Tips untuk jualan laris di marketplace seperti Shopee, Tokopedia , Bukalapak & Lazada
Tips Jualan di Marketplace
Sebenarnya meningkatkan penjualan dan kunjungan toko di Tokopedia bukanlah hal yang sulit untuk Sobat MEA lakukan. Tokopedia pun telah menyediakan berbagai fitur yang bermanfaat bagi seller. Salah satunya dengan cara mengisi etalase di Tokopedia guna membuat tampilan toko lebih menarik.
Adanya etalase toko ini sangat penting. Pasalnya bisa menunjang kegiatan promosi di sosial media dan e-commerce seperti Tokopedia menjadi lebih menarik. Oleh karena itu, Sobat MEA perlu mendesain tampilan toko sekreatif mungkin.
Saatnya Gabung Komunitas Bisnis Tokopedia Ini Untuk Tingkatkan Penjualan!
Yup, sama seperti e-commerce lainnya, Tokopedia juga memiliki berbagai fitur toko yang bisa Sobat MEA gunakan untuk menghias halaman penjualanmu. Mulai dari menambah kategori produk, hingga mengisi etalase toko.
Lantas apa yang dimaksud dengan etalase toko? Bagaimana cara mengisi etalase di Tokopedia? Dan apa manfaat etalase toko untuk bisnismu? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Apa Itu Etalase Tokopedia?
Sebelum mengetahui lebih lanjut, Sobat MEA perlu mengetahui terlebih dahulu pengertian dari etalase Tokopedia itu sendiri.
Etalase Tokopedia adalah salah satu fitur dari Tokopedia untuk mengelompokkan beberapa produk di toko sesuai dengan jenis/kategori yang seller buat. Tapi tetap pastikan nama etalase saat melakukan upload produk di Tokopedia sudah ada dan penulisannya sama dengan nama akun Tokopedia mu.
Untuk membuatnya sendiri, Sobat MEA perlu membuat beberapa kriteria produk yang membuat etalase Tokopedia jelas dan menarik. Adapun beberapa kriteria yang dibutuhkan untuk membuat etalase Tokopedia yang menarik, antara lain:
- Kategori produk atau etalase produk tertulis dengan huruf kecil dan berawalan huruf kapital.
- Mencantumkan kategori yang sangat jelas.
- Tidak ada produk yang masuk pada etalase yang salah.
Jadi Seller Juara di Tokopedia?
Dengan begitu, maka akan membuat konsumen merasa nyaman dan mudah untuk mencari barang yang mereka inginkan di tokomu. Lalu pesanan yang masuk di toko juga akan bertambah secara otomatis.
Oleh karena itu, sebaiknya Sobat MEA yang baru membuka toko di Tokopedia harus memilih dan mengkategorikan seluruh etalase yang Sobat MEA inginkan. Buatlah dengan jelas dan terstruktur agar konsumenmu merasa nyaman saat mengunjungi dan mencari barang di tokomu.
Nah, jika sudah, maka selanjutnya Sobat MEA tinggal membuat etalase di Tokopedia lalu mengisinya. Khususnya jika akun Tokopedia milikmu masih tergolong baru. Tapi Sobat MEA juga tidak perlu khawatir. MiMe akan jelaskan juga carranya di bawah ini.
Cara Membuat Etalase di Tokopedia
Sebelum mulai membuat, pastikan Sobat MEA sudah download aplikasi Tokopedia melalui PlayStore atau AppStore. Dan pastikan sudah memiliki akun toko di Tokopedia. Untuk menunjang penjualan, jangan lupa catumkan catatan toko juga di profil tokomu. Jika belum, silakan bisa lihat dulu contohnya di sini.
Jika sudah, silakan Sobat MEA bisa langsung membuat etalase Tokopedia dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Pertama, download dan install Tokopedia melaui PlayStore atau AppStore jika belum memilikinya.
- Lalu login ke akunmu dengan klik ikon yang ada pada bagian sudut kanan bawah layar. Pastikan sudah mendaftarkan diri.
- Pilih menu Pengaturan yang ada di bagian atas halaman.
- Di halaman menu pengaturan, Sobat MEA dapat beralih ke halaman toko. Lalu klik Etalase.
- Untuk membuat etalase baru, klik ikon Tambah (+) yang ada di pojok kanan atas.
- Tulis nama etalase toko baru yang Sobat MEA inginkan.
- Jika sudah, klik Simpan. Etalase toko di Tokopedia pun sudah bertambah.
Lalu apa langkah selanjutnya agar etalase toko berfungsi sempurna dan mendatangkan pembelian?
Cara Mengisi Produk di Etalase Tokopedia
Ya, tinggal isi etalase dengan produk-produk yang Sobat MEA jual. Tapi sebelumnya, pastikan Sobat MEA menggunakan foto produk yang jelas dan menarik. Hal ini untuk memudahkan konsumen mengetahui tampilan produkmu secara detail.
Sobat MEA bisa mengisinya dengan upload foto produk apapun. Sertakan kategori yang sesuai dengan produk yang terkait. Jangan sampai salah pilih kategori agar produkmu pun mudah ditemukan lebih banyak pengguna. Dan sebaiknya pilih produk sesuai target pasar yang sudah Sobat MEA tentukan sebelumnya.
Untuk mengisi produk pada etalase, setidaknya ada dua cara yang bisa Sobat MEA lakukan, yaitu saat upload produk baru di toko dan saat menambahkannya langsung di etalase toko. Keduanya tentu saja memiliki langkah-langkahnya sendiri, antara lain:
Jasa Kelola Tokopedia Profesional
Saat Upload Produk Baru
- Pertama, buka akun toko, lalu pilih Tambah Produk dan Isi keterangan sesuai dengan instruksi yang tersedia.
- Di bagian Detail Produk, tepatnya di bagian Etalase, klik Tambah.
- Pilih Etalase Toko sebagai tempat produk tersebut. Silakan masukkan produk yang sama, maksimal 10 foto di Etalase Toko yang berbeda.
- Terakhir, klik Terapkan dan Simpan untuk mengupload perubahan.
- Selesai!
Melalui Etalase Toko yang Tersedia
- Pertama, akses halaman Etalase Toko, lalu pilih etalase yang Sobat MEA inginkan.
- Geser ke kiri pada menu Etalase Toko tersebut, kemudiian klik Tombol Pensil.
- Selanjutnya, pilih Tambah Produk untuk mulai mengupload produk baru, pilih produk, dan klik Simpan.
- Silakan cek kembali informasi etalase dan produk yang baru saja Sobat MEA masukkan. Jika sudah sesuai, klik Selesai.
- Dengan begitu, produk barumu sudah terupload secara otomatis di Etalase Tokomu.
Nah, dengan demikian Sobat MEA tentu setuju bahwa cara mengisi etalase di Tokopedia sangatlah mudah. Mulai dari mengatur penambahan produk baru, hingga cara menambah produknya pun sangat mudah.
Dengan Etalase Toko yang rapi, tentunya sangat membantu konsumen saat memilih produk yang Sobat MEA tawarkan. Juga saat melihat promo dan produk inovasi baru dari tokomu.
Oleh karena itu, Etalase Toko tidak hanya mampu membuat tampilan toko lebih menarik dan rapi, juga ampuh untuk menumbuhkan minat beli konsumen. Semoga bermanfaat!
Penting, Ini Cara Menambah Followers Tokopedia yang Aman dan Tingkatkan Penjualan!
Siapa sih yang tidak ingin memiliki banyak followers baik di sosial media maupun marketplace? Followers yang banyak memang ampuh meningkatkan kesan krediblel. Begitupun di Tokopedia. Maka Sobat MEA perlu tahu cara menambah follower di Tokopedia.
Sebenarnya untuk memperbanyak follower, Sobat MEA bisa lakukan dengan membuat promosi menarik dengan biaya murah Memang Follower dapat di beli melalui jasa penambah follower di Tokopedia. Tapi lebih baik jika Sobat MEA lakukan secara organik.
Saatnya Gabung Komunitas Bisnis Tokopedia Ala MEA!
Fungsi dari Follower sendiri yaitu dapat memaksimalkan promosi secara gratis di halaman Tokopedia, di mana promosi ini berguna menarik masyarakat berbelanja di toko. Lalu jumlah followers yang Sobat MEA miliki terlihat pada tampilan profil akun Tokopedia.
Selain itu, followers juga menjadi penentu dalam membuat akun terpercaya, yang kemudian berguna untuk mengurangi biaya iklan pemasaran di Tokopedia. Lalu apa lagi sih fungsi dari Followers di Tokopedia? Yuk, ketahui uraian lengkapnya di bawah ini!
Fungsi Menambah Follower di Tokopedia
Salah satu keuntungan bertambahnya follower adalah tokomu berpeluang menjadi prioritas toko online saat konsumen membuka halaman Tokopedia. Karena bisnis online tanpa followers dapat memperlambat perkembangan bisnis.
Sedangkan followers yang kian bertambah justru sebaliknya. Maka tidak heran jika beberapa bisnis dengan followers banyak mudah mendapatkan omzet hingga ratusan juta perbulan.
Memangnya apa saja sih fungsi lain dari followers sehingga perlu menambah follower di Tokopedia?
Menambah Jumlah Pelanggan Setia
Tanpa disadari, followers yang banyak berefek pada kenaikkan jumlah pelanggan di Tokopedia. Konsumen biasanya selalu mengunjungi toko dan mencari tahu kelebihan toko serta peminatnya melalui followers yang toko miliki.
Karena followers dapat memberikan kesan kredibel, maka bukan tidak mungkin mereka akan memfollow akunmu sekaligus menjadi pelanggan setia di tokomu.
Bahan Evaluasi Aktivitas Toko
Dengan melakukan evaluasi dan aktivitas toko, Sobat MEA dapat mengembangkan halaman ke arah yang lebih baik. Hal ini bisa Sobat MEA lakukan dengan menambah follower Tokopedia sebagai bahan evaluasi yang mengembangkan follower dengan cepat.
Hal ini sangat Sobat MEA butuhkan karena evaluasi yang lambat dapat membuat followers yang kurang efektif dari aktivitas toko.
Ingin Jadi Seller Juara di Tokopedia?
Menjadikan Toko Lebih Terpercaya
Toko yang memilki banyak follower biasanya dianggap memiliki pengalaman di dunia bisnis. Akun dengan banyak follower mudah mendapatkan atensi. Lalu menganggap toko dapat dipercaya karena telah berpengalaman dalam melayani banyak pelanggan.
Mengurangi Pemakaian Biaya Iklan
Fungsi selanjutnya dari follower yaitu mampu menekan biaya pemakaian iklan dengan langsung memasarkan produk kepada pengguna yang secara langsung mengikuti akun toko. Dalam hal ini, maka lantas dapat membuat toko mengurangi biaya iklan atau promosi dan dapat membuat anggaran biaya semakin berkurang.
Bagaimana? Menarik, bukan? Maka memang sudah seharusnya Sobat MEA mempertimbangkan penambahan followers di akun Tokopediamu. Terlebih jika Sobat MEA aktif berjualan di sana. Sobat MEA perlu mengetahui cara menambah follower di Tokopedia.
Bagaimana Cara Menambah Follower di Tokopedia?
Sebenarnya memperbanyak jumlah followers dapat Sobat MEA lakukan dengan cara memilih layanan dan melakukan pemesanan dengan mengisi form. Lalu lakukan pembayaran tagihan melalui jasa follower yang sedang bekerjasama di Tokopedia.
Lalu cara lainnya bisa dengan cara manual seperti sering melakukan post sesuatu yang dapat membuat follower tertarik di halaman. Atau memperbaiki tampilan gambar produk dan profil toko yang efektif dan efisien.
Selain itu, ada beberapa cara lainnya untuk menambah followers di Tokopedia. Berikut cara yang bisa Sobat MEA lakukan, antara lain:
Lakukan Verifikasi di Tokopedia
Dengan memastikan toko telah terverifikasi di Tokopedia dengan menyertakan scan KTP, dapat membantu meningkatkan keamanan toko dan membuat toko berada di pencarian teratas. Sehingga pembeli percaya bahwa toko merupakan toko kredibel.
Fokus Pada Keunggulan Produk
Jadikan keunggulan produk sebagai senjata untuk memaksimalkan pemasaran. Gunakan strategi yang memiliki impact besar bagi pembeli. Caranya bisa dengan memasang harga murah tapi tetap berkualitas. Lalu teruslah fokus mempromosikan keunggulan produk tersebut. Agar mereka tertarik untuk follow.
Tim Manajemen Marketplace Professional
Ajak Konsumen Untuk Follow
Cara selanjutnya bisa dengan mengajak konsumen untuk follow akun sebagai strategi promosi sekaligus menambah followers. Cara agar mereka tertarik untuk follow, Sobat MEA bisa menawarkan voucher potongan harga.
Contohnya, potongan harga 50% untuk pembeli dengan syarat ia harus follow akun terlebih dahulu.
Itu dia cara menambah follower di Tokopedia beserta fungsinya yag wajib diketahui sebagai seller. Ingat, meski followers bertambah bukan berarti produk bisa langsung laku. Sobat MEA tetap perlu melakukan berbagai promosi untuk menarik pelanggan.
Cara Mencari Supplier Tangan Pertama di Lazada yang Terpercaya. Pasti Gacor!
Mencari uang secara online sebenarnya semakin mudah dari hari ke hari. Salah satunya, bisa dengan menjadi dropshipper atau reseller di Lazada. Dalam hal ini perlu sekali mencari supplier di Lazada yang terpercaya yang dapat menunjang perkembangan bisnismu.
Meskipun tujuan mencari supplier untuk mendapatkan harga grosir atau harga lebih murah, Sobat MEA tidak boleh pilih sembarangan karena harus memperhatikan kualitas barang. Konsumenmu juga tentu ingin merasa puas saat belanja di tokomu.
Ingin Bisnis di Lazada Full Support?
Supplier sendiri merupakan tangan pertama suatu produk di mana produknya memang dihasilkan langsung dari pabrik. Ya, biasanya menawarkan harga yang lebih mudah kepada orang-orang yang ingin menjual produknya kembali.
Sobat MEA pun bisa mendapatkan supplier di mana-mana. Bahkan di marketplace seperti Lazada. Sobat MEA bisa menemukan berbagai supplier dengan berbagai produk seperti pakaian, makanan, sepatu, thrift shop, dan lain-lain sesuai keinginan.
Lantas bagaimana cara mencari supplier di Lazada yang terpercaya dengan harga yang murah dan menguntungkan? Sobat MEA tentu sudah penasaran, bukan? Simak sampai habis terutama bagi Sobat MEA yang ingin menjadi dropshipper atau reseller!
Cara Mencari Supplier di Lazada yang Terpercaya
Sebenarnya cara mencari supplier tangan pertama tidaklah sulit. Apalagi jaman sudah canggih. Sobat MEA dapat mencari supplier melalui mesin pencari google dan beberapa marketplace di Indonesia, salah satunya Lazada.
Sobat MEA dapat mencari supplier tangan pertama di Lazada melalui LazMall, salah satu jenis toko terpercaya di Lazada. Di LazzMall, Sobat MEA bisa menemukan brand lokal maupun internasional, brand online terbaik, atau distributor resmi.
Dengan kata lain, LazMall merupakan brand supplier tangan pertama yang menjual produk di Lazada atau distributor resmi dari pemilik brand tersebut.
Lazada Expert Plus
Itulah mengapa sangat cocok untuk menemukan supplier terpercaya di Lazada. Untuk produknya pun tentu saja beragam. Sobat MEA bisa pilih sesuai kebutuhan. Begitupun harganya, bisa Sobat MEA sesuaikan dengan anggaran bisnis yang tersedia.
Tapi mungkin Sobat MEA masih bingung pilih toko yang mana untuk bisnismu. Sobat MEA tidak perlu khawatir. Ada beberapa tips untuk Sobat MEA yang sedang mencari supplier di Lazada. Perlu Sobat MEA ikuti agar benar-benar dapat supplier yang tepat.
Tips Mencari Supplier di Lazada yang Terpercaya
Ya, beberapa tips ini penting untuk Sobat MEA ikuti guna mencegah hal-hal buruk yang tidak diinginkan. Karena buruknya pelayanan supplier, bisa menentukan kepuasan pelangganmu. Maka berhati-hatilah mencari supplier termasuk di Lazada.
Cek Review Toko
Saat mencari supplier di Lazada, hal pertama yang harus Sobat MEA perhatikan adalah review toko tersebut. Ini sangat penting. Maka cek review yang ia dapatkan dari pembelinya. Pasalnya review akan menentukan kualitas produk jualan dari supplier tersebut.
Pilih Toko dengan Bintang di Atas 4
Usahakan pilih toko yang bintangnya di atas 4. Biasanya toko berbintang 4 atau 5 dapat di percaya dan berkualitas bagus. Jika kualitasnya saja bagus, baik produk maupun pelayanan, maka konsumennya akan memberikan rating dan review yang bagus.
Periksa Total Produk yang Terjual
Selanjutnya, Sobat MEA dapat mengecek total produk yang terjual. Biasanya jika banyak produk terjual dengan review yang bagus, maka toko ini memang bagus dan memilki banyak peminat.
Mau Toko Lazadamu Diurusin?
Memiliki Performa Chat Bagus
Jangan lupa untuk lihat performa chat pada toko supplier. Supplier terpercaya memiliki performa chat bagus. Ini menunjukkan kredibilitas pada supplier tersebut. Misalnya ada kendala produk, supplier akan merespon dengan cepat dan masalah bisa terselesaikan dengan cepat.
Pastikan Semua Produk Selalu Tersedia
Yang namanya dropshipper atau reseller memang selalu mengandalkan supplier. Maka pastikan produk jualan yang supplier miliki selalu tersedia. Jika ada konsumenmu ingin membeli produk tersebut tapi stok habis, Sobat MEA bisa keteteran.
Jika sudah begini, konsumen bisa lari ke toko lain. Alih-alih untung, malah buntung karena pembatalan konsumen serta kesan buruk yang konsumen berikan. Maka pastikan konsumen yang Sobat MEA pilih selalu menyediakan produknya, ya.
Nah, begitulah cara mencari supplier di Lazada yang terpercaya beserta tips mencari supplier terpercaya di Lazada. Maka tunggu apa lagi? Sukseskan bisnis dropshipmu dengan menerapkan cara dan tips-tips di atas! Semoga bermanfaat!
Ternyata Segini Ukuran Banner Tokopedia yang Tepat Untuk Bisnismu. Wajib Tahu!
Sebagai pebisnis online, pasti tahu bahwa banner juga berperan dalam promosi. Banner yang tepa berfungsi sebagai media promosi yang persuasif. Oleh karena itu, Sobat MEA perlu mengetahui ukuran banner tokopedia yang tepat untuk promosi bisnismu.
Banner sendiri merupakan salah satu alat promosi untuk menandakan serta memberikan informasi dari sebuah toko baik itu toko online maupun offline. Tokopedia memliki fitur banner yang berfungsi sama.
Ingin Dapat Bimbingan Full dari Mentor Expert GRATIS???
Tapi Sobat MEA tidak bisa sembarangan memasang banner di Tokopedia, harus tahu dulu ukuran banner tokopedia yang tepat untuk tokomu. Karena beda media jualan, beda pula ukurannya.
Sebelumnya, mari kita ketahui terlebih dahulu beberapa fungsi lainnya dari banner di Tokopedia di bawah ini.
Fungsi Banner di Tokopedia
Seperti MiMe singgung di atas, banner di Tokopedia berfungsi sebagai salah satu alat untuk melakukan promosi serta menarik konsumen serta meningkatkan pengunjung toko. Oleh karena itu, seller perlu membuat banner semenarik mungkin.
Selain itu, banner Tokopedia juga memiliki fungsi lainnya yang perlu Sobat MEA ketahui. Adapun beberapa fungsi lain dari banner di Tokopedia, di antaranya:
Untuk Memperkenalkan Toko
Fungsi pertama, tentu saja untuk memperkenalkan toko kepada para konsumen. Sobat MEA perlu mendekornya untuk Sobat MEA gunakan sebagai alat promosi secantik mungkin, sehingga banyak yang untuk mengunjungi toko hingga melakukan transaksi.
CreatorSkul Untuk Bisnis Makin Cool
Memberikan Karakteristik dan Ciri Khas Toko
Yang kedua, yaitu dapat memberikan ciri khas ataupun karakteristik dari toko. Dengan melihat banner, pembeli dapat mengerti toko milikmu menjual produk apa. Selain itu, banner di Tokopedia juga bisa menjadi pembeda antara toko mu dengan toko yang lainnya meskipun keduanya menjual produk yang sama.
Nah, setelah mengetahui fungsinya, maka selanjutnya, Sobat MEA perlu mengetahui inti utamanya yakni mengetahui ukuran banner Tokopedia. Tapi Sobat MEA pun tidak perlu khawatir. MiMe juga akan berikan informasinya pada penjelasan berikut ini.
Ukuran Banner di Tokopedia
Dalam hal ini, Sobat MEA perlu tahu bahwa ada 3 jenis banner di Tokopedia yang bisa Sobat MEA upload, antara lain slide banner, banner full column, dan banner video. Ketiganya memilki ukuran yang berbeda tergantung penggunaannya.
Adapun untuk ukuran banner di Tokopedia, antara lain:
- Pertama, 1500 x 750 px 39,69 x 19,84 cm 2:1
- Kedua, 1500 x 1500 px 39,69 x 39,69 cm 1:1
- Ketiga, 1500 x 1124 px 39,69 x 29,74 cm 3:4
Sedangkan untuk resolusi gambar untuk Tokopedia maksimal 2MB. Sobat MEA dapat menggunakan format PNG ataupun JPG/JPEG.
Yuk, Join Kelas Metode Tokopedia Juara!
Selain itu, ada 5 jenis tampilan toko di Tokopedia, antara lain:
- Simple Layout – Fungsinya agar pembeli lebih mudah mencari produkmu. Fitur yang tampil yaitu 1 Tampilan Banner, 1 Konten Produk Unggulan, Voucher toko, dan Semua Produk Jualan.
- Power Layout – Pada tampilan ini, Produk Unggulan lebih banyak dan ada penawaran khusus di tokomu. Fitur yang tampil yaitu 2 Tampilan Banner, 2 Konten Produk Unggulan, Voucher toko, dan Semua Produk Jualan.
- Big Campaign – Menampilkan promo besar-besaran di tokomu. Fitur yang tampil yaitu 3 Tampilan banner, 2 Konten Produk Unggulan, dan Semua Produk Jualan.
- Brand Story – Untuk memperkuat citra profesional dari Brand. Fitur yang tampil yaitu 5 Tampilan banner dan Semua Produk Jualan.
- Super Store – Berguna untuk mengelola toko dengan banyak brand atau produk. Fitur yang tampil yaitu 4 Tampilan banner, 1 Konten Produk Unggulan, dan Semua Produk Jualan.
Nah, begitulah kira-kira informasi mengenai ukuran banner Tokopedia yang wajib Sobat MEA ketahui jika ingin berjualan di Tokopedia. Tapi tentunya harus dengan desain yang ciamik agar pengunjung semakin tertarik. Juga disertai strategi promosi yang tepat agar dapat keutungan maksimal. Selamat Mencoba!
Sobat MEA tentu setuju bahwa Lazada merupakan platform belanja online yang efisien. Apalagi jika mengetahui toko terpercaya di Lazada. Sobat MEA tidak perlu takut akan penipuan dan hal-hal yang tidak diinginkan lainnya.
Dalam berbelanja online, memang sudah seharusnya Sobat MEA berhati-hati dalam memilih toko. Pasalnya banyak sekali penipuan yang terjadi, seperti barang tidak dikirimkan padahal sudah bayar mahal, produk yang sampai tidak sesuai pesanan, dan sebagainya.
Tapi saking banyaknya penipuan yang terjadi, kita seringkali kebingungan harus beli suatu barang di toko mana. Termasuk saat mengakses Lazada. Sobat MEA bisa saja menerima barang tidak sesuai pesanan.
Yuk, Gabung Komunitas Bisnis MEA!
Lantas bagaimana cara menemukan toko yang terpercaya di Lazada dengan harga murah? Pasalnya masih banyak pengguna yang kebingungan juga lantaran banyak sekali toko yang murah tapi belum tentu terpercaya.
Dalam hal ini, Sobat MEA akan berikan beberapa rekomendasi nama toko terpercaya di Lazada yang aman saat berbelanja. Meskipun dengan harga yang murah. Jadi silakan ikuti rekomendasi ini tanpa harus cek satu persatu. nama-nama toko Lazada ini dapat Sobat MEA temukan dengan mudah di kolom pencarian.
Daftar Toko Terpercaya di Lazada yang Murah
Nama toko yang terpercaya sering pengguna cari-cari saat hendak berbelanja di Lazada. Mereka tentunya ingin merasa puas saat barangnya sampai tujuan. Berikut beberapa nama toko yang murah dan terpercaya di Lazada yang bisa Sobat MEA ikuti, di antaranya:
- Public Fashion (baju pria dan wanita).
- Toko Asli Termurah ( aksesoris, barang kebutuhan, produk kecantikan, dan dekor rumah).
- Toko Murah 88 (kebutuhan rumah tangga, kosmetik, produk perawatan kulit).
- Paling Laku (kebutuhan dapur dan aneka makanan).
- Rapstore (perlengkapan olahraga dan outdoor).
- Harga Grosir Bagus (aneka peralatan rumah tangga).
- Korean FancyStore (aneka fashion korea, baju muslim, dan gamis).
- Markas Tas & Jam (tas, jam tangan, dan aksesories lainnya).
- Baju Murah Terbaru (gamis dan baju muslim).
- Serba Murah Surabaya (aneka produk elektronik).
- Ahya Grosir (aneka baju santai wanita).
- Toko Pasti Murah (alat tulis, alat kantor, dan aksesories).
- MVP (aneka fashion sesuai tren terkini).
- Jowo_Store (aneka kaos pria dan wanita).
Jasa Manajemen Marketplace Terpercaya
Nah, itu dia daftar rekomendasi nama toko terpercaya di Lazada yang bisa Sobat MEA coba ikuti. Silakan bisa pilih sesuai kebutuhan ya, Sobat MEA. Meski murah, tetaplah bijak dalam berbelanja. Karena alih-alih hemat, malah dana habis secara tiba-tiba.
Sebagai tambahan, untuk menemukan toko yang terpercaya di Lazada, bisa pilih toko sesuai ratingnya. Bagaimana caranya? Sobat MEA bisa cek bintang dan review yang ada di toko tersebut. Jika bagus, maka bisa disebut terpercaya. Selamat mencoba!