TikTok adalah aplikasi yang bisa membuat Sobat MEA melihat berbagai macam konten dalam bentuk video pendek dengan tampilan vertikal. Sobat MEA juga bisa membuat video sendiri tanpa harus mengunggahnya dan dijadikan sebagai arsip pribadi, loh. Hal ini bisa dilakukan karena TikTok menyediakan fitur draft. Karena itu, Sobat MEA tentu saja perlu mengetahui bagaimana cara menyimpan video draft TikTok ke galeri.
Sama seperti sosial media atau platform lain, Draft TikTok sendiri berfungsi untuk menunda pengunggahan suatu konten. Jadi Sobat MEA masih bisa melakukan editing sebelum mengunggahnya. Draft TikTok sendiri juga bermanfaat untuk menjadwalkan konten untuk waktu yang sudah ditentukan. Selain itu, draft TikTok juga bisa diunduh, loh.
Dalam artikel ini, kami akan membagikan cara menyimpan video draft TikTok ke galeri tanpa harus mengunggahnya terlebih dahulu. Simak pembahasan selengkapnya di bawah, ya!
Kenapa Harus Mendownload Draft TikTok?
Makin jago ngonten di TikTok
Sebelum kami menjelaskan cara menyimpan video draft TikTok ke galeri, Sobat MEA harus mengetahui kenapa sih menyimpan draft TikTok menjadi sebuah hal yang penting. Nah berikut ini adalah beberapa alasan mengapa Sobat MEA harus mendownload video dari draft. Langsung simak penjelasannya di bawah ini aja yuk!
1. Back Up File Konten
Alasan pertama adalah menjaga hasil konten yang sudah jadi dan tinggal diunggah. Ketika Sobat MEA ingin mengunggah video dan koneksi internet buruk, hal ini bisa membuat konten tersebut tidak berhasil diunggah dan terhapus dari draft.
Untuk menghindari hal ini terjadi, mengaplikasikan cara menyimpan video draft TikTok ke galeri menjadi alternatif terbaik agar semua usaha Sobat MEA membuat konten tidak terbuang sia-sia.
Karena dengan memiliki cadangan video di galeri, Sobat MEA tidak perlu mengkhawatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Sobat MEA juga jadi memiliki arsip sendiri khusus untuk konten TikTok dan dapat dilihat tanpa harus terhubung dengan internet.
2. Membagikannya Ke Platform Lain
Alasan lainnya melakukan cara menyimpan video draft TikTok ke galeri adalah untuk memudahkan Sobat MEA membagikannya ke platform atau sosial media lainnya. Hal ini akan menghemat waktu Sobat MEA untuk membuat konten karena satu konten bisa digunakan ke berbagai platform. Selain itu, jangkauan audiens Sobat MEA juga bisa menjadi lebih luas lagi.
3. Melakukan Editing Lewat Aplikasi Lain
Gak punya waktu bikin konten di TikTok?
Aplikasi TikTok memang sudah dilengkapi berbagai fitur untuk editing. Tapi Sobat MEA tetap bisa menggunakan aplikasi editing lainnya untuk membuat konten menjadi lebih menarik. Perlu diingat bahwa meskipun TikTok menyediakan banyak pilihan editing.
Namun hasilnya pasti akan berbeda jika konten dikerjakan pada aplikasi editing profesional yang lebih lengkap dan canggih. Bahkan hasil editing di aplikasi TikTok berbeda dengan hasil editing di aplikasi CapCut. Setelah cara menyimpan video draft TikTok ke galeri dilakukan, Sobat MEA bebas mengedit video dan mengunggahnya kembali ke TikTok.
4. Arsip Pribadi
Ada banyak alasan orang bermain TikTok. Untuk menonton konten, membuat konten, hingga mencari uang. Nah untuk Sobat MEA yang tidak percaya diri untuk melakukan dua hal terakhir, Sobat MEA tetap bisa mencoba berbagai macam filter, challenge, maupun trend tanpa harus mengunggahnya, kok. Jadi Sobat MEA tetap bisa membuat konten untuk kepentingan pribadi dan tetap menjaga privasi karena tidak perlu mempublikasikannya.
5. Bisa Dilihat Secara Offline
Karena video TikTok diunduh, jadi Sobat MEA bisa melihatnya tanpa harus terhubung dengan internet. Sobat MEA jadi bisa melihatnya di mana saja dan kapan saja tanpa perlu mengkhawatirkan jaringan internet.
2 Cara Menyimpan Video Draft TikTok ke Galeri
Mau tau cara jualan laris di TikTok?
Itu dia beberapa alasan mengapa banyak orang mencari cara menyimpan video draft TikTok ke galeri. Cara ini dapat dilakukan untuk akun bisnis hingga akun personal, loh. Jadi siapa saja yang memiliki akun TikTok dapat menyimpan draft TikTok ke galeri tanpa harus mengunggahnya terlebih dahulu.
Ada 2 cara menyimpan video draft TikTok ke galeri yang bisa Sobat MEA. yaitu dengan mengunggahnya terlebih dahulu dan tanpa melakukan pengunggahan. Ini dia caranya.
1. Simpan Video Draft Dengan Mengunggah Dulu
Cara pertama ini bisa Sobat MEA lakukan dengan mengunggah videonya terlebih dahulu. Tapi tidak perlu khawatir, kami akan membagikan cara menyimpan video draft TikTok ke galeri tanpa membuatnya dapat dilihat oleh orang lain meskipun diunggah. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi TikTok di ponsel Sobat MEA.
- Klik ikon Profil yang ada di sebelah kanan bawah.
- Ubah pengaturan agar profil akun Sobat MEA menjadi privat jika tidak ingin videonya dilihat pengguna lainnya.
- Buat video terlebih dahulu jika Sobat MEA belum memiliki draft yang ingin diunduh ke galeri.
- Jika sudah ada video di draft, klik video tersebut lalu pada opsi Who can watch this video, pilih Only me. Sehingga video TikTok tidak akan terlihat di halaman orang lain dan hanya Sobat MEA yang bisa melihatnya.
- Klik More option dan pilih Save to Device.
- Unggah video tersebut dengan klik Post.
- Tunggu proses video yang akan diunggah, kemudian cek juga apakah video tadi sudah berhasil terunduh di galeri.
- Langkah selanjutnya, Sobat MEA bisa menghapus konten yang diunggah.
2. Simpan Video Draft Tanpa Mengunggah
Cara menyimpan video draft TikTok ke galeri yang kedua bisa Sobat MEA lakukan tanpa harus mengunggah video yang ingin diunduh. Ini dia beberapa langkah mudahnya:
- Pertama, buka aplikasi TikTok di ponsel Sobat MEA kemudian klik Profil di bagian kanan bawah.
- Klik Draft pada halaman profil dan pilih video yang ingin diunduh.
- Saat video diputar, klik pilihan Simpan yang terletak di sebelah kanan atas.
- Video draft TikTok akan diunduh secara otomatis dan tersimpan ke galeri ponsel Sobat MEA.
Mudah sekali bukan cara menyimpan video draft TikTok ke galeri? Baca juga artikel kami lainnya seputar cara dan tips menggunakan fitur TikTok yang bisa Sobat MEA manfaatkan untuk bisnis maupun kepentingan pribadi!