Sebagai pebisnis online, Sobat MEA pasti sudah tidak asing dengan landing page yang berfungsi sebagai halaman berisi informasi lengkap mengenai produk yang ditawarkan. Seiring berkembangnya waktu, WhatsApp juga menyediakan layanan landing page yang bisa Sobat MEA operasikan dengan mudah, loh. Lalu, apa perbedaan dari landing page VS WhatsApp landing page?
Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan 5 perbedaan yang paling menonjol antara landing page vs WhatsApp landing page agar Sobat MEA bisa memutuskan untuk menggunakan salah satu diantaranya. Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Table of Contents
Apa Itu Landing Page
Sebelum membagikan perbedaan antara landing page dan WhatsApp landing page, Sobat MEA harus mengetahui dulu apa itu landing page mengingat tidak semua pebisnis online memiliki ini. Jadi, landing page adalah halaman website yang bertujuan untuk kampanye iklan suatu produk. Di dalam landing page, setidaknya ada 1 tombol CTA (call to action) untuk mengarahkan pengunjung melakukan sesuatu, seperti melakukan pembelian, berlangganan newsletter, mengisi formulir, atau lain sebagainya.
Kemudian, tidak sedikit orang yang mengira bahwa landing page dan website adalah kedua hal yang sama. Padahal dua halaman ini memiliki tujuan yang berbeda. Singkatnya, landing page dibuat secara khusus untuk menjual suatu produk baik berupa barang maupun jasa. Sedangkan website adalah halaman yang berisi mengenai informasi lengkap mengenai bisnis sehingga pengunjung bisa mengetahui lebih banyak mengenai bisnis secara keseluruhan.
Ada banyak platform yang bisa Sobat MEA manfaatkan untuk membuat landing page atau website demi kepentingan bisnis. Bahkan, saat ini ada WhatsApp landing page dengan desain yang lebih mudah dioperasikan dan memudahkan Sobat MEA dalam menjalankan bisnis. Berikut akan kami bagikan apa saja perbedaan antara landing page VS WhatsApp landing page. Simak!
Landing Page vs WhatsApp Landing Page
Pada bagian sebelumnya, kami sudah menjelaskan sedikit mengenai pengertian landing page secara garis besar. Namun ada beberapa hal yang perlu Sobat MEA perhatikan dalam membuat landing page agar performanya lebih efektif. Diantaranya adalah”
- Headline. Dalam landing page, membuat headline yang singkat, padat, dan jelas adalah salah satu hal yang penting dibuat untuk bisa menarik perhatian pengunjung hingga membuat mereka lanjut scroll dan membeli produk yang Sobat MEA tawarkan.
- Visual. Manusia adalah makhluk visual. Jika headline sudah oke, maka tingkatkan rasa penasaran pengunjung dengan visual produk yang menarik minat beli pengunjung.
- Desain. Jangan lupa untuk membuat navigasi desain pada landing page yang sederhana sehingga mudah untuk dioperasikan oleh pengunjung. Navigasi landing page yang terlalu ribet akan menurunkan keinginan pengunjung untuk melanjutkan membaca halaman atau membeli produk yang diatwarkan.
- CTA. Seperti yang sudah dibahas di atas, tujuan dari landing page adalah untuk melakukan penjualan. Untuk itu pastikan Sobat MEA membuat CTA yang jelas dan mudah dipahami agar pengunjung bisa melakukan apa yang diperlukan dengan mudah.
- SEO. Agar landing lebih mudah ditemukan oleh audiens, Sobat MEA harus melakukan optimasi SEO agar halaman bisa muncul di platform pencarian dengan kata kunci yang sudah ditetapkan.
Setelah mengetahui komponen penting dalam landing page, mungkin Sobat MEA merasa bahwa hal-hal tersebut cukup sulit untuk diaplikasikan dan dibuat sendiri. Inilah mengapa banyak pebisnis yang beralih ke WhatsApp landing page karena desainnya yang lebih sederhana dan mudah dioperasikan baik oleh penjual maupun pembeli. Berikut adalah 5 hal lain yang membedakan antara landing page VS WhatsApp landing page:
1. Platform
Perbedaan pertama dari landing page VS WhatsApp landing page yang terlihat adalah dari platform yang digunakan. Sesuai dengan namanya, WhatsApp landing page dibuat secara langsung di platform yang sama, yaitu WhatsApp. Sedangkan landing page biasa membutuhkan platform lain untuk pembuatan website dan landing page builder yang harus Sobat MEA buat dari awal.
2. Pembuatan Desain
Melanjutkan poin yang pertama, pembuatan desain untuk WhatsApp landing page sendiri lebih mudah dan cepat dibandingkan dengan landing page biasa. Sobat MEA hanya perlu memasukkan copywriting yang relevan dengan produk, gambar, dan video yang diperlukan. Sobat MEA juga tidak perlu belajar tentang programming karena template-nya sudah tersedia di WhatsApp. Sedangkan pembuatan landing page biasa sendiri membutuhkan pengetahuan dan pengalaman di bagian software desain dan sedikit programming.
Hal ini turut mempengaruhi lamanya waktu yang dibutuhkan oleh Sobat MEA dalam membuat landing page. Untuk WhatsApp landing page, Sobat MEA hanya membutuhkan waktu setidaknya 1 jam saja untuk menyelesaikan seluruh desainnya. Sedangkan landing page biasa membutuhkan waktu yang lebih lama, bahkan bisa butuh waktu seharian untuk menyelesaikannya.
3. Interaksi
Landing page VS WhatsApp landing page berikutnya dapat dirasakan secara langsung baik oleh penjual maupun pembeli dari segi interaksinya. Di landing page biasa, interaksi akan lebihb terasa seperti satu arah di mana pengunjung melakukan semuanya sendiri. Mulai dari mencari produk atau layanan, hingga proses pembeliannya. Sedangkan di WhatsApp landing page, interaksi dilakukan secara dua arah karena pembeli bisa berkomunikasi secara langsung meskipun hanya via chat bot.
Meskipun melalui chat bot, namun penggunaan chat bot ini dilakukan secara real time dan bisa membantu proses pembelian produk. Mulai dari tanya-jawab seputar produk, mencatat pesanan, hingga proses transaksi bisa dibantu dengan chat bot.
4. Tingkat Penjualan
Perbedaan dari landing page VS WhatsApp landing page berikutnya adalah tingkat penjualannya. Penjualan melalui WhatsApp landing page lebih tinggi dibandingkan landing page biasa. Hal ini karena pelayanan yang diberikan lebih banyak, cepat, dan interaktif. Keunggulan inilah yang meningkatkan keinginan audiens untuk melakukan pembelian produk.
5. Biaya Pembuatan
Seperti yang sudah disebutkan pada poin pertama dan kedua, biaya dari landing page VS WhatsApp landing page ini juga memiliki perbedaan yang signifikan. Landing page biasa membutuhkan website atau landing page builder yang membutuhkan biaya tidak sedikit. Bahkan akan terasa cukup mahal untuk Sobat MEA yang baru merintis bisnis. Sedangkan WhatsApp landing page bisa dibuat langsung melalui platform yang sudah ada dan gratis untuk dipakai. Jadi, WhatsApp landing page lebih hemat untuk pebisnis online pemula.
Itu dia penjelasan lengkap mengenai 5 perbedaan antara landing page VS WhatsApp landing page. Semoga ulasan ini bermanfaat dan membantu Sobat MEA dalam membuat landing page, ya!