"jualan"
Penting Bagi Pebisnis, Ini 5 Cara Mencapai Target Penjualan Sales yang Optimal!
Bagi pebisnis, target penjualan sales sangatlah penting untuk ditentukan. Karenatarget ini yang akan menentukan berapa besar penghasilan bisnis yang didapatkan. Tapi sayangnya, sebagian besar pebisnis masih kebingungan bagaimana cara mencapai target penjualan sales sehingga omzet yang masuk terbatas.
Sebenarnya ada berbagai teknik untuk dapat mencapai target sales. Dalam artikel ini, MiMe akan menjelaskan bagaimana cara mencapai target penjualan sales dengan mudah sehingga Sobat MEA dapat mencapai tujuan bisnis yang diharapkan. Simak!
5 Cara Mencapai Target Pejualan Sales
Mau Tahu Cara Jualan Online yang Baik dan Benar?
Perlu diketahui, target penjualan merupakan salah satu tanggung jawab seorang sales. Tapi sebagai pemilik suatu bisnis, Sobat MEA perlu memahami bagaimana strategi target penjualan yang perlu dilakukan agar profit turut meningkat dari waktu ke waktu.
Menurut laman Amartha, ada 5 cara mencapai target penjualan sales yang baik dan benar agar Sobat MEA dapat meraih tujuan bisnis dalam waktu tertentu dan kedepannya Sobat MEA dapat menentukan target yang lebih tinggi dan seterusnya. Berikut langkah-langkahnya:
1. Riset Pasar
Sebagai pebisnis, sudah tentu hal pertama yang perlu dilakukan yaitu riset pasar. Apalagi bagi Sobat MEA yang memiliki perusahaan. Riset pasar ini pastinya memiliki kaitan erat dengan strategi apa yang akan dilakukan ketika menentukan target penjualan sales.
Riset pasar juga merupakan kunci vital untuk menemukan informasi mengenai hal-hal yang sedang populer maupun produk yang diinginkan konsumen. Riset pasar yang mendalam adalah wajib untuk dilakukan secara rutin, mengingat setiap tren dan keinginan konsumen dapat berubah sewaktu-waktu.
2. Susun Rencana Penjualan
Setelah melakukan riset pasar yang mendalam, cara mencapai target penjualan sales selanjutnya adalah menyusun rencana penjualan secara rinci. Sobat MEA perlu berdiskusi bersama tim untuk hal ini untuk mendapatkan rencana yang mufakat.
Misalnya, Sobat MEA telah menyusun rencana penjualan produk untuk 3-6 bulan. Oleh karena itu, setiap sales dan jajaran staf lainnya harus mematuhi dan berpegang teguh pada rencana tersebut. Nah, Sobat MEA dapat menetapkan rencana target penjualan pada setiap quarter bisnis.
3. Perluas Relasi dan Jaringan Bisnis
Selanjutnya, agar strategi peningkatan penjualan lebih ampuh, Sobat MEA harus meningkatkan networking atau relasi. Hubungan kerjasama yang baik dengan mitra bisnis dapat menjadi kunci vital dalam mencapai target penjualan yang diinginkan.
Misalnya, Sobat MEA memperluas kenalan dan menjaga hubungan baik dengan beberapa rekan bisnis seperti investor, supplier, klien, kreditur dan sebagainya. Nah, jaga komunikasi dengan sebaik mungkin, agar target penjualan dapat meningkat lebih mudah.
4. Ciptakan Inovasi dan Promosi yang Menarik
Toko online yang begitu-begitu saja rentan ditinggalkan oleh pelanggan. Itulah mengapa pebisnis juga perlu membuat inovasi baru untuk menarik minat mereka. Terlebih pelanggan adalah aspek tertinggi dan menjadi penunjang target penjualan sales dapat tercapai.
Nah, melalui inovasi dan promosi yang kreatif, Sobat MEA dapat dengan mudah untuk menemukan ide dan tampilan yang fresh bagi konsumen. Dengan begitu, perhatian mereka akan lebih besar terhadap bisnismu dan besar kemungkinannya juga untuk membeli produkmu sekaligus meningkatkan konversi tokomu.
5. Teruslah Semangat dalam Mencapai Target
Terakhir, yang paling penting adalah tidak pernah berhenti belajar dan pantang menyerah dalam mencapai target penjualan sales. Karena hal ini merupakan yang wajib dicapai meskipun agak sulit. Maka ini menjadi tantangan tersendiri yang wajib dihadapi untuk terus semangat menggali metode mencapai target tersebut.
Demikian beberapa cara mencapai target penjualan sales yang perlu dilakukan untuk bisnis tetap berdiri tegak. Hal ini merupkana hal yang sangat penting, sehingga Sobat MEA perlu memahaminya sedini mungkin agar lebih maksimal. Selamat mencoba!
Bisnis online menjadi salah satu bentuk bisnis yang diminati oleh banyak orang. Terutama sejak pandemi di mana orang-orang sudah terbiasa berbelanja secara online. Oleh karena itu, tidak sedikit yang mencari cara jualan online dengan modal minim atau bahkan tanpa modal sama sekali
Produk yang dijual secara online pun beragam. Mulai dari makanan, pakaian, perlengkapan rumah tangga sampai produk pakaian. Nah untuk Sobat MEA yang ingin memulai bisnis online, pas banget nih kami akan membagikan beberapa cara jualan baju online tanpa modal. Cara ini juga bisa Sobat MEA aplikasikan jika ingin menjual produk lainnya, loh. Yuk langsung simak aja!
3 Hal yang Perlu Disiapkan Sebelum Memulai Bisnis Online
Banyaknya pebisnis online yang sudah berjualan sejak lama tentunya akan menjadi saingan berat untuk Sobat MEA. Oleh karena itu, modal nekat dan punya produk saja tidaklah cukup. Sobat MEA perlu mempersiapkan beberapa hal agar dapat bersaing dengan kompetitor dan bisnis berjalan dengan baik. Ini dia hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum memulai bisnis online:
1. Rencanakan dengan Matang
Banyak orang yang memutuskan untuk melakukan bisnis online karena tergiur akan keuntungannya. Padahal Sobat MEA bisa mencapai semua keuntungan tersebut dengan melakukan perencanaan yang matang. Cara jualan baju online tanpa modal bisa Sobat MEA mulai dengan memilih jenis pakaian, target pasar yang dituju, hingga menentukan supplier yang tepat. Tanpa adanya perencanaan tersebut, Sobat MEA akan kebingungan untuk mempromosikan produk.
2. Promosi
Bingung mau mulai bisnis online dari mana?
Toko online Sobat MEA akan lebih dikenal jika Sobat MEA melakukan promosi dengan benar. Untuk toko offline akan sedikit sulit melakukannya karena konsumen harus mengetahui lokasi toko Sobat MEA untuk dapat membeli dan mengenali brand. Namun karena Sobat MEA melakukan cara jualan baju online tanpa modal, Sobat MEA cukup memaksimalkan sosial media yang dimiliki untuk melakukan promosi.
Jenis promosinya ini pun beragam. Sobat MEA bisa memberikan potongan harga, cashback, buy 1 get 1, atau jenis promosi lainnya yang menarik bagi konsumen. Pastikan untuk tidak hanya aktif pada satu sosial media saja, ya. Lakukan promosi di berbagai macam platform agar Sobat MEA bisa menjangkau sebanyak mungkin audiens.
Jadi semakin banyak yang melihat promosi Sobat MEA, akan semakin banyak pula yang membeli produk Sobat MEA.
3. Pilih Produk yang Berkualitas
Agar cara jualan baju online tanpa modal dapat berhasil dengan baik, Sobat MEA juga perlu memilih produk yang berkualitas. Mengingat ada banyak sekali produk pakaian yang dijual oleh supplier, Sobat MEA sebagai penjual online perlu lebih cermat dan selektif dalam memilih produk.
Karena akan percuma saja jika Sobat MEA menjual banyak produk pakaian dengan harga terjangkau namun kualitasnya buruk. Sobat MEA tidak akan bisa mendapatkan pelanggan tetap jika menjual produk yang tidak berkualitas.
3 Cara Jualan Baju Online Tanpa Modal
Mau toko online kamu kebanjiran orderan?
Setelah menyiapkan 3 hal di atas, Sobat MEA bisa lanjut melakukan cara jualan baju online tanpa modal. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Sobat MEA coba:
1. Menjadi dropshipper
Cara jualan baju online tanpa modal yang pertama adalah dengan menjadi dropshipper. Jika Sobat MEA masih asing dengan istilah ini, kami akan menjelaskannya dengan sekilas. Jadi pada praktiknya, dropshipper adalah pihak perantara antara konsumen dengan produsen.
Jadi sistemnya begini: tidak semua produsen atau supplier menjual produk langsung ke konsumen, namun ada juga yang menjualnya ke toko retail, dropshipper, atau reseller. Jadi konsumen tidak akan mendapatkan produk ini langsung dari supplier.
Nah sebagai dropshipper, Sobat MEA bertugas sebagai pihak yang menawarkan produk kepada konsumen. Kemudian konsumen akan melakukan proses pembelian dan produk akan dikirimkan langsung kepada konsumen dari supplier. Jadi untuk urusan pengiriman bukanlah menjadi tanggung jawab Sobat MEA. Mudah sekali, bukan?
Untuk keuntungannya bisa Sobat MEA dapatkan dengan mendapatkan komisi atau menjualnya dengan harga yang lebih tinggi. Seperti misalnya harga pakaian dari supplier adalah 100 ribu. Sobat MEA bisa mendapatkan keuntungan dengan menjualnya kembali dengan harga 107 ribu. Atau Sobat MEA bisa mematok harga lainnya.
Pastikan Sobat MEA juga sudah melakukan riset harga pasar akan produk yang serupa agar produk yang Sobat MEA tawarkan dapat bersaing dengan kompetitor lainnya. Sobat MEA juga perlu untuk membuat toko online meski jadi seorang dropshipper. Jadi Sobat MEA tidak menjual produk dengan harga terlalu murah atau terlalu mahal.
2. Menjadi Reseller
Cara jualan baju online tanpa modal selanjutnya adalah dengan menjadi reseller. Berbeda dengan dropshipper yang bisa dilakukan tanpa modal sama sekali, Sobat MEA tetap membutuhkan sedikit modal ketika menjadi reseller. Hal ini karena sistemnya Sobat MEA menjual kembali barang yang sudah dibeli dari supplier. Jadi Sobat MEA perlu stok produk dan mengirimkan produk secara langsung ke konsumen. Sedangkan untuk menjadi dropshipper, Sobat MEA tidak perlu melakukan hal itu.
3. Menjual Pakaian Preloved
Barang preloved atau barang yang sudah pernah dipakai dapat Sobat MEA jadikan sebagai salah satu cara jualan baju online tanpa modal. Seperti misalnya Sobat MEA membeli pakaian yang ukurannya terlalu besar atau kurang suka dengan modelnya. Daripada dikembalikan ke toko yang belum tentu menerima retur, Sobat MEA bisa menjualnya kembali melalui sosial media.
Pastikan untuk menyertakan foto dan keterangan mengenai kondisi pakaian. Masukkan juga harga asli dan alasan mengapa Sobat MEA ingin menjual pakaian tersebut. Dengan begitu, Sobat MEA akan menemukan pembeli yang tepat.
Sekian pembahasan tentang cara jualan baju online tanpa modal. Mana cara yang paling menarik dan ingin Sobat MEA coba?
Sobat MEA pasti sudah tidak asing lagi dengan story Facebook, fitur populer yang memungkinkan pengguna untuk berbagi momen singkat dalam bentuk gambar atau video. Tapi beberapa pengguna mungkin tidak tahu bahwa ada cara menambahkan link di Story FB yang sangat bermanfaat untuk promosi bisnis.
Mau Tahu Cara Jualan di Sosial Media yang Baik dan Benar?
Hal ini dikarenakan cara menambahkan link di Story Facebook dapat menjadi cara yang efektif untuk membagikan konten, mengarahkan audiens ke situs web, hingga meningkatkan penjualan. Oleh karena itu, MiMe akan memberikan panduan lengkap tentang cara menambahkan link di Story FB. Simak!
Cara Menambahkan Link di Story FB
Dalam pemasaran bisnis, tautan bisa menjadi alat pemasaran yang efektif, baik bagi penjual maupun pembeli. Dengan tautan, audiens dapat mengakses dan mengetahui produk jualan secara cepat dan mudah. Pengguna hanya perlu mengeklik link yang dibagikan, lalu tunggu beberapa saat hingga masuk ke alamat utama.
Hal ini menjadikan promosi menggunakan tautan lebih menghemat waktu. Sobat MEA tidak perlu membagikan tautan satu persatu ke teman-teman atau pengikut.
Selain situs web, Sobat MEA juga bisa menyisipkan konten apapun di dalam link tersebut. Pastikan konten yang Sobat MEA bagikan mengandung unsur positif. Karena postingan story akan dilihat oleh banyak orang di Facebook termasuk pengikutmu.
Dalam hal ini, kira-kira ada 2 cara menambahkan link di Story FB yang bisa Sobat MEA lakukan yaitu melalui Laptop/PC dan aplikasi Facebook. Berikut langkah-langkah yang diperlukan, antara lain:
Menambahkan Link Melalui Laptop/PC
Jasa Facebook Ads Profesional
- Buka browser yang ada di Laptop/PC.
- Temukan konten atau situs web yang ingin dibagikan, salin tautan atau alamat URL dari konten tersebut.
- Klik tombol Share pada sebuah konten dan pilih Salin Link atau klik opsi Share yang ada di bawahnya.
- Lalu pilih metode Share via Facebook.
- Selanjutnya, Sobat MEA akan dialihkan ke halaman Facebook, pastikan sudah login akun. Jika belum, akan diminta login.
- Kemudian centang bagian Cerita Anda.
- Setelah itu, pilih opsi Kirim ke Facebook.
- Selesai!
Menambahkan Link Melalui Aplikasi
Strategi FB Ads Untuk Hasil yang Anti Meleset?
- Pastikan sudah menyalin link yang ingin dibagikan dan sudah menginstal aplikasi Facebook.
- Lalu buka aplikasi Instagram.
- Pilih ikon Plus yang ada di pojok kanan atas, dan pilih menu Cerita/Story.
- Setelah membuka halaman story, klik tombol Pengaturan di pojok kanan atas, dan klik Cerita.
- Scroll ke bawah dan centang bagian Bagikan Cerita Anda Ke Facebook.
- Setelah itu, Sobat MEA akan diminta untuk login ke Facebook.
- Kembali ke aplikasi Instagram, masukkan teks atau gambar sebagai pemanis cerita, lalu klik ikon Sticker.
- Pilih opsi Tautan, lalu Paste Link di kolom yang tersedia.
- Jika sudah, klik tombol Cerita Anda yang sudah terhubung dengan Facebook. Lalu story dengan link otomatis dibagikan ke Story FB.
- Selesai!
Kira-kira begitulah 2 cara menambahkan link di Story FB yang dapat menjadi cara yang efektif untuk berbagi konten dan mempromosikan produk atau layanan. Dengan mengikuti panduan lengkap di atas, Sobat MEA dapat mengoptimalkan penggunaan fitur Story Facebook untuk mencapai tujuan bisnis. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
Facebook adalah salah satu platform sosial media yang bisa Sobat MEA manfaatkan untuk bisnis. Facebook sendiri memiliki fitur khusus untuk bisnis yang bisa Sobat MEA gunakan untuk membagikan unggahan dan promosi jualan sampai berjualan secara langsung. Sebagai pebisnis, tentu Sobat MEA harus mengetahui bagaimana sih cara jualan di Facebook yang baik dan benar.
Jika Sobat MEA masih bingung, kami akan membagikan 9 cara jualan di Facebook agar cuan dan laris manis. Nah daripada berlama-lama lagi, yuk langsung saja simak cara selengkapnya di bawah ini!
9 Cara Jualan di Facebook Agar Laris Manis
Mau jualan di Facebook tapi bingung mulai dari mana?
Sama seperti jualan di Shopee, TikTok, Tokopedia atau marketplace lain, tentu ada cara-cara tersendiri yang harus Sobat MEA lakukan untuk mulai berjualan lewat Facebook. Nah berikut ini ada 9 cara jualan di Facebook dan tips agar laris manis. Daripada berlama-lama lagi, langsung simak aja penjelasan lengkapnya di bawah ini!
1. Daftar Akun Pengelola Bisnis di Facebook
Cara jualan di Facebook yang pertama bisa Sobat MEA lakukan dengan membuat akun Pengelola Bisnis di Facebook. Penting bagi pebisnis online untuk memiliki akun ini untuk mempermudah proses promosi dan pembuatan iklan agar produk dapat dipasarkan dengan baik. Tenang, cara mendaftar akun pengelola bisnis di Facebook ini mudah untuk dilakukan. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka https://business.facebook.com/create pada browser dan pilih Buat Akun.
- Masukkan nama dan konfirmasi identitas Sobat MEA.
- Selanjutnya ikuti instruksi yang ada untuk membuat akun bisnis Sobat MEA.
- Setelah semua instruksi diikuti, Sobat MEA hanya perlu menunggu konfirmasi dari pihak Facebook untuk memiliki halaman pengelola bisnis sendiri.
Mudah sekali bukan? Dengan menggunakan pengelola bisnis Facebook, Sobat MEA dapat memantau performa unggahan. Sobat MEA juga bisa menjalankan iklan dan mengatur biayanya melalui akun bisnis ini.
2. Gunakan Fitur Facebook Marketplace
Boncos mulu tiap ngiklan di Facebook?
Facebook juga memiliki fitur marketplace yang fungsinya sama dengan marketplace lainnya. Sobat MEA bisa memasukkan foto, deskripsi, dan harga produk yang jelas untuk menarik minat pembeli.
Pastikan informasi yang dimasukkan jelas dan sebenar-benarnya agar algoritma Facebook dapat menampilan produk Sobat MEA sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan oleh pembeli. Nah berikut ini adalah langkah-langkah cara jualan di Facebook dengan mengunggah produk di Facebook Marketplace:
- Masuk ke akun Facebook Bisnis Sobat MEA, lalu pilih menu Beranda.
- Klik Marketplace pada menu di sebelah kiri.
- Lanjutkan dengan klik Jual Barang, lalu klik Barang Dijual.
- Sobat MEA bisa menambahkan foto produk.
- Masukkan informasi selengkapnya tentang produk yang akan dijual, seperti nama, deskripsi, dan harga produk.
- Klik Berikutnya. Namun jika tombol tersebut masih abu-abu, Sobat MEA bisa memastikan lagi apakah informasi yang dicantumkan sudah lengkap atau belum.
- Selanjutnya, klik Terbitkan untuk mengunggah produk di Facebook Marketplace.
- Selesai!
3. Menuliskan Deskripsi Produk dengan Benar dan Jelas
Ketika Sobat MEA ingin membeli produk, tentunya Sobat MEA akan melihat foto dan deskripsi produknya terlebih dahulu, bukan? Misalnya saja ada 2 produk serupa, yang satu hanya berisi sedikit informasi mengenai produknya, sedangkan yang satunya lagi mencantumkan informasi lengkap mulai dari bahan, manfaat, hingga cara pemakaiannya.
Mana produk yang akan Sobat MEA beli? Tentunya produk yang kedua bukan? Nah, inilah pentingnya mencantumkan deskripsi produk yang jelas, yaitu agar pembeli mendapatkan informasi yang mereka butuhkan dan semakin ingin membeli produk yang Sobat MEA jual.
4. Bergabung dengan Grup Jual Beli
Kepoin cara ngiklan di Facebook dan Instagram
Cara jualan di Facebook selanjutnya adalah Sobat MEA bisa bergabung di grup jual beli. Ada banyak jenis grup Facebook yang bisa Sobat MEA ikuti di Facebook. Untuk mendapatkan pembeli yang tepat, Sobat MEA bisa bergabung ke grup yang menjual produk dengan kategori yang sama.
Seperti misalnya Sobat MEA menjual baju muslim wanita, pastikan Sobat MEA bergabung pada grup Facebook yang khusus menjual produk fashion. Hal ini bertujuan agar produk yang Sobat MEA tawarkan dapat bertemu dengan audiens yang membutuhkannya.
5. Membuat Fanpage
Sobat MEA juga bisa membuat Fanpage untuk melakukan cara jualan di Facebook. Halaman ini membuat Sobat MEA bisa menampilkan berbagai macam informasi produk. Selain itu, orang bebas untuk mengunjungi Fanpage Sobat MEA tanpa harus mengajukan permintaan pertemanan terlebih dahulu.
Fungsi dari Fanpage selain untuk mencantumkan informasi lengkap mengenai brand dan produk, juga bisa meningkatkan kepercayaan konsumen. Tentunya audiens akan lebih memilih untuk membeli produk di toko yang jelas dan memiliki Fanpage dengan informasi lengkap. Belum lagi, Sobat MEA bisa melakukan monetisasi Fanspage agar mendapatkan penghasilan tambahan.
6. Analisa Kompetitor
Sebagai pebisnis online, dapat dipastikan bahwa Sobat MEA akan selalu memiliki kompetitor. Untuk itu agar Sobat MEA dapat bersaing di dunia bisnis online, Sobat MEA juga perlu menganalisa pergerakan dari kompetitor.
Tujuan dari melakukan analisa terhadap kompetitor adalah agar Sobat MEA dapat menghadapi dan mengantisipasi setiap inovasi mereka agar tidak kalah saing. Sobat MEA juga bisa membangun strategi pemasaran yang lebih kuat dan kreatif agar dapat bersaing dengan kompetitor lainnya.
7. Menggunakan Facebook Ads
Ini dia salah satu hal yang paling banyak dilakukan oleh pebisnis online yang ingin cara jualan di Facebook berjalan dengan lancar: memasang iklan! Dengan membuat iklan di Facebook, produk Sobat MEA bisa menjangkau target audiens yang sudah ditentukan secara spesifik. Biayanya pun bisa Sobat MEA atur sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan.
Kendati demikian, Sobat MEA wajib untuk membuat konten iklan yang menarik agar audiens bisa memutuskan untuk membeli produk Sobat MEA. Nggak perlu khawatir, sekarang Facebook sendiri sudah menyediakan beragam referensi iklan yang bisa Sobat MEA lihat di Facebook Ads Library.
8. Sambungkan Facebook dengan Aplikasi Lainnya
Cara jualan di Facebook selanjutnya bisa Sobat MEA lakukan dengan menghubungkan aplikasi Facebook dengan sosial media lainnya. Hal ini bertujuan untuk menjangkau lebih banyak audiens dan mendapatkan konsumen baru. Dengan cara ini pula Sobat MEA bisa mengunggah satu jenis konten ke berbagai macam platform sekaligus, jadi lebih hemat dan efektif, deh.
9. Lakukan Evaluasi
Jika cara jualan di Facebook di atas sudah dilakukan, jangan lupa juga untuk selalu melakukan evaluasi penjualan agar Sobat MEA dapat menyusun strategi yang lebih baik selanjutnya. Proses evaluasi ini juga bisa membantu Sobat MEA untuk mengeahui apakah selera audiens sudah berubah atau masih tetap sama. Sobat MEA juga bisa mengetahui performa unggahan yang dibuat dan meningkatkan kualitasnya agar performanya selalu baik.
Itu dia beberapa cara jualan di Facebook yang bisa Sobat MEA coba untuk meningkatkan penjualan. Baca juga artikel kami lainnya seputar tips jualan di Facebook biar Sobat MEA nggak ketinggalan informasi menarik seperti ini!
2 Cara Menghapus Produk di Shopee Secara Massal Agar Penjualan Lebih Optimal
Sebagai platform e commerce populer, Shopee telah menjadi wadah bagi jutaan pebisnis untuk menjualkan produk dan jasa yang dibutuhkan. Dengan fasilitas dan layanan yang juga beragam, tidak heran jika Shopee pun menjadi marketplace favorit. Selain promosi, penjual pun dapat melakukan cara menghapus produk di Shopee secara massal ketika barang tersebut telah habis.
Hal ini tentu akan sangat menguntungkan pebisnis. Mereka dapat menghemat waktu untuk menghapus banyak produk dalam satu waktu. Sehingga penjual bisa tetap fokus pada penjualan produk yang masih tersedia.
Mau Tahu Cara Jualan di Shopee yang Baik dan Benar?
Di platform Shopee, penjual memang dapat mengunggah produk hingga 500 item. Tapi minat pembeli sangat tinggi. Sehingga penjual perlu memperbarui produk yang dijual. Salah satunya yaitu dengan menghapusnya satu per satu dan diganti produk baru.
Untungnya, kini ada cara menghapus produk di Shopee secara massal. Sehingga Sobat MEA tidak perlu kwalahan saat hendak memperbarui stok produk yang lain. Yuk, simak selengkapnya!
Cara Menghapus Produk di Shopee Secara Massal
Melansir laman resmi Shopee, Sobat MEA dapat melakukan cara menghapus produk di Shopee secara massal melalui website Shopee Seller Center yang bisa Sobat MEA akses melalui ponsel maupun Laptop/PC.
Penghapusan produk massal ini tentu bertujuan untuk memudahkan penjual yang ingin mengganti produk tanpa memakan banyak waktu. Ini juga dapat membantu meringankan kinerja aplikasi pada perangkat yang digunakan.
Lalu apa saja yang harus dilakukan untuk menghapusnya secara massal di Shopee? Ini dia uraian lengkapnya!
Melalui Peramban Laptop/PC
Ingin Ungkap Rahasia Jualan Shopee yang Mudah dan Laris Lainnya?
Pertama, Sobat MEA dapat menggunakan peramban di Laptop/PC untuk hapus produk di Shopee secara massal. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka situs resmi Shopee Seller Center di sini.
- Lalu login menggunakan akun toko online Shopee.
- Setelah itu, pilih menu Produkku.
- Selanjutnya, aktifkan Centang yang ada di pojok kiri produk untuk menandai produk yang ingin dihapus.
- Jika sudah, klik tombol Hapus dan klik opsi Konfirmasi untuk menghapusnya.
- Selesai!
Melalui Aplikasi Shopee
Jualan Makin Mantul? Ya Pakai Shopeasytools!
Ingin hapus produk di Shopee secara massal di mana saja? Selain Laptop/PC, Sobat MEA juga dapat melakukannya melalui aplikasi Shopee di smartphone. berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Shopee di HP dan pastikan sudah loogin akun.
- Lalu pilih menu Saya di pojok kanan bawah.
- Klik menu Toko Saya di pojok kiri atas, dan klik Asisten Penjual.
- Selanjutnya, pilih opsi Seller Center dan klik lagi Seller Center. Sobat MEA akan diarahkan ke peramban (browser).
- Di halaman Shopee Seller Center, klik ikon Tiga Titik yang ada di bagian atas, lalu pilih Produk Saya.
- Sobat MEA akan melihat semua produk yang dijual. Klik ikon Centang di kiri atas atau samping tulisan Nama Produk.
- Selanjutnya, gulir layar ke bawah, lalu klik tombol Hapus.
- Jika sudah, klik opsi Konfirmasi untuk menyetujui penghapusan produk massal Shopee.
- Selesai!
Ya, itu dia 2 cara menghapus produk di Shopee secara massal yang semakin memudahkanmu dalam mengelola toko online di Shopee. Dengan hal ini, tentunya toko dapat berjalan dengan lebih efisien dan meningkatkan penjualan.
Tapi ingat, pengelolaan toko online adalah proses yang dinamis. Sobat MEA perlu beradaptasi dengan perubahan pasar dan kebutuhan pelanggan. Teruslah memantau kinerja produk dan selalu berusaha untuk menjaga bisnis di Shopee. Semoga berhasil!