TikTok Shop merupakan salah satu marketplace yang kini sedang populer di kalangan masyarakat. Sobat MEA pasti pernah belanja lewat TikTok Shop. Selain tahu cara berbelanja, tentu juga Sobat MEA harus mengerti cara membatalkan pesanan di TikTok Shop.
Kenapa Sobat MEA harus tahu? Ya nggak bisa kita pungkiri. selalu ada hal yang kadang membuat kita nggak jadi untuk berbelanja. Misalnya karena uang yang kurang atau ada keperluan mendadak lain. Karena itu, cara membatalkan pesanan online jadi sesuatu yang harus Sobat MEA tahu.
Membatalkan Pesanan TikTok yang Belum Dibayar
Seperti sudah kita bahas sebelumnya, membatalkan pesanan itu penting. Nah ada beberapa langkah untuk membatalkan pesanan di TikTok Shop. Pertama, kita akan menjelaskan tutorial membatalkan pesanan TikTok Shop yang belum dibayar. Yuk langsung aja simak selengkapnya di bawah ini!
- Pertama, buka aplikasi TikTok dan login menggunakan akun TikTok kamu
- Setelah masuk ke halaman utama, masuk ke bagian Shop
- Jika halaman TikTok Shop sudah muncul, pilih menu Orders yang ada pada bagian pojok kiri atas tampilan utama TikTok Shop
- Setelah itu, Sobat MEA bisa melihat laman daftar pesanan yang Sobat MEA beli lewat TikTok Shop.
- Pilih dan ketuk barang yang Sobat MEA ingin batalkan
- Klik tombol Cancel atau batalkan pesanan lewat menu Awaiting Payment
- Selanjutnya, isi alasan mengapa Sobat MEA ingin membatalkan pesanan. Beberapa alasan yang tersedia antara lain; metode pembayaran, salah klik barang dan lain-lain.
- Jika sudah memilih alasan ketuk Submit
- Selesai. Kini pesanan Sobat MEA sudah berhasil dibatalkan.
Perlu Sobat MEA catat bahwa cara di atas adalah langkah untuk membatalkan pesanan yang belum terbayar. Sobat MEA bisa melanjutkan pembayaran dengan mengetuk kolom Buy Now
Membatalkan Pesanan TikTok Shop yang Sudah Dibayar
Setelah mengetahui cara membatalkan pesanan yang belum terbayar, tentu saja Sobat MEA juga harus tahu cara untuk membatalkan pesanan yang sudah terlanjur Sobat MEA bayar dan muncul resi. Sayangnya, TikTok belum menyediakan fitur ini.
Satu-satunya cara untuk membatalkan pesanan adalah dengan berkomunikasi dengan penjual TikTok tersebut. Jelaskan secara runut alasan pembatalan pesanan. Kendati demikian, penjual punya hak untuk menolak pembatalan pesanan.
Nah itu beberapa cara untuk membatalkan pesanan di TikTok Shop. Semoga saja artikel ini bisa membantu Sobat MEA agar bisa lancar berbelanja lewat TikTok Shop.