COD Shopee Tapi Tidak Ada di Rumah? Berikut 4 Solusi Mengatasinya. Simak!

by Husna Rahman
cod shopee tapi tidak ada di rumah

Sobat MEA yang pernah belanja online di Shopee umumnya menggunakan metode pembayaran transfer via bank maupun transfer menggunakan dompet digital. Kendati demikian, nggak sedikit orang yang senang belanja di Shopee secara COD. Hal yang kemudian menjadi pertanyaan adalah, bagaimana kalau COD Shopee tapi tidak ada di rumah dan gagal?

Yup, saat berbelanja menggunakan metode COD, Sobat MEA harus membayar produk pada kurir yang mengantar sesuai dengan harga yang tertera saat melakukan checkout di Shopee.

Karena uang ini harus Sobat MEA berikan saat menerima paket, maka Sobat MEA harus dan wajib ada di rumah. Lantas, gimana solusi saat COD di Shopee tapi tidak ada di rumah?

8 Langkah Cara Pesan COD di Shopee

Jualan di Shopee bertahun-tahun tapi omzet mentok segitu aja?

Yuk gabung di Komunitas Seller Shopee dan diskusi bareng seller Shopee lain

Sebelum mengetahui solusi saat COD Shopee tapi tidak ada di rumah, Sobat MEA pertama-tama harus mengetahui bagaimana cara pesan produk menggunakan metode COD di Shopee. Nah berikut ini 8 langkah cara pesan  produk secara COD di Shopee. Yuk langsung aja simak tutorialnya di bawah ini!

  1. Pertama pilih produk yang akan Sobat MEA beli. Pastikan produk atau toko mengaktifkan metode pembayaran COD.
  2. Selanjutnya, masuk ke halaman produk dan klik icon Keranjang untuk memasukan produk ke keranjang belanja. Sobat MEA juga bisa klik tombol Beli Sekarang untuk membuat pesanan
  3. Jika produk punya variasi, ukuran, jenis dan warna, maka Sobat MEA bisa memilih variasi produk sesuai preferensi sebelum memasukan produk ke keranjang
  4. Berikutnya masukan voucher Shopee jika memang punya. Sobat MEA juga bisa menggunakan koin Shopee. Jika sudah, klik Checkout.
  5. Langkah selanjutnya adalah konfirmasi pesanan di halaman Checkout dan pilih layanan pengiriman yang Sobat MEA inginkan.
  6. Pilih metode pembayaran. Saat memilih ini, pastikan Sobat MEA memilih COD (Cash on Delivery) jika sudah klik tombol Konfirmasi
  7. Apabila sudah checkout, pesanan Sobat MEA akan dikonfirmasi dan status pembelian akan berubah menjadi Dikemas
  8. Terakhir, tunggu kurir mengirim pesanan dan bayar harga barang dan ongkos kirim jika ada.
BACA JUGA  Cara Melihat Aktivitas Teman Shopee. Ternyata Begini Caranya~

4 Solusi Untuk COD Shopee Tapi Tidak Ada di Rumah

Udah pasang iklan di Shopee tapi nggak untung sama sekali?

Serahkan aja ke tim advertiser MEA di paket jasa iklan Shopee

Setelah tahu bagaimana cara belanja COD lewat Shopee, Sobat MEA juga harus tahu solusi untuk COD Shopee tapi tidak ada di rumah. Yup, kadang ada skenario dimana Sobat MEA sedang berada di luar rumah dan pesanan COD datang.

Hal ini biasanya kan membuat status pengiriman menjadi gagal. Terus gimana solusinya? Berikut ini ada 4 hal yang bisa Sobat MEA lakukan jika COD Shopee tapi tidak ada di rumah. Check this out~

1. Menitipkan Pada Tetangga

Cara pertama untuk COD Shopee tapi tidak ada di rumah adalah meminta bantuan pada tetangga atau orang sekitar. Sobat MEA bisa menitipkan uang bayaran pada tetangga yang akan menerima paket. Jika Sobat MEA tinggal di kosan atau kontrakan, titipkan uang COD pada orang di kamar sebelah. Tapi Sobat MEA harus pastikan kalau tetangga Sobat MEA berada di rumah terus ya.

2. Menyimpan Uang di Sekitar Rumah

Di media sosial, ada beberapa tips dan trik unik bagi Sobat MEA yang COD Shopee tapi tidak ada di rumah. Tips ini adalah menyimpang uang di sekitar rumah dan terjangkau. Sobat MEA bisa menyimpa uang di dekat vas bunga, pot tanaman, di bawah keset dan di tempat-tempat tersembunyi lain. 

Sebelum melakukan hal ini, Sobat MEA mesti informasikan lokasi uang yang Sobat MEA simpan pada kurir. Selain itu, minta juga kurir untuk menyimpan paket di tempat yang Sobat MEA inginkan.

BACA JUGA  3 Cara Agar Sampel Gratis Disetujui oleh Penjual Shopee!

3. Mengundur Waktu Pengiriman

Cara selanjutnya jika COD Shopee tapi tidak ada di rumah adalah meminta kurir untuk mengundur waktu pengiriman. Yup, hal ini bisa Sobat MEA lakukan. Saat menggunakan cara ini, status pesanan Sobat MEA di aplikasi akan tertulis Gagal Diterima. Namun status akan berubah menjadi selesai jika Sobat MEA sudah menerima paket pada waktu yang sudah ditentukan.

4. Hal yang Harus Dilakukan Saat Pesanan COD Gagal

Nah jika pengiriman COD gagal dilakukan, ada beberapa catatan yang bisa Sobat MEA lakukan. Berikut ini adalah solusi yang bisa Sobat MEA lakukan menurut website resmi Shopee;

  1. Jika Sobat MEA ingin mengkonfirmasi pengiriman ulang, hubungi langsung pihak jasa kirim atau kurir yang mengantar
  2. Jika barang Sobat MEA hilang atau rusak saat pengiriman, Sobat MEA bisa melakukan proses ganti rugi atau bisa menghubungi CS Shopee secara langsung
  3. Kalau barang gagal dikirim karena COD Shopee tapi tidak ada di rumah, dan nggak ada konfirmasi sama sekali, maka barang akan dikembalikan ke penjual. Ongkir pengembalian barang ini akan ditanggung oleh Shopee
  4. Jika penjual nggak mendapatkan pesanan yang dikembalikan, maka bisa menghubungi agen Shopee drop off point atau jasa kirim agen drop off terdekat.

6 Ketentuan dan Kriteria COD di Shopee

Mau belajar jualan di Shopee langsung dengan mentor resminya?

Yuk belajar jualan di Shopee dari 0 sampai jago hanya di Kelas Shopee Mastery Premium MEA
  1. Metode COD hanya bisa digunakan lewat beberapa jasa kirim yakni J&T Express, Shopee Xpress, ID Express, serta Anteraja.
  2. Pembayaran COD berlaku tanpa minimal pembelian dan maksimal pembelian senilai Rp3 juta.
  3. Pastikan seller Shopee mengaktifkan metode pembayaran COD
  4. Pesanan dan biaya ongkir harus dibayar pada kurir sesuai total biaya yang tertera
  5. Sobat MEA wajib melakukan pembayaran sebelum menerima atau membuka paket
  6. Jika membatalkan pesanan COD 2x dalam 60 hari terakhir, maka Sobat MEA nggak akan bisa belanja dengan metode COD di Shopee selama 60 hari.

Nah itulah penjelasan mengenai metode COD di Shopee. Semoga saja 4 solusi COD Shopee tapi tidak ada di rumah ini bisa membantu Sobat MEA yang mengalami hal ini. Simak artikel mengenai bisnis online, media sosial dan belanja online lain di website kami ya!

You may also like

1 comment

Zyroo Agustus 16, 2023 - 6:45 pm

Apa nanti mendapatkan wa kurir?

Reply

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat