Tag:
Sobat MEA bisa menemukan berbagai macam konten yang menarik di TikTok. Terkadang, suara pada suatu unggahan juga bisa menjadi viral dan dijadikan sound lalu menjadi trend di TikTok. Itulah mengapa tidak sedikit pengguna yang mencari cara download video TikTok jadi audio agar bisa menggunakan suara tertentu dari TikTok.
Untuk itu pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan cara download video TikTok jadi audio yang mudah dan bisa Sobat MEA lakukan sekarang juga. Yuk simak!
Sebelum membahas cara download video TikTok jadi audio, kami akan membicarakan tentang pentingnya sound TikTok terlebih dahulu. Seperti yang kita ketahui, Sobat MEA bisa memasukkan berbagai macam suara pada konten TikTok. Suara ini bisa berupa musik, suara sendiri yang bisa diubah menggunakan filter, atau sound yang sedang viral.
Menggunakan sound atau musik yang tepat juga bisa meningkatkan estetika konten Sobat MEA. Seperti misalnya Sobat MEA membuat konten sedang jalan-jalan di kebun teh. Tentu untuk mendukung suasana pada video, Sobat MEA membutuhkan sound yang sesuai, dong? Nah Sobat MEA bisa memilih sound atau musik yang tersedia di TikTok.
Tidak jarang kita juga menemukan sound di TikTok yang menarik dari unggahan orang lain. Namun ketika kita klik sound-nya, itu merupakan suara asli atau suara original dari pengunggahnya. Jadi Sobat MEA tidak bisa menggunakan sound tersebut.
Solusinya adalah Sobat MEA harus download video TikTok jadi audio. Hal ini bisa Sobat MEA lakukan melalui beberapa link. Apa saja? Yuk langsung simak rekomendasinya di bawah ini!
Sobat MEA bisa melakukan download video TikTok jadi audio melalui website, salah satunya adalah dengan menggunakan Kapwing. Caranya cukup mudah dan cepat. Berikut langkah-langkahnya:
Sobat MEA juga bisa mengunduh video TikTok terlebih dahulu, kemudian mengubahnya menjadi audio dengan menggunakan MP3 Converter. Jadi pastikan Sobat MEA sudah mengunduh video dan tersimpan di memori HP terlebih dahulu. Selanjutnya, cari MP3 Converter pada browser, lalu lanjutkan dengan mengunduh versi MP3-nya.
Jika Sobat MEA sering melakukan download video TikTok jadi audio, maka memiliki aplikasi MP3 Video Converter ini menjadi sesuatu yang penting untuk dilakukan. Hal ini bertujuan agar Sobat MEA bisa lebih mudah mengunduh dan membuat video TikTok menjadi audio. Aplikasi ini bisa Sobat MEA dapatkan di Google Play Store.
Caranya juga sangat mudah. Sobat MEA bisa mengunggah video yang diinginkan ke aplikasi ini. Lanjutkan dengan klik Convert to MP3, lalu unduh audionya.
SSSTik adalah salah satu website populer untuk download video TikTok jadi audio. Cara mengunduhnya juga sangat mudah yang bisa Sobat MEA lakukan dengan langkah-langkah berikut ini:
Ada juga aplikasi download video TikTok jadi audio yang bisa Sobat MEA dapatkan di Google Play Store. Proses convert dan pengunduhan audio di aplikasi ini sama dengan menggunakan MP3 Video Converter yang bisa Sobat MEA lakukan dengan mudah dan cepat.
Itu dia 5 cara download video TikTok jadi audio yang bisa Sobat MEA tiru. Mana cara yang ingin Sobat MEA coba? By the way, semoga saja artikel ini membantu dan akhir kata, salam satu juta pembeli!
+6282117932648
Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184
Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184
Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat