Dalam bisnis layanan (jasa) atau produk, customer service atau cs adalah hal yang sangat penting. Bagi Sobat MEA yang memang aktif bermain TikTok. tentu harus mengetahui bagaimana cara menghubungi cs TikTok. Menghubungi cs umumnya bisa menyelesaikan beragam permasalahan seputar aplikasi TikTok.
Setelah kita membahas cara menghubungi cs Shopee, kita juga akan membahas bagaimana cara menghubungi customer service TikTok. Rupanya, ada beberapa cara untuk menghubungi customer service TikTok ini loh. Emang gimana caranya?
3 Cara Menghubungi TikTok Reguler dan TikTok Shop
Belajar rahasia berjualan, beriklan dan bikin konten TikTok bareng TikTokers lain
TikTok sendiri merupakan aplikasi utamanya. Dalam TikTok, kita mengenal TikTok Shop, fitur marketplace yang ada dalam media sosial berbasis video ini. Rupanya, TikTok reguler dan TikTok Shop punya customer service yang berbeda. Untuk itu, berikut adalah cara menghubungi cs TikTok dan TikTok Shop. Yuk langsung simak aja!
1. Lewat Web TikTok Seller Centre
- Buka browser
- Masuk ke laman Support TikTok Seller Center atau klik di sini
- Setelah masuk, isi formulir yang ada
- Masukan asal negara dan nama perusahaan Sobat MEA
- Pilih topik permasalahan. TikTok membaginya menjadi 3 yakni masalah Akun, Pengoperasian dan Lainnya
- Jika sudah memilih Topik, tulis rincian permasalahan yang Sobat MEA hadapi
- Terakhir masukan alamat email
- Ketuk Simpan dan Kirimkan
2. Via Aplikasi TikTok
Optimalkan TikTok Shop kamu dengan konten berkualitas
- Buka aplikasi TikTok dan login menggunakan username dan kata sandi akun kamu
- Ketuk Profil di bagian kanan bawah layar lalu ketuk ikon 3 garis di bagian kanan
- Ketuk Pengaturan dan Privasi
- Ketuk Laporkan Masalah
- Pilih topik permasalahan
- Ikuti langkah-langkah yang muncul pada aplikasi untuk mengirimkan masalah
- Jika langkah-langkah yang disarakan TikTok nggak mengatasi apapun, pilih Tidak
- Pilih kembali kolom Masih Mengalami Masalah
- Tunggu sampai Sobat MEA mendapat konfirmasi untuk menghubungi pihak TikTok
3. Mengirim Tiket Feedback Pada TikTok
Solusi terakhir untuk mengatasi masalah, Sobat MEA bisa melaporkan masalah dengan menghubungi legal feedback TikTok untuk menyelesaikan masalah. Sobat MEA bisa menghubungi TikTok lewat email info@tiktok.com atau bisa megirim surel lewat feedback@tiktok.com
Cara ini bisa Sobat gunakan dalam kondisi kritis dan mendesak. Pasalnya, Sobat MEA sebagai pengguna TikTok bisa tetap bisa menghubungi customer service meski akun terblokir sementara atau permanen. Berikut langkah-langkahnya;
- Masuk ke laman Legal Feedback TikTok atau klik di sini
- Setelah itu masukan alamat email aktif. Gunakan alamat email yang Sobat MEA pakai untuk membuat akun TikTok
- Ketik nama akun TikTok Sobat MEA
- Masukan rincian permasalahan yang Sobat MEA alami
- Sobat MEA juga bisa mengirimkan 10 lampiran dalam laporan yang akan Sobat MEA kirim
- Terakhir, kirim tiket tersebut dan tunggu balasan email dari pihak TikTok
Sobat MEA yang memiliki akun bisnis bisa menghubungi TikTok dengan menggunakan email. Hal inilah yang menjadi salah satu keuntungan akun TikTok Bisnis. Sementara itu, masih belum ada kontan telepon untuk customer service TikTok. Nah itu dia beberapa cara menghubungi cs TikTok. Semoga artikel ini membantu ya!
29 comments
saya ingin berbica dengan cs tiktok langsung
saya ingin berbicara dengan cs tiktok langsung
Saya ingin berbicara dengan cs tiktok
saya ingin menghubungi secara telpon dengan cs tiktok
Saya mau ngomng langsung sama admin tiktok shop
Karna saya bingung cara kerja admin tiktok shop
Produk yg kami jual kalau lagi jalan ada yang ngasi bingang 1 langsung kena pelanggaran dan sampai di bekukan produk nya
Sama,kak. Sepertinya tidak adil buat penjual,padahal penjualan produk banyak,ulasan bagus dan jelek 10 : 1. Kenapa langsung bekukan produk hanya karena ulasan jelek saja. Tolong diperbaiki sistem Tiktok Seller Shop,yg adil dalam beri penilaian,jangan hanya sepihak dari pembeli saja.
halo cs tiktok…!!!!!! tolong jangan sepihak mengutamakan komplain pembeli. LIHAT DAN LINDUNGI PENJUAL/ seller yg membantu applikasi tiktok maju..
saya ingin bicara dengan costumer service tiktok langsung, tolong bantu saya
Saya memiliki masalah dengan penjual di tiktok shoop udah hubungi admin tiktoknya belum menyelesaiken masalah. Apakah bintang 5 saja tidak cukup untuk penilean penjual, apakah saya duwajubkan menulis rating ulasan,itu tidak muncul tanda untuk menambah? Tolong bantu saya !!!!
Saya juga kak ditipu sama toko gak jelas
Halo, saya mau tanya saya sudah menghubungi penjualnya. Tapi si penjual tidak merespon pertanyaan saya. Terus pesanan yang telah saya pesan itu. Sampai sekarang hanya bertuliskan pesanan sudah dibuat.. tidak ada perubahan bahwasanya pesanan itu sedang diproses / proses kirim/ transit gitu. Itu gimana y? Bisa dibantu jelaskannya. Biasanya kalau pesanan sudah dibuat itu biasanya direspon penjual paling lama berapa hari ya agar terjadi perubahan dari kalimat pesanan sedang dibuat menjadi pesanan sedang dikirim proses pengiriman/sudah dikirim/transit / dll gitu. Mohon dibantu penjelasannya..
Soalnya saya binggung sudah berapa hari dari tanggal pesanan. Tapi pesanan saya tulisannya hanya pesanan sudah dibuat. Tapi tidak direspon dan tidak ada perubahan tingkat menjadi sedang dikirim/sudah dikirim/ proses pengiriman. Bisa tlg dibantu jelaskan?
Maaf kalau bole tau kelanjutan ini gimana ka?karna saya mengalami hal yg sama
Sama kak. Ini saya alami juga. Info barang sedang proses menunggu kurir. Udah 1 minggu, ga ada progres apa”. Disitu infonya maksimal pengiriman 22 Juli 2023. Hubungi penjual, tokonya tutup keterangannya. Apakah jika saya minta pengembalian dana, akan di proses oleh penjual ? Ampun. Tobat birokrasi tik tok, tidak jelas.
assalamu’alaikum kaka, kak admin softcase saya d lepas tautan secara otomatis sekarang ilang. gimana cara memperbaiki lagi ya. segala cara sudah d lakukan tapi tetep gk muncul softcase nya
Saya ingin bicara ke costumer service tik tok
eskalasi kalian ini seperti apa ya? laporan saya ga diproses dan produk dibekukan hampir 2 minggu. gaada solusi sangattt sangatt merugikan kami sbg seller. tolong di update lagi sistem adain live chat dan call center untuk mudahin laporan. sangatt memalukan platform sebesar ini sangat menyulitkan. fck
Sy telah membeli brg di doku shop, dan di minta byr lewat virtual account, ternyata kata tiktok tokonya sdh tutup,dan dana akan di kembalikan, dan sampai skrg blm ada kbr pengembalian.. Bgmn tanggung jawab tiktok sbg aplikasi besar.. Ko ga profesional… Sy tggu kbr responya…
Sy inin bicara langsung admin tiktok.uang yg sdh di transfer.lalu di batalkan oleh penjual.kok uang sy tdk kembali
Gimana cara hubungi tiktok, sy mendapat tlp katanya tiktok, belanjaan sy di batalkan, lalu di arah kan penegembalian dana ke ovo, trs pembelian sy jd batalkan
Saya mengalami hal sama sudah masukan video, uang kepotong sudah 4kali, dan tdk disetujui. Uang ga kembali. Gimana cara pengembaluan uang?
Saya punya masalah pemesanan tiktokshop sudah bayar babarang sudah transfer tetapi di notifikasi masih belum bayar dan penjual tidak mau mengirim barang saya
saya punya masalah ditiktok lama saya,saya tidak dapat membuka kembali tiktok lama
boleh ga pihak pihat tiktok mengaktifkan kembali.
akun yang saya gunakan @santipardede2
Gmn ya cara bicara lgsg dgn cs tik tok
saya ingin menghubungi CS tiktok shop by tlp. krn lewat chat sulit menyelesaikan masalah. dan harusnya ada CS yg bisa di tlp
Gimana sy mau siaran langsung
Hallo saya mau hub langsung cs tiktok
Akun saya asep.ngangak di blokir secara permanen,saya sudah coba banding lewat email tapi di tolak,mohon bantuan nya supaya akun saya bisa balik lagi,karna akun itu yang membantu anak anak panti asuhan
Maaf min,orderan saya dari stars.sport5 dibatalkan sepihak,terus penjual hubungi saya menunutun pengembalian uangnya ,biar bisa order lagi,masuk ke ovo…dia ksh kode ovonya buat pengembalian,terus dia bimbing ke BCA ..qris…masukkan kode…terus klik…karena saldo tak cukup gagal terus…sepertinya ini penipuan..mohon tanggapan pihak tiktok
Saya ditipu penjual di Tik Tok Shop beberapa kali …. barang2 yg dikirim ntuktidak sesuai dengan yg diiklankan dan ada produk rusak parah tidak bisa dipakai …. saya merasa dipersulit untuk komplain dan pengembalian barang