelanja. Eits, tapi Sobat MEA tidak boleh terlalu bergantung pada Koin Shopee, ya.

BACA JUGA  Cara Membuat Chat Otomatis di Shopee Agar Toko Dapat Rating Positif

Hal ini karena Koin Shopee dapat digunakan hingga 25% dari total jumlah transaksi saja. Seperti misalnya Sobat MEA melakukan pembelian produk dengan harga Rp100.000,-. Maka Sobat MEA hanya bisa menggunakan koin sebanyak 25% dari total harga, yaitu Rp25.000,- saja. 

Jadi meskipun Sobat MEA memiliki koin Shopee sebanyak 100 ribu misalnya, maka Sobat MEA tidak akan bisa menggunakan seluruh koin tersebut. Namun Sobat MEA bisa menggunakan 100% Koin Shopee untuk melakukan pembelian pada Voucher Cashback ShopeePay & Voucher Diskon ShopeePay.

Perlu diingat bahwa Koin Shopee ini tidak bisa diuangkan atau ditarik tunai, ya. Namun bisa Sobat MEA manfaatkan sebagai salah satu pembayaran secara online mau pun offline melalui merchant ShopeePay. Jangan lupa juga untuk mengisi saldo atau melakukan pembelian menggunakan ShopeePay secara rutin. 

Hal ini karena koin Shopee yang didapatkan dari bonus saldo ShopeePay akan hangus jika Sobat MEA tidak melakukan top up atau pembelian dalam 6 bulan sejak bonus saldo diterima.

5 Cara Mendapatkan Koin Shopee Gratis

Mau Dapetin Komisi Affiliate Berkali-kali Lipat?
Gabung ke MCN Shopee MEA dan nikmati benefit lainnya dengan klik di sini!

Setelah mengetahui apa itu Koin Shopee dan apa manfaatnya, sekarang kami akan membagikan 5 cara mendapatkan Koin Shopee gratis dengan mudah berikut ini:

1. Check In Harian

Berikut adalah langkah-langkah untuk mendapatkan koin Shopee gratis melalui check in aplikasi:

  • Buka aplikasi Shopee di perangkat Sobat MEA.
  • Klik menu Saya di sebelah kanan bawah.
  • Pilih menu Koin Shopee.
  • Halaman akan menampilkan jumlah koin yang akan Sobat MEA dapatkan setiap harinya.
  • Klik Check In untuk klaim koin hari ini.
  • Lakukan check in lagi di hari-hari berikutnya untuk mengumpulkan Koin Shopee dengan gratis!

2. Bermain Shopee Games

cara mendapatkan Koin Shopee gratis

Shopee juga menyediakan berbagai macam game menarik yang bisa Sobat MEA mainkan. Di games ini, biasanya Sobat MEA akan mendapatkan diamond atau reward lainnya yang bisa ditukarkan dalam bentuk koin. Sobat MEA juga bisa mendapatkan koin langsung di game Shopee Capit dan Shopee Tanam.

3. Scroll Rekomendasi Produk

Cara mendapatkan Koin Shopee gratis berikutnya adalah cukup dengan scroll aja. Sobat MEA bisa membuka halaman check in harian, kemudian scroll ke bawah dan akan ada pemberitahuan jika Sobat MEA scrolling halaman produk rekomendasi selama 30 detik, maka Sobat MEA akan mendapatkan 25 Koin Shopee secara otomatis. Jadi, cukup scroll saja hingga timer yang ada habis sampai 0 detik, kemudian Koin Shopee akan masuk ke saldo secara otomatis.

4. Memberikan Ulasan Produk

Siapa nih yang setelah memberi produk hanya mengklik Pesanan Diterima dan tidak meninggalkan ulasan produk? Padahal, Sobat MEA bisa mendapatkan 25 koin Shopee gratis dengan memberikan ulasan produk yang berguna dan informatif untuk pembeli lainnya, loh. Sobat MEA cukup klik Nilai kemudian masukkan 3-5 foto, 1 video dengan durasi minimal 4 detik, dan ulasan minimal 50 karakter. Setelah selesai memberikan ulasan, maka Sobat MEA akan mendapatkan 15 Koin Shopee secara otomatis.

BACA JUGA  Jenis-jenis Iklan dan Cara Memasang Iklan di Shopee

5. Klaim Koin di Shopee Live

cara mendapatkan Koin Shopee gratis

Cara mendapatkan Koin Shopee gratis berikutnya bisa Sobat MEA lakukan dengan mengklaimnya di Shopee Live. Banyak penjual yang membagikan koin gratis selama melakukan Live. Tenang aja, Sobat MEA tidak perlu membeli produk yang sedang mereka tawarkan, kok. Cukup klik Klaim Bonus Koin yang muncul di sebelah kanan atas saat Live berlangsung, kemudian Koin Shopee akan masuk ke saldo koin secara otomatis.

Itu dia pembahasan lengkap mengenai apa itu koin Shopee hingga bagaimana cara mendapatkan Koin Shopee gratis. Cukup mudah dan cepat, bukan? Selamat mencoba dan dapatkan koin sebanyak mungkin!

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat