5 Cara Unduh Audio Dari TikTok Tanpa Aplikasi. Ternyata Semudah ini Loh~

by Husna Rahman
cara unduh audio dari tiktok

TikTok merupakan salah satu platform media sosial yang sangat populer hari ini. TikTok bahkan menjadi tempat munculnya hal-hal trending di Indonesia. Mulai dari format video sampai audio. Karena hal tersebut, penting rasanya bagi Sobat MEA untuk mengetahui cara download video serta cara unduh audio dari TikTok.

Seperti kita tahu, TikTok sendiri merupakan platform media sosial yang mengedepankan video pendek. Video-video yang ada di TikTok didukung dengan sebuah audio yang membuat video lebih menarik. Bahkan lagu MP3 di TikTok kerap menjadi populer dan akhirnya digunakan di berbagai platform lain seperti Instagram, YouTube sampai Capcut bahkan nada dering secara gratis. 

5 Cara Unduh Audio Dari TikTok Tanpa Aplikasi

Mau belajar jadi content creator TikTok?

Yuk langsung aja gabung ke Komunitas creator MEA sekarang juga!

Sobat MEA pasti sudah mengerti soal pentingnya audio TikTok ini. Namun, nggak semua orang tahu bagaimana cara download sound TikTok untuk digunakan ke video-video lain dan video tersebut akan diubah dalam format MP3. Berikut ini adalah 5 cara unduh audio dari TikTok tanpa menggunakan aplikasi dengan mudah!

1. Unduh Audio TikTok Lewat SSSTik

cara unduh audio dari tiktok

Sama seperti cara mendownload video TikTok tanpa watermark, untuk download sound TikTok lewat website SSSTik. Nah berikut ini adalah cara unduh audio dari TikTok  menjadi MP3 lewat situs ini:

  1. Pertama buka aplikasi TikTok dan login menggunakan akun Sobat MEA
  2. Cari video yang menggunakan audio yang ingin Sobat MEA download
  3. Copy link video tersebut
  4. Selanjutnya buka website SSSTik atau klik di sini
  5. Paste link pada kolom yang tersedia 
  6. Klik Download
  7. Tunggu sampai download selesai.

2. Unduh Audio TikTok Lewat QLoad.info

Mau TikTok Shop kamu punya konten marketing berkualitas?

Pakai jasa kelola TikTok MEA aja!

Selain SSSTik, Sobat MEA juga bisa mendownload audio dari TikTok lewat QLoad. Situs satu ini banyak digunakan karena fleksibel dalam mendownload serta sangat mudah untuk digunakan. Nah berikut ini adalah tutorialnya:

  1. Pertama buka aplikasi TikTok dan cari video dengan audio yang pengin Sobat MEA download
  2. Klik ikon panah pada bagian kanan layar lalu pilih Copy Link untuk mendapat link video tersebut.
  3. Selanjutnya buka laman QLoad.info atau Sobat MEA bisa klik di sini
  4. Paste Link video TikTok pada kolom yang ada dan pilih tombol Download
  5. Selanjutnya pilih Download Track from Video untuk mendownload audio saja.
  6. Selesai. Tunggu sampai file audio terdownload.

3. Unduh Audio TikTok Lewat Musically Down

Belajar jadi content creator TikTok kilat dari mentor profesional

Saatnya ikut Kelas Top Creator TikTok sekarang juga

Cara unduh audio dari TikTok selanjutnya adalah menggunakan website Musically Down. Yup, sama seperti namanya, website ini memang terkenal digunakan untuk download video menjadi audio dan bukan hanya dari TikTok saja. Oke daripada berlama-lama lagi, simak tutorial menggunakannya di bawah ini!

  1. Pertama cari video TikTok yang ingin Sobat MEA download
  2. Copy Link video tersebut
  3. Setelah mendapatkan link, buka website Musically Down atau Sobat MEA bisa klik di sini
  4. Tempel atau Paste link video pada kolom yang ada kemudian klik Download
  5. Selesai. Tunggu sampai file terdownload dan tersimpan.

4. Unduh Audio TikTok Lewat TTDL

Cara unduh video dari TikTok selanjutnya adalah menggunakanTTDL. Sama seperti sebelumnya, TTDL adalah website yang bisa digunakan untuk download TikTok MP3. Nah berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Sobat MEA ikuti;

  1. Buka aplikasi TikTok dan login menggunakan nama pengguna Sobat MEA
  2. Cari video dengan audio yang ingin Sobat MEA download
  3. Salin Tautan video tersebut
  4. Buka browser lalu masuk ke halaman website TTDL atau klik link ini
  5. Tempel Tautan pada kolom yang ada dan klik Download
  6. Selesai. Kini audio TikTok sudah selesai Sobat MEA download.

5. Unduh Audio TikTok Lewat TTSave.App

Cara terakhir untuk unduh audio dari TikTok adalah menggunakan website TTSave.App. Website satu ini menjadi yang paling terkenal di antara website yang lain karena kecepatan downloadnya. Oke berikut ini tutorial menggunakan website ini. Check this out~

  1. Pertama login ke akun TikTok Sobat MEA dan cari video dengan audio yang ingin didownload
  2. Pilih Copy Link untuk mendapatkan tautan video
  3. Selanjutnya buka brower dan masuk ke website TTSave.App atau Sobat MEA bisa klik di sini
  4. Paste link pada kolom yang terseida lalu klik tombol Download
  5. Selesai. Kini Sobat MEA tinggal menunggu proses download dan audio siap digunakan.

Nah itulah 5 cara unduh audio dari TikTok tanpa aplikasi sama sekali. Gimana, nggak susah kan? Semoga saja artikel ini bisa membantu para content creator TikTok maupun Sobat MEA yang ingin belajar membuat konten video pendek ya. Amin!

You may also like

Leave a Comment