Cara Menggunakan Voucher Shopee, Mulai dari Gratis Ongkir Hingga Cashback.

by Viki
cara menggunakan voucher shopee

Salah satu alasan orang-orang berbelanja di marketplace pasti karena harga yang lebih murah. Belum lagi mereka bisa mendapatkan voucher gratis ongkir, diskon toko, hingga potongan harga. Inilah yang disebut belanja tetap cuan. Tapi ngomong-ngomong, bagaimana sih cara menggunakan voucher Shopee?

Hal ini penting untuk Sobat MEA ketahui karena bisa disebut juga dengan lifehack. Pasalnya bisa menghemat pengeluaran. Sobat MEA pun tidak perlu lagi ragu untuk berbelanja melalui e-commerce meskipun lokasi seller berada di pulau yang berbeda. Voucher gratis ongkir tersebut berlaku untuk seluruh Indonesia. 

Dan dalam artikel ini, MiMe akan memberikan informasi seputar cara menggunakan voucher Shopee, cara mendapatkannya, hingga penjelasan lebih lanjut seputar voucher Shopee. Simak di bawah ini!

Table of Contents

Apa Itu Voucher Shopee?

Yuk, Belajar Lebih Banyak Untuk Cuan di Shopee di Sini!
Ada berbagai strategi, insight, hingga bimbingan khusus bagi kamu yang berbisnis di Shopee. Gabung Komunitas Seller Shopee MEA, bakal lebih cuan dan GRATIS!!!

Menurut laman Seller Shopee, voucher Shopee sendiri merupakan program dari Shopee yang menawarkan keringanan bagi pengguna Shopee yang hendak berbelanja. Selain potongan harga (Cashback) dan gratis ongkir, ada juga voucher toko yang hanya tersedia di toko-toko tertentu.

Jenis voucher toko pun beragam dan masing-masing memiliki ketentuan tersendiri. Ada voucher dengan minimal pembelian di toko tersebut, ada voucher yang mengharuskan pengguna follow akun toko tersebut, ada juga voucher untuk event-event tertentu.

Cara Menggunakan Voucher Shopee Saat Berbelanja

Saatnya Dapat Cuan Lebih Bareng MCN Shopee MEA yang Berisi!
Jualan di Shopee dan pengen dibantu untuk memaksimalkannya? Yuk percayakan saja pada program MCN MEA! Lebih gampang~

Meski voucher Cashback, Gratis Ongkir, dan Voucher Toko memiliki perbedaan yang cukup signifikan, tapi sebenarnya memiliki  penggunaan yang hampir sama. Hanya saja untuk Voucher Toko biasanya langsung diterapkan di keranjang atau di halaman saat check out jika sudah memenuhi ketentuan penjual. 

Berikut langkah-langkah untuk menggunakan voucher Shopee saat check out, antara lain:

  1. Buka aplikasi Shopee di HP mu. Pastikan sudah login akun. 
  2. Pilih produk yang diinginkan di bagian keranjang atau halaman Shopee yang lain, lalu klik Check Out
  3. Scroll ke bawah, klik kolom Gunakan/Masukkan Kode.
  4. Lalu pilih voucher yang berlaku, bisa lebih dari dua misal gratis ongkir dan Cashback, lalu klik OK
  5. Selanjutnya, pilih metode pembayaran yang sesuai dengan ketentuan voucher, agar voucher dapat digunakan.
  6. Tunggu hingga ada penyesuaian harga. Jika ada perubahan, Sobat MEA berhasil mendapatkan nilai dari voucher tersebut. 
  7. Selesai!

Cara Dapat Voucher Shopee dengan Mudah

cara mendapatkan gratis ongkir di Shopee

Voucher Shopee memang kerap digunakan oleh para pengguna Shopee yang ingin berbelanja dengan hemat. Tapi bagi pengguna baru, mungkin kebingungan bagaimana cara mendapatkannya. Oleh karenanya, MiMe pun akan membagikan bagaimana cara dapat voucher di Shopee untuk dapat segera dimanfaatkan.  

Klaim Manual di Aplikasi Shopee

Berikut langkah-langkah untuk mengklaim voucher di Shopee:

  • Buka aplikasi Shopee dan login dengan username dan pasword.
  • Pilih menu Gratis Ongkir & Voucher. 
  • Scroll ke bawah dan klaim Voucher Shopee yang tersedia. 
  • Pahami syarat dan ketentuan penggunaan voucher Shopee dengan mengeklik Voucher Shopee yang diinginkan. 
  • Kemudian voucher otomatis tersimpan di akun Shopee.
  • Selesai! Voucher Shopee sudah dapat digunakan saat check out. 

Follow Seller Shopee

Sobat MEA juga bisa mendapatkan voucher belanja di Shopee dari seller tertentu. Beberapa toko biasanya memberikan voucher bagi pembeli yang baru mengikuti akun mereka ataupun ketika pembeli membeli produk tertentu di toko tersebut. Jika Sobat MEA tertarik, berikut langkah-langkah yang perlu dilakukan:

  • Masuk ke aplikasi Shopee dan pastikan sudah login akun. 
  • Ketik nama toko pada kolom pencarian;
  • Sobat MEA akan menemukan tampilan yang menawarkan voucher menarik, dan jika Sobat MEA belum mengikuti toko, klik Ikuti Sekarang untuk mendapatkan voucher diskonnya.
  • Selain itu Sobat MEA juga bisa mendapatkan voucher lain yang tersedia dari pihak toko. Tapi biasanya khusus untuk pembelian barang di toko tersebut. Dengan begitu, Sobat MEA dapat memilih voucher yang paling memenuhi persyaratan.

Bermain Games Shopee

Di sisi lain, Sobat MEA juga bisa nih memainkan games yang ringan yang ada di aplikasi Shopee. Nantinya jika Sobat MEA berhasil menyelesaikan misi, akan diberikan hadiah voucher cashback koin Shopee. Berikut langkah-langkah yang diperlukan:

  • Buka Aplikasi Shopee di HP. 
  • Pilih menu Shopee Games, dan pilih salah satu Games yang disukai seperti Lucky Prize
  • Silakan ikuti instruksi setiap game dan selesaikan misi. 
  • Jika berhasil menyelesaikannya, voucher dapat diklaim.
  • Selesai! Sobat MEA dapat menggunakan Voucher Shopee tersebut saat berbelanja di Shopee. 

Memanfaatkan Shopee Loyalty

Berbeda dengan metode lainnya, Shopee Loyalti dikhususkan untuk pengguna setia Shopee dengan level tertentu. Biasanya akan diberikan cashback koin dan voucher gratis ongkir. Berikut langkah-langkah untuk mendapatkan vouchernya:

  • Buka aplikasi Shopee di HP
  • Klik Menu Saya di pojok kanan bawah. 
  • Cari menu Shopee Loyalty, dan klaim voucher gratis ongkir hingga cashback koin. 
  • Selesai! Dengan begitu, nanti Sobat MEA dapat Memasukkan Voucher Shopee di halaman check out. 

Nah, begitulah penjelasan mengenai cara pakai voucher Shopee yang bisa Sobat MEA lakukan. Bagaimana? Tertarik dong pastinya untuk menggunakan voucher Shopee ini? 

Tapi perlu dicatat bahwa Sobat MEA perlu memperhatikan label pada Voucher untuk mengetahui ketentuan penggunaan, termasuk metode pembayarannya (COD, Bank Transfer, Shopeepay, atau lainnya), dan pastikan memenuhi seluruh syarat dan ketentuan dari voucher tersebut. Semoga bermanfaat!

You may also like

Leave a Comment