7 Cara Mendapatkan Flash Sale Tokopedia Bagi Pembeli. 100% Berhasil!

by Viki
flash sale tokopedia

Dalam era digital, berbelanja online menjadi tren yang terus menjamur. Kini para konsumen lebih suka membeli barang dan jasa melalui marketplace seperti Tokopedia. Apalagi Tokopedia juga menyediakan berbagai fasilitas menarik, salah satunya yaitu Flash Sale Tokopedia. Ini tentu saja menambah keuntungan tersendiri. 

Biasanya flash sale Tokopedia berlangsung pada momen Harbolnas (Hari Belanja Online Nasional). Tokopedia membagikan campaign Flash Sale seperti Kejar Diskon, Kejar Diskon Spesial, dan Tokopedia NYAM di halaman utama Tokopedia. Maka tidak heran jika kemudian banyak orang berbondong-bondong berbelanja segala kebutuhan di platform tersebut. 

Jika sebelumnya sudah banyak artikel yang membahas seputar Flash Sale Tokopedia bagi penjual, dalam artikel ini, MiMe akan membagikan seputar Flash Sale bagi pembeli hingga cara mendapatkannya di Tokopedia. Simak selengkapnya di bawah ini!

Apa itu Flash Sale Tokopedia?

Mau Tahu Cara Jualan di Tokopedia yang Baik dan Benar?

Yuk diskusi bareng seller Tokopedia berpengalaman di Komunitas Seller Sosmed MEA sekarang juga!

Melansir laman resmi Tokopedia, Flash sale adalah program promosi yang memberikan konsumen kesempatan membeli produk dengan harga yang lebih murah daripada harga biasanya dalam batasan durasi waktu tertentu. 

Durasi waktu flash sale biasanya tergolong singkat dan waktunya diumumkan sebelum dimulai ke khalayak luas. Sehingga untuk mendapatkan Flash Sale harus berpacu dengan waktu dan berlomba dengan konsumen lainnya karena stok produk biasanya memiliki jumlah yang terbatas. 

Waktu Flash Sale Tokopedia

Jasa Optimasi Tokopedia Terpercaya

Tokomu gitu-gitu aja? Artinya butuh optimasi! Percayakan saja pada tim optimasi Tokopedia MEA! Terima beres~

Flash sale yang menarik ini pada umumnya diadakan pada saat event tertentu seperti saat menjelang hari raya, momen ulang tahun Tokopedia hingga menjelang akhir tahun. Meski demikian, saat ini banyak pebisnis online termasuk Tokopedia mengadakan flash sale setiap harinya. 

Adapun produk yang dijual beragam tergantung momen yang berlangsung. Misalnya, saat hari raya, biasanya pebisnis cenderung menawarkan flash sale untuk produk-produk yang berkaitan dengan hari raya tersebut. 

5 Cara Mendapatkan Flash Sale Tokopedia

Gak Perlu Repot Jualan di Tokopedia

Kalau tahu rahasia sukses dari ahlinya ini!

Meskipun waktu dan persediaan barang terbatas, bukan berarti Sobat MEA sulit untuk mendapatkan promo flash sale dari Tokopedia. Dalam hal ini, ada beberapa cara mendapatkan flash Sale Tokopedia yang mudah untuk dilakukan. Berikut uraiannya:

1. Catat Jadwal Flash Sale

Sebelum memulai Flash Sale, Tokopedia biasanya memberikan informasi terlebih dahulu mengenai produk dan waktu yang akan dipromosikan. Di sini, Sobat MEA harap mencatatnya terlebih dahulu. 

Adapun jadwal rutinnya, Tokopedia biasanya mengadakan flash sale setiap hari pukul 08:00 – 00:00 dan terbatas setiap 2 jam sekali. Nah, setelah dicatat, Sobat MEA bisa jadikan ini pengingat dan pasang alarm bila perlu agar tidak kehabisan promo menariknya. 

2. Periksa Koneksi Internet

Sebelum memulai flash sale, pastikan Sobat MEA memeriksa koneksi internet dan pastikan Sobat MEA terhubung dengan jaringan internet yang baik dan stabil. Hal ini penting dilakukan untuk menghilangkan resiko internet lemot saat berburu Flash Sale.  

3. Perhatikan Syarat dan Ketentuan

Selanjutnya, Sobat MEA juga perlu memenuhi syarat dan ketentuan dari Flash Sale yang diincar. Terkadang setiap toko memiliki syarat dan ketentuan sendiri seperti metode pembayaran. 

Pastikan Sobat MEA sudah menyiapkan berbagai metode pembayaran yang tersedia seperti COD, E-Wallet, Transfer, dll. Karena Flash Sale bisa saja gagal didapatkan hanya karena tidak dapat melakukan pembayaran transaksi.

4. Gunakan Perangkat yang Mumpuni

Saat mengakses Tokopedia, pastikan Sobat MEA menggunakan perangkat yang mumpuni alias tidak berat dan tidak lemot. Sebagaimana untuk mendapatkan Flash Sale ini para pengguna akan saling bersaing sampai mendapatkan barang tersebut. 

Jika perangkat yang digunakan kurang baik, ini bisa menghambat proses pemesanan barang hingga berpengaruh keterlambatan checkout. Sehingga Sobat MEA kehabisan barang atau promo yang sedang berlangsung tersebut.  

5. Pilih Metode Pembayaran Instan

Saat memburu Flash Sale di Tokopedia, pastikan Sobat MEA juga memilih metode pembayaran yang instan. Menggunakan cara bayar di Indomaret atau Alfamart tentu akan memakan waktu yang lama. Ingat, banyak orang yang mengincar produk Flash Sale, jadi Sobat MEA juga harus berlomba-lomba dalam membayar transaksi.

Demikian informasi mengenai Flash Sale Tokopedia hingga cara mendapatkannya yang tentu sangat berguna bagi Sobat MEA sebagai konsumen. Dengan langkah-langkah di atas, Sobat MEA dapat wawasan lebih tentang Flash Sale termasuk strategi mendapatkannya. Siap dapat harga termurah di Tokopedia?

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat