5 Cara Meningkatkan Penonton Live Shopee. Jualan Auto Laku!

by Viki
cara meningkatkan penonton live shopee

Sobat MEA tentu sudah sering menemukan penjual di marketplace yang memasarkan produk dagangannya melalui live streaming. Pasalnya ini bisa menjadi jalan yang bagus untuk mengundang pelanggan baru karena jangkauannya yang luas. Tapi tetap saja, pastikan pahami juga cara meningkatkan penonton Live Shopee.

Apalagi jika Sobat MEA merupakan seller yang baru menggunakan Shopee Live untuk promosi. Sobat MEA tidak bisa langsung mendapatkan banyak penonton. Itulah mengapa dibutuhkan sedikit kerja keras agar siaran daganganmu dilihat oleh konsumen. 

Cara meningkatkan penonton Live Shopee sebenarnya susah-susah gampang. tapi tenang saja, MiMe akan bagikan panduan terkait cara meningkatkan penonton Live Shopee yang perlu dicoba.

Table of Contents

5 Cara Meningkatkan Penonton Live Shopee

Saatnya Maksimalkan Cuan dari Live Shopee bareng MCN Shopee MEA!
Yuk gabung sekarang juga untuk dapatkan berbagai kolaborasi yang cuan bareng pebisnis berpengalaman!

Perlu diketahui, Live Shopee merupakan cara yang efektif untuk memasarkan produk, asalkan Sobat MEA dapat menyasarkan live streaming kepada banyak konsumen di Shopee. Semakin banyak yang menonton siaranmu, semakin besar kesempatan produkmu laku terjual selama siaran berlangsung. 

Tapi mengingat persaingan yang ketat, banyak seller yang justru gagal dalam mendapatkan penonton Shopee Live. Untuk itu, diperlukan strategi khusus yang diterapkan pada live streaming yang Sobat MEA lakukan. Dan berikut beberapa tips n trick terkait 5 cara meningkatkan penonton Live Shopee tersebut:

1. Rencanakan dan Promosikan Siaran dengan Baik

Sebelum memulai Live Shopee, buatlah rencana yang terperinci tentang apa yang ingin ditampilkan. Pastikan untuk memilih waktu yang tepat untuk siaran, yang sesuai dengan jadwal penonton. 

Setelah itu, promosikan Live Shopee secara aktif melalui berbagai saluran, seperti Instagram, TikTok, Twitter, Facebook, hingga Email (jika perlu). Di dalamnya, berikan teaser siaran yang Sobat MEA rencanakan untuk menarik minat penonton.

Ingin Lebih Pandai Nge-live di Shopee dan Hasilkan Penjualan?
Yuk kupas tuntas rahasia ala Streamer handal, Seller, hingga mentor berpengalaman di komunitas bisnis MEA!

2. Tawarkan Konten yang Menarik dan Bermakna

Konten yang menarik penting untuk mendapatkan perhatian penonton. Pastikan kontenmu relevan dengan produk atau layanan yang dijual, tapi tetap menghibur. Sobat MEA juga bisa menyertakan demo produk, sesi tanya jawab, atau bahkan giveaway untuk melibatkan penonton dalam siaran langsungmu

3. Berinteraksi dengan Penonton

Jangan sampai mengabaikan penonton. Untuk itu, penting untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan berinteraksi kepada penonton. Sapa penonton dengan nama mereka saat mereka bergabung dalam siaran, tanggapi komentar dan pertanyaan, dan libatkan mereka dalam percakapan. 

Semakin Sobat MEA bisa membuat penonton merasa dihargai, semakin besar kemungkinan mereka untuk setia menonton live streaming milikmu. 

4. Berikan Diskon dan Penawaran Khusus

Diskon dan penawaran khusus selalu menjadi daya tarik yang besar bagi pembeli. Manfaatkan Shopee Live sebagai kesempatan untuk menawarkan diskon eksklusif atau penawaran khusus kepada penonton. Misalnya, kode diskon yang hanya berlaku selama siaran langsung atau hadiah gratis untuk pembelian tertentu.

5. Konsisten Melakukan Live Shopee

Konsistensi adalah kunci dalam membangun audiens yang setia. Jadwalkan siaranmu secara teratur, sehingga penonton tahu kapan mereka dapat menonton konten baru atau siaran baru. Selain itu, usahakan untuk tetap konsisten dalam gaya dan tone sebelumnya dalam setiap siaran, sehingga penonton dapat merasa akrab dan terhubung dengan brand yang Sobat MEA tawarkan.

Jadi itu dia beberapa 5 cara meningkatkan penonton Live Shopee yang perlu dilakukan untuk menghasilkan penjualan yang tinggi di Shopee. Dengan begitu, Sobat MEA memperluas bisnis secara signifikan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

 

You may also like

Leave a Comment