Penyebab Facebook hilang sendiri bisa bermacam-macam, bisa karena lupa kata sandi, lama tidak diakses, atau bahkan akun telah di hack. Jika sudah begini, Sobat MEA harap berhati-hati. Pasalnya jika akun di hack, maka akun bisa digunakan untuk tujuan kriminal seperti phising atau mengelabui orang lain demi mendapatkan identitas yang bersifat rahasia dan Sobat MEA tidak akan bisa login ke akun tersebut dengan cara biasa ataupun menggunakan nomor HP.
Table of Contents
Cara Mengembalikan Facebook yang Hilang
Tapi Sobat MEA tidak perlu khawatir. Di artikel ini, MiMe akan membagikan cara mengembalikan Facebook yang hilang. Ada beberapa cara memulihkan akun yang hilang yang bisa dilakukan. Tinggal sesuaikan saja dengan penyebab utama dari permasalahan tersebut. Adapun penjelasannya, silakan simak di bawah ini!
1. Melalui Status Login
Cara menampilkan Facebook yang hilang ini mungkin terkesan sepele, tapi Sobat MEA perlu membuka akun FB lama melalui pengaturan ubah kata sandi untuk mengecek status login. Tapi ini hanya berlaku jika Sobat MEA masih bisa mengakses akun Facebook tersebut. Ini sangat mudah, tidak perlu mendownload aplikasi tambahan, dan hanya perlu mengganti kata sandi secara manual saja.
Berikut langkah-langkah yang perlu Sobat MEA lakukan:
- Buka aplikasi Facebook di HP. Pastikan sudah login akun.
- Pilih menu Pengaturan & Privasi > Pengaturan.
- Pilih menu Keamanan & Info Login > Ubah kata sandi.
Jika Sobat MEA lupa password akun Facebook saat ini, silakan lakukan cara memulihkan akun facebook yang lupa kata sandi dengan klik Forgot your password? di bagian bawah untuk mengganti kata sandi melalui email atau nomor telepon.
Dalam hal ini, disarankan untuk menggunakan password yang kuat dengan kombinasi huruf dan angka untuk meminimalisasir pembobolan akun. Catat akun dan simpan di tempat yang aman untuk login kembali serta mencegah akun FB yang hilang di kemudian hari.
2. Melalui Reset Password
Jika Sobat MEA sudah log out akun Facebook di semua perangkat dan tidak bisa mendapatkan akses kembali ke akun tersebut, maka cara mengembalikan Facebook yang hilang selanjutnya adalah dengan mencoba login melalui sistem account recovery.
Berikut langkah-langkah yang perlu Sobat MEA lakukan:
- Buka Aplikasi Facebook di HP.
- Pilih menu Lupa Akun? yang ada di bawah kolom Password.
- Sobat MEA akan diarahkan ke halaman Temukan Akun Anda, masukkan email atau nomor HP ke kolom yang tertera.
- Pilih 1 dari 3 opsi atur ulang sandi.
- Masukkan kode keamanan yang diberikan melalui SMS atau email.
- Setelah terkonfirmasi, biasanya sudah berhasil dan Sobat MEA diminta untuk login dengan password baru.
Perlu diketahui, ada tiga pilihan untuk mengatur ulang kata sandi, yaitu dengan cara masuk ke akun Google, mengirim kode melalui email, atau mengirim kode melalui SMS. Silakan pilih salah satu yang paling mudah.
Jika Sobat MEA memilih cara ke 3, harap cek pesan masuk dari Facebook di bagian inbox pada email. Jika tidak ada, cek di bagian spam.
Tapi jika Sobat MEA memilih mengirim kode melalui SMS, cek pesan masuk di HP. Lalu masukkan kode keamanan yang diberikan ke kolom yang tertera.
3. Melalui Kontak Terpercaya
Sobat MEA juga bisa memanfaatkan kontak terpercaya 3 sampai 5 teman di Facebook yang bisa membantu untuk masuk ke akun Facebook yang bermasalah. Pastikan Sobat MEA sudah mengatur pilihan kontak terpercaya sebelum melakukan cara mengembalikan Facebook yang hilang ini.
Berikut langkah-langkah yang perlu dilakukan:
- Buka aplikasi Facebook di HP.
- Pilih opsi Lupa akun?
- Klik tombol Minta Bantuan pada Kontak Terpercaya dan klik Tampilkan Kontak Terpercaya Saya.
- Selanjutnya, ikuti instruksi yang tertera.
4. Melalui Laporkan Akun di Hack
Akun Facebook yang hilang bisa jadi dikarenakan akun Sobat MEA telah di hack atau diretas orang lain. Jika sudah begini, biasanya akun akan hilang atau berpindah tangan. Tapi Sobat MEA bisa melakukan cara mendapatkan FB yang hilang dengan melaporkannya. Berikut langkah-langkah yang perlu Sobat MEA lakukan:
- Buka browser di perangkat Sobat MEA dan kunjungi halaman laporkan akun di hack di sini.
- Di halaman tersebut, isi email, nomor HP, dan kata sandi.
- Klik tombol log in.
- Selanjutnya, masukkan email baru untuk atur ulang kata sandi.
- Pilih opsi Lanjutkan dan isi formulir yang diminta.
- Lakukan konfirmasi dan tunggu proses verifikasi hingga selesai.
5. Melalui Laporkan Profil
Bisa jadi, akun Sobat MEA sebenarnya masih ada. Tapi ada orang lain yang mengubah informasi login, sehingga Sobat MEA tidak bisa mengaksesnya dengan email dan kata sandi yang digunakan.
Cara mengembalikan Facebook yang hilang bisa Sobat MEA lakukan dengan melaporkannya melalui menu Laporkan Profil. Tapi sebelumnya, Sobat MEA perlu login ke akun Facebook lain atau meminjam akun FB teman.
Lalu berikut langkah-langkah yang perlu Sobat MEA lakukan:
- Buka aplikasi Facebook di HP dan login menggunakan akun Facebook yang lain.
- Ketikkan nama akun Sobat MEA yang hilang di kolom pencarian, dan masuk ke halaman profil.
- Lalu klik ikon Tiga Titik di bawah kanan foto sampul.
- Selanjutnya, pilih opsi Cari dukungan atau laporkan > Hal Lain > Pulihkan akun ini.
- Ikuti intruksi yang tertera.
6. Melalui Fitur Pulihkan Akun
Jika akun Facebook di hack dan diubah informasinya, biasanya Sobat MEA tidak bisa mengaksesnya kembali. Tapi tenang, Facebook sendiri memiliki fitur untuk memulihkan akun tanpa email. Berikut langkah-langkah yang perlu Sobat MEA lakukan:
- Buka browser di perangkat dan kunjungi laman Facebook di sini.
- Di halaman login, pilih opsi Tak Ada Lagi Akses ke Ini.
- Sobat MEA akan diarahkan untuk memasukkan email baru di kolom yang tertera. Pastikan Sobat MEA memiliki email baru.
- Selanjutnya, jawab pertanyaan keamanan yang dibuat saat pertama kali membuat akun Facebook. Lalu klik Lanjutkan.
- Jika sudah, buat password baru dan konfirmasi.
- Selesai! Sobat MEA sudah bisa masuk kembali ke akun FB tersebut dengan email dan password baru.
Jika semua cara di atas gagal, Sobat MEA dapat menghubungi tim dukungan Facebook dengan klik Bantuan pada halaman Facebook. Tim dukungan Facebook akan membantu memulihkan akun.
Untuk menghindari kehilangan akses ke akun Facebook di masa depan, jaga keamanan akun dengan melakukan tindakan seperti mengubah kata sandi secara teratur, tidak menggunakan kata sandi yang sama untuk beberapa akun, dan mengaktifkan fitur keamanan seperti otentikasi dua faktor.
Cara Mencari Akun FB yang Hilang
Cara mengembalikan Facebook yang hilang di atas juga bisa Sobat MEA gunakan sebagai cara mencari akun FB yang hilang. Untuk lebih jelasnya, berikut adalalah cara ganti password secara manual agar akun FB Sobat MEA bisa digunakan kembali:
- Masuk ke halaman Facebook Sobat MEA.
Masuk menu Pengaturan & Privasi, lalu klik Pengaturan. - Lanjutkan dengan klik Keamanan & Info Login, lalu klik Ubah Kata Sandi.
- Karena Sobat MEA lupa dengan kata sandi yang digunakan sebelumnya, maka Sobat MEA bisa melanjutkan dengan pilih menu Forgot Your Password. Lanjutkan dengan Reset Password.
- Nantinya akan muncul notifikasi di email atau nomor telepon untuk mengganti password. Sobat MEA cukup mengikuti instruksi dan menggantinya dengan password baru.
Cara Mengembalikan Halaman Facebook
Tidak hanya cara mengembalikan Facebook yang hilang yang banyak dicari, cara mengembalikan halaman Facebook juga tampaknya menjadi masalah yang sering dihadapi oleh pengguna Facebook. Sobat MEA bisa mengatasi masalah ini dengan melakukan langkah-langkah mudah di bawah ini:
- Cari dengan nama yang benar
Cara mengembalikan halaman Facebook yang pertama adalah Sobat MEA harus memastikan bahwa Sobat MEA sudah memasukkan nama halaman Facebook ke kolom pencarian dengan benar. Jika nama sudah benar namun halaman tidak muncul meskipun Sobat MEA mengikuti halaman tersebut, maka itu artinya halaman tadi sudah dihapus oleh pihak Facebook.
- Cari di halaman pencarian Google
Jika pencarian di Facebook tidak berhasil, Sobat MEA bisa melakukan cara mengembalikan halaman Facebook melalui halaman pencarian Google. Cara melakukannya sangat mudah, yaitu Sobat MEA hanya perlu membuka Google Search kemudian masukkan nama halamana Facebook atau gunakan kata kunci yang berhubungan dengan halaman Facebook yang ingin ditemukan.
- Hubungi tim dukungan Facebook
Cara mengembalikan halaman Facebook yang terakhir bisa Sobat MEA lakukan dengan menghubungi tim dukungan Facebook. Sobat MEA bisa mengklik Kirim Pesan pada menu Bantuan, yang nantinya Sobat MEA bisa memberikan keterangan mengenai masalah dan kendala apa yang dihadapi terkait masalah halaman yang hilang.
Demikian informasi mengenai cara mengembalikan Facebook yang hilang. Kehilangan akses ke akun Facebook memang sangat membuat siapapun panik. Apalagi jika akun tersebut berisi kenangan foto dan video yang sudah tersimpan lama.
Ini tentu sangat disayangkan jika Facebook hilang atau pasti takut sekali ada kebocoran data jika akun tersebut di hack. Tapi tenang, ternyata ada beberapa cara mengembalikan Facebook yang hilang agar bisa kembali lagi di tanganmu. Semoga bermanfaat!