Ada berbagai macam media sosial dengan bentuk konten yang berbeda-beda. Misalnya saja konten berupa tulisan panjang lebih diminati di Twitter. Sedangkan untuk konten berupa video panjang atau pendek bisa Sobat MEA nikmati di YouTube dan TikTok. Lalu ada juga aplikasi yang fokus pada estetika gambar seperti Instagram dan Pinterest. Dari semua media sosial ini, ada satu elemen penting yang menjadi penentu kesuksesan sebuah akun, yaitu jumlah pengikutnya. Lalu, bagaimana cara meningkatkan pengikut Pinterest tanpa harus beli?
Dalam artikel kali ini, kami akan menjelaskan sedikit mengenai cara kerja Pinterest dan bagaimana cara meningkatkan pengiktu Pinterest secara organik. Untuk Sobat MEA yang sudah lama menggunakan Pinterest dan ingin mulai mengembangkan akun, wajib banget baca tips dari sini.
Table of Contents
Cara Kerja Pinterest
Seperti yang sudah disebutkan di atas, Pinterest adalah media sosial yang lebih fokus pada unggahan berupa visual, baik dalam bentuk gambar maupun video singkat. Aplikasi ini banyak digunakan oleh blogger mengingat Sobat MEA bisa menghubungkan blog atau alamaat website ke setiap gambar yang diunggah.
Dengan begitu ketika ada pengguna yang mengklik foto yaang diunggah, maka mereka akan dibawa langsung ke halaman website atau blog yang sudah Sobat MEA tautkan. Hal ini akan menguntungkan Sobat MEA karena traffic pada blog atau website akan semakin meningkat dari kunjungan pengguna yang tadinya membuka gambar melalui Pinterest.
Perlu diingat bahwa Pinterest adalah aplikasi media sosial di mana Sobat MEA bisa mengikui dan diikuti oleh pengguna lain. Tentunya memiliki banyak pengikut akan meningkatkan engagement akun dan traffic website. Inilah mengapa banyak pengguna yang mencari cara meningkatkan pengikut Pinterest yang akan kami bagikan di bawah.
5 Cara Meningkatkan Pengikut Pinterest
Agar bisa memperbesar akun Pinterest, maka Sobat MEA perlu mengetahui bagaimana cara meningkatkan pengikut Pinterest. Karena semakin banyak pengikut, maka akan semakin tinggi pula engagement yang akan diraih. Berikut adalah 5 cara yang bisa Sobat MEA lakukan untuk meningkatkan pengikut di Pinterest:
1. Isi Profil dengan Lengkap
Seperti media sosial pada umumnya, Sobat MEA harus mengisikan profil yang lengkap agar akun mudah dikenali oleh audiens. Isikan foto profil, username, gender, dan informasi yang dibutuhkan lainnya. Profil ini sendiri adalah identitas yang akan Sobat MEA pakai ketika menggunakan akun Pinterest. Sobat MEA bisa menggunakan informasi pribadi atau membuat persona akun dengan membuat nama akun dan foto profil yang bukan merupakan identitas asli jika ingin menjaga privasi.
Jangan lupa untuk memberikan deskripsi singkat pada halaman profil seperti konten apa saja yang akan Sobat MEA unggah secara konsisten. Dengan begitu, pengguna yang mengunjungi akun Sobat MEA akan langsung mengetahui akun seperti apa yang Sobat MEA jalankan dan konten apa saja yang akan mereka lihat jika mengikuti akun Sobat MEA. Jangan lupa juga untuk menautkan situs web pribadi jika ada. Sobat MEA juga bisa mengisikan lokasi secara umum seperti negara asal.
2. Unggah Konten Original
Cara meningkatkan pengikut Pinterest selanjutnya bisa Sobat MEA lakukan dengan rutin mengunggah konten asli. Hindari mengunggah ulang konten milik orang lain karena hal ini akan menurunkan originalitas konten dan akun.
Selain itu, melakukan repost tanpa ijin juga akan melanggar hak cipta. Apalagi jika Sobat MEA mengunggah ulang konten dari akun besar. Pasti engagement-nya juga akan kalah telak.
Untuk itu, pastikan Sobat MEA sudah menentukan dari awal untuk memilih tema atau topik konten apa yang akan diunggah. Siapkan juga berbagai macam gambar atau video yang relevan dengan tema awal serta lakukan pengunggahan konten secara rutin.
Perlu diingat bahwa mengunggah konten secara rutin perlu dilakukan karena pengguna pasti akan lebih suka mengikuti akun yang selalu memiliki konten baru. Sobat MEA juga bisa menginformasikan waktu pengunggahan konten pada audiens dengan menuliskannya di bio seperti dengan memberikan keterangan seperti, “New content every Tuesday” atau catatan lainnya.
3. Gunakan Kata Kunci yang Relevan
Sobat MEA bisa menjangkau audiens dan melakukan cara meningkatkan pengikut di Pinterest dengan menggunakan kata kunci yang relevan. Ketika pengguna melakukan pencarian di kolom Search dengan menggunakan kata kunci yang sudah Sobat MEA gunakan pada konten, maka besar kemungkinan konten Sobat MEA akan muncul di bagian pencarian teratas.
Dengan begitu, Sobat MEA bisa meraih pengunjung dan pengikut baru karena Sobat MEA mampu menyediakan konten yang mereka cari dan inginkan. Jadi, pastikan untuk melakukan riset kata kunci dan selalu udate dengan perkembangan kata kunci agar konten yang Sobat MEA unggah bisa menarik sebanyak mungkin audiens baru, ya!
4. Berinteraksi dengan Pengguna Lain
Cara meningkatkan pengikut Pinterest berikutnya adalah aktif berinteraksi dengan pengguna lain. Hal ini seperti meninggalkan like, komentar, mem-pin unggahan pengguna lain, atau menjawab komentar pengguna yang ada di unggahan Sobat MEA. Interaksi aktif ini akan membuat pengguna lain menjadi penasaran dengan akun Sobat MEA kemudian mereka akan mulai ngepoin akun Sobat MEA!
Jika sudah berhasil menarik perhatian mereka, maka relevansi akun dan jenis unggahan Sobat MEA dengan selera pengguna lainnya yang akan menentukan apakah mereka akan mengikuti akun Sobat MEA atau tidak.
Untuk itu sebagai permulaan, kami sarankan agar Sobat MEA berinteraksi dengan akun yang memiliki kesamaan minat atau jenis konten terlebih dahulu agar bisa ‘nyambung’ satu sama lain.
5. Promosikan Konten di Platform Lain
Sobat MEA juga bisa mempromosikan gambar yang diunggah di Pinterest ke platform lainnya. Namun jangan promosikan setiap unggahan. Misalnya saja Sobat MEA mengunggah setiap konten di Pinterest ke Instagram Story, maka pengguna Instagram tidak akan repot-repot membuka profil Pinterest Sobat MEA untuk melihat konten Sobat MEA lainnya.
Pilih beberapa unggahan terbaikmu kemudian promosikan di platform yang berbeda. Tarik rasa penasaran mereka dengan tulisan semacam, “Wanna see more? Check on my Pinterest!” atau tulisan lainnya yang membuat orang lain ingin membuka profil Pinterest Sobat MEA dan mengikuti akun Sobat MEA.
Sekian pembahasan tentang cara kerja dan bagaimana cara meningkatkan pengikut Pinterest yang bisa Sobat MEA coba. Semoga bermanfaat!