Produk Sedang Diperiksa Shopee? Ternyata ini Penyebab dan Alasannya!

by admin
Produk Sedang diperiksa Shopee

Pada era modern, memudahkan orang untuk berjualan secara online menggunanakan Shopee. Walau terlihat mudah terdapat beberapa kendala yang muncul, seperti produk sedang diperiksa Shopee karena beberapa sebab.

Jika produk Sobat MEA sedang dalam pemeriksaan Shopee membuat produk tidak akan bisa terlihat oleh para pembeli.

Shopee tidak memberikan penjelasan rinci berkaitan hal ini dan hanya mencantumkan regulasi tata cara.

Berapa lama status produk dalam pemeriksaan akan hilang ?

Shopee Mastery Premium

Perdalam pemahaman kalian mengenai Shopee, dengan join di Kelas Shopee Mastery Premium dari MEA

Untuk hal ini tidak bisa mengetahui dalam berapa lama status dalam pemeriksaan Shopee akan hilang, karena ini adalah wewenang dari Shopee.

Dalam beberapa case memang membutuhkan waktu yang cukup lama, ada yang bisa dalam hitungan hari belum ada respon, dan ada juga yang sampai mingguan tetapi tidak ada jawaban.

Penyebab produk dalam status pemeriksaan Shopee

produk sedang diperiksa shopee

Apabila Sobat MEA mengalami hal ini dan tidak ada perubahan dalam status produk, maka beberapa factor ini mungkin berppengaruh membuat produk tidak bisa tampil.

Produk menggunakan merk palsu

Hal pertama yang menjadi penyebab karena penggunaan nama merk palsu pada barang, atau Sobat MEA mencantumkan merk palsu pada produk tetapi plesetan.

Contohnya jika menjual produk merk adidas lalu diplesetkan menjadi addias, hal ini lah yang menurut Shopee melanggar regulasi pada komunitas.

Mencantumkan link diluar Shopee

Penybab kedua, jika Sobat MEA mencantumkan link atau nama produk yang mengarahkan pembeli melakukan transaksi tidak pada Shopee.

Marketplace (e-commerce) Management

Bikin bisnis kalian meningkat pesat dengan menggunakan Jasa Marketplace (e-commerce) dari MEA

Perlu Sobat MEA tahu juga jangan menggunakan gambar ataupun simbol yang akan membuat pembeli bertransaksi selain pada Shopee.

Pemakaian kata kunci yang tidak sesuai

Sobat MEA bisa memeriksa apakah nama dan kata kunci yang Sobat MEA pakai sesuai dengan produk.

Contohnya Ketika menjual produk jaket parasut, tetapi nama dan kata kunci yang tertulis jaket jeans.

Hal ini lah yang membuat pelanggaran karena tidak sesuai dan membuat produk Sobat MEA berpotensi terblokir permanen.

Memasukan kategori produk tidak sesuai

Penempatan kategori produk yang tidak sesuai, contohnya menjual jaket jeans tetapi malah masuk pada kategori jaket parasut. 

Ini lah yang membuat produk tersebut tidak sesuai dengan ketentuan Shopee.

Jika hal ini tidak Sobat MEA perbaiki, akan membuat status produk dari dalam pemeriksaan menjadi terblokir oleh Shopee.

Menggunakan hastag yang tidak sesuai

Menggunakan hastag yang tidak ada hubungannya dengan produk, akan membuat produk tersebut masuk dalam pemeriksaan oleh Shopee.

Contohnya menjual jaket jeans tetapi menggunakan hatag #jaketparasut, hal ini lah yang menjadi pelanggaran.

Shopeasytools

Permudah bisnis kalian dengan menggunakan Shopeasytools dari MEA

Cara mengatasi produk dalam pemeriksaan Shopee

Sebenarnya cara untuk mengatasi produk dalam pemeriksaan Shopee, berkaitan dengan hal sebelumnya yang menjadi penyebab masuk dalam pemeriksaan Shopee.

Jadi yang perlu Sobat MEA lakukan yaitu, melakukan koreksi pada semua produk yang terkena status pemeriksaan Shopee. Caranya sebagai berikut ini ;

Nah itulah penjelasan produk sedang diperiksa Shopee dan cara penyelesaiannya, semoga artikel ini dapat membantu Sobat MEA.

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat