Bagi seorang seller Shopee, mengatur ongkos kirim yang tepat adalah kunci untuk mendapat keuntungan dan menjaga kepuasan pembeli. Karena itu, Sobat MEA wajib hukumnya memperhatikan cara mengatur ongkos kirim yang tepat. Selain keuntungan dan kepuasan, pengaturan ongkos kirim juga bermanfaat untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengiriman barang.
Kendati demikian, mengatur ongkos kirim yang tepat bukan hal yang mudah Sobat MEA harus memperhitungkan berbagai faktor seperti berat dan dimensi produk, jarak pengiriman, sampai tarif ongkos kirim yang berlaku. Belum lagi Sobat MEA harus memperhatikan persaingan harga yang kian kompetitif.
Cara Mengatur Ongkos Kirim di Shopee yang Baik dan Benar
Mau belajar jualan di Shopee tapi nggak tau kemana?
Dalam dunia e-commerce, para pembeli cenderung senang berbelanja pada produk berkualitas. Namun, banyak juga pembeli yang memikirkan harga ongkis kirim yang sesuai agar mereka dapat berbelanja lebih murah. Sebagai penjual, tentu saja Sobat MEA harus mengetahui cara mengatur ongkos kirim di Shopee yang baik dan benar. Berikut ini adalah langkah-langkah yang harus Sobat MEA lakukan. Yuk simak!
Tentukan Berat dan Dimensi Produk
Omzet naik sampai 200% bukan hal yang nggak mungkin
Sebelum mengatur ongkos kirim, Sobat MEA harus menentukan berat dan dimensi produk terlebih dahulu. Sebab, Shopee menentukan harga ongkos kirim berdasarkan berat dan dimensi produk yang Sobat MEA tentukan. Pastikan untuk mengukur produk dengan akurat agar ongkos kirim menyesuaikan dengan benar.
Pilih Jasa Pengiriman Terbaik yang Tersedia
Shopee menyediakan beberapa jasa pengiriman yang bisa dipilih oleh penjual. Beberapa jasa pengiriman yang tersedia di Shopee antara lain JNE, Pos Indonesia, J&T Express, dan Tiki. Selain itu, Shopee juga punya jasa pengiriman sendiri yakni Shopee Express. Tentunya setiap jasa pengiriman punya harga yang berbeda-beda. Sobat MEA bisa memilih jasa pengiriman yang paling cocok dengan kebutuhan dan budget.
Hitung Ongkos Kirim
Setelah menentukan berat dan dimensi produk serta memilih jasa pengiriman, Sobat MEA bisa mulai menghitung ongkos kirim. Sobat MEA bisa menggunakan fitur kalkulator ongkos kirim yang ada di dashboard seller Shopee. Sama seperti namanya, fitur ini bisa menghitung ongkir berdasarkan berat dan dimensi produk serta jasa pengiriman yang Sobat MEA pilih. Dengan kalkulator ini, Sobat MEA bisa membandingkan harga ongkir dari berbagai jasa pengiriman untuk mendapat harga yang kompetitif.
Tentukan Ongkos Kirim yang Tepat
Menghitung ongkos kirim saja nggak cukup. Sobat MEA juga harus menentukan harga ongkos kirim yang tepat. Karena sudah punya bayangan, pastikan harga ongkos kirim yang Sobat MEA tentukan cukup untuk menutupi pengiriman serta terjangkau oleh para pembeli.
Pastinya harga ongkir yang terlalu tinggi bisa membuat pembeli nggak mau beli sementara harga ongkir yang terlalu rendah kadang mengurangi keuntungan Sobat MEA sendiri. Jadi pilih harga terbaik yang tetap menguntungkan ya!
Perhatikan Promosi Gratis Ongkir
Shopee seringmemberikan promo gratis ongkos kirim untuk produk tertentu atau untuk pembelian produk dengan jumlah tertentu. Sebagai seller Shopee, Sobat MEA bisa memanfaatkan promosi ini untuk menarik calon pembeli. Selain promosi dari Shopee, Sobat MEA juga bisa loh memberikan promo gratis ongkir untuk produk tertentu sebagai bentuk strategi marketing.
Perbarui Ongkos Kirim Secara Berkala
Mau punya followers tertarget untuk toko kamu?
Terakhir, Sobat MEA harus terus memperbarui ongkir secara berkala. Pasalnya, ongkos kirim ini bisa berubah dari waktu ke waktu tergantung pada kebijakan jasa pengiriman. Singkatnya, Sobat MEA mesti menyesuaikan agar nggak ada kerugian. Oiya, setiap ada pembaharuan, Sobat MEA harus memberi informasi lewat broadcast Shopee maupun deskripsi produk agar pembeli nggak merasa bingung.
Tips Mengatur Ongkos Kirim di Shopee
- Menggunakan layanan pengiriman terpercaya.
- Gunakan packing yang tepat, aman dan nggak mudah rusak
- Cek tarif ongkir secara berkala di semua jasa pengiriman
- Manfaatkan fitur gratis ongkir untuk tetap menarik pelanggan
- Selalu memberikan informasi yang jelas dan akurat pada deskripsi produk yang Sobat MEA jual.
- Berikan informasi mengenai waktu pengiriman serta nomor resi pengiriman agar pembeli dapat melacak status pengiriman barang
Nah itulah cara mengatur ongkos kirim di Shopee beserta tipsnya. Sobat MEA bisa mendapatkan untung yang besar dengan mengatur ongkos kirim dan bisa kedatangan banyak pelanggan di toko. Semoga artikel ini bermanfaat!