Tag:
Untuk meningkatkan penjualan di Shopee tentunya perlu strategi jitu agar tokomu dikenal oleh lebih banyak orang dan produk yang Sobat MEA jual mengalami kenaikan penjualan. Salah satu caranya yaitu melalui visibilitas toko yang tinggi. Lantas, bagaimana cara meningkatkan visibilitas toko di Shopee? Yuk, simak di artikel ini!
Visibilitas Toko merupakan salah satu konsep dimana keterlihatan produk yang dijual mempengaruhi penjualan. Ketika Sobat MEA memiliki toko dengan visibilitas toko yang bagus, Sobat MEA dapat meningkatkan penjualan produk di tokomu dengan mudah.
Selain itu, semakin besar visibilitas toko yang dimiliki, semakin besar peluang tokomu untuk dikenal lebih banyak orang. Terlebih jika banyak reseller atau distributor yang menjualkan produkmu. Hal ini bahkan dapat membuat tokomu lebih unggul dibandingkan kompetitor lain.
Untuk itu, membangun visibilitas toko merupakan hal terpenting untuk menarik perhatian konsumen serta meningkatkan penjualan. Visibilitas toko yang bagus akan dilihat dari seberapa sering toko tersebut muncul dan mudah ditemukan ketika calon konsumen mencari apa yang mereka butuhkan.
Penting bagi suatu bisnis membangun visibilitas toko yang baik dengan menggunakan strategi pemasaran yang tepat. Lantas, bagaimana cara meningkatkan visibilitas toko di Shopee? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Meningkatkan visibilitas toko memang tidak semudah yang dibayangkan. Melansir laman Seller Shopee Centre, ada beberapa cara meningkatkan visibilitas toko di Shopee agar traffic penjualanmu semakin meningkat dan tokomu viral. Berikut langkah-langkah untuk meningkatkan visibilitas toko di Shopee:
Cara meningkatkan visibilitas di Shopee yang pertama yaitu melalui mesin pencari. Bagi Sobat MEA yang belum tahu, menggunakan metode mesin pencari atau Search Engine menjadi metode yang efektif dalam meningkatkan visibilitas toko di Shopee.
Hal ini sebenarnya bisa Sobat MEA lakukan dengan menggunakan Jasa SEO. SEO (Search Engine Optimization) ini nantinya akan berperan untuk menjadikan toko berada di peringkat teratas di laman hasil pencarian.
Sobat MEA juga tentu perlu membuat tampilan toko Shopee lebih menarik untuk perhatian konsumen. Dengan tampilan yang jelas, jernih serta deskripsi yang lengkap, konsumen akan lebih tertarik untuk mengunjungi tokomu di Shopee.
Cara ketiga yaitu dengan mempromosikan Shopee di akun media sosial. Sobat MEA bisa menyisipkan atau menautkan link akun toko Shopeemu pada postingan atau bio akun media sosial yang dimiliki. Dengan hal ini, kunjungan akun toko Shopee juga berpotensi mengalami peningkatan.
Banyak seller Shopee yang membuat pihak Shopee terus menciptakan fitur-fitur terbarunya untuk memudahkan mereka dalam berjualan. Fitur ini tentu harus Sobat MEA manfaatkan salah satunya yaitu Shopee Keyword Tool.
Dengan menggunakan Shopee Keyword Tool secara gratis, Sobat MEA dapat mengetahui berbagai kata kunci populer yang terbaik dan sering dicari oleh banyak orang. Setelah itu, Sobat MEA juga perlu memasukkan kata kunci yang sesuai dengan produk yang dijual. Dengan alat ini, produk yang dijual akan lebih mudah untuk berada di pencarian teratas pada platform Shopee.
Selain meningkatkan penjualan, melakukan promosi juga dapat meningkatkan visibilitas toko loh. Sobat MEA dapat melakukan promosi saat campaign Shopee, Seperti Shopee 12.12 Birthday Sale atau di Hari Hari Besar. Adanya promosi ini, tentunya akan lebih menarik perhatian konsumen untuk berbelanja di tokomu.
Cara meningkatkan visibilitas toko di shopee yang terakhir yaitu menetapkan harga jual. Hal ini perlu dilakukan sebelum menjual suatu produk di Shopee. Pastikan Sobat MEA juga telah menetapkan harga yang kompetitif dengan meriset pasar.
Untuk harga produk ini, Sobat MEA perlu mencari tahu kisaran harga produk serupa yang akan dijual agar Sobat MEA tidak salah dalam menetapkan harga produk. Cari tahu juga harga yang ditetapkan oleh pesaing atau kompetitor agar tetap untung.
Itu dia beberapa cara meningkatkan visibilitas di toko Shopee yang bisa Sobat MEA lakukan. Dengan mengikuti cara-cara diatas, Sobat MEA dapat meningkatkan visibilitas toko dengan efektif.
Tapi ingat, jangan lupa lupa untuk selalu memperhatikan kualitas produk, ketersediaan barang, serta hal hal penting lainnya agar dapat menarik perhatian konsumen untuk membeli produk yang Sobat MEA jual. Dengan memiliki visibilitas toko yang tinggi, suatu bisnis akan dapat menganalisis data dengan lebih baik. Semoga bermanfaat!
+6282117932648
Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184
Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184
Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat