Teknik Sosial Media Marketing Di Bulan Ramadhan
Teknik Sosial Media Marketing – Bulan Ramadhan sebentar lagi tiba, bulan yang dinantikan oleh seluruh umat muslim di dunia tak terkecuali Indonesia. Banyak hal yang mempengaruhi tatanan hidup masyarakat selama Bulan Suci Ramadhan ini. Mulai dari aktivitas sehari-hari sampai perilaku online. Meskipun dalam kondisi pandemic Covid-19 yang sedang terjadi hampir di seluruh Negara di dunia, termasuk Indonesia. Namun, bulan Ramadhan yang kali ini tak biasa tetap diyakini menjadi bulan meningkatnya perilaku konsumtif masyarakat terutama di mobile platform. Keinginan berbelanja meningkat dari bulan lainnya ini dikarenakan Indonesia memiliki lebih dari 55 juta pengguna smartphone. Lebih dari 60 % penduduk negara ini menggunakan smartphone, dan sekitar 17 % mengakses internet via desktop.
Berdasarkan survei Snapcart,
• Sebanyak 66% pembeli e-commerce memanfaatkan promosi pada Ramadan tahun 2018.
• Jenis promosi yang paling disukai adalah adanya diskon khusus Ramadan yaitu sebanyak 29%.
Perubahan perilaku konsumen Indonesia selama bulan Ramadhan ini kemungkinan diakibatkan oleh berubahnya pola makan, berubahnya aktivitas harian, atmosfer religius, dan tradisi ramadhan selama satu bulan penuh. Hal ini tentu saja harus diperhatikan oleh para pelaku usaha agar dapat membuat strategi Teknik sosial media marketing yang efektif, khususnya menggunakan digital marketing.
Hari-hari menjelang Ramadhan adalah salah satu masa belanja online tersibuk, terpadat dan terbanyak ini membuat banyak pelaku bisnis tergiur memanfaatkan kesempatan untuk menyusun strategi Teknik sosial media marketing dengan tren yang ada untuk meningkatkan penjualan mulai dari m-commerce sampai e-commerce. Terlebih dengan anjuran pemerintah untuk masyarakat melakukan gerakan social distancing dan #dirumahaja , hal ini merupakan salah satu faktor pendorong yang memicu banyak orang untuk lebih banyak berbelanja secara online dan menjadi peluang yang besar bagi para pelaku usaha online.
Meskipun pergerakan pasar di masa sekarang sangat tinggi, banyak pelaku bisnis yang masih kurang yakin bahkan tidak tau tentang Teknik Sosial Media Marketing bahkan Stategi e-Coomerce Marketing serta kapan waktu yang tepat untuk berinvestasi di dalamnya.
Perubahan perilaku konsumen di bulan Ramadhan nyatanya cenderung memberikan efek yang positif kepada sector bisnis. Bahkan Direktur Retail Measurement Service Nielsen, Yongky Susilo mengatakan, “Bulan Ramadhan adalah bulan penting bagi para pemilik bisnis/perusahaan. Mengabaikan konsumen di bulan Ramadhan sama halnya dengan mengabaikan mereka setahun ke depan.”
Makin Untung Dengan Jualan Online
Bulan Ramadhan adalah saat yang tepat bagi para pemilik bisnis atau perusahaan untuk meningkatkan brand awareness produk Sobat MEA. Untuk itu, simak Teknik Sosial Media Marketing di bulan Ramadhan dan waktu yang tepat untuk memanfaatkannya :
Sebagai upaya untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, salah satu strategi yang biasa Sobat MEA jalankan adalah dengan menghadirkan konten bernuansa Islami. Seperti promo menu buka puasa/sahur, tips berpuasa dan ibadah selama Ramadhan #dirumahaja, bahkan mengadakan donasi kepada yang membutuhkan. Baik berupa gambar maupun video komersil ramadhan hingga lebaran.
kami punya tips nih, waktu yang akurat untuk menumbuhkan awareness kepada calon konsumen yaitu pada pukul 12.00 hingga pukul 15.00. Catet yah sobat MEA…
• “Prime time” di waktu istirahat siang
Penduduk dunia rata-rata menggunakan media sosial selama 2,38 jam dalam satu hari, Indonesia mencatat waktu selama 3,25 jam per hari. Dengan rata-rata pengguna merupakan penduduk yang berusia 16-24 tahun. Mereka paling antusias terhadap media sosial dan menjadi pasar yang tumbuh paling cepat. Google juga pernah merilis sebuah riset yang menyatakan selama bulan Ramadhan akan ada peningkatan aktivitas masyarakat Indonesia di dunia maya pada waktu istirahat siang. Beberapa start-up menyatakan ada lonjakan pembelian produk pada situs mereka pada jam 10.00 – 15.00 dan banyak masyarakat melakukan donasi serta like di sosial media saat istirahat siang. Hal ini tentu menandakan kesempatan baik untuk mengeluarkan promosi real time yang menarik pada waktu tersebut.
• Memaksimalkan promosi di akun media sosial
Selain untuk memperbaiki diri, masyarakat Indonesia juga memanfaatkan momen bulan Ramadhan untuk berbelanja. Ada lima jenis barang yang mengalami lonjakan pencarian signifikan saat Ramadhan, yaitu fashion, paket hadiah atau parcel, smartphone, pulsa telepon, dan perangkat elektronik.
Apabila ingin menjual barang-barang tersebut, sobat MEA harus mengingat untuk memanfaatkan promosi di akun sosial media. Rancang lah usaha sobat MEA di bulan Ramadhan dengan promosi yang relevan dan sesuai, seperti diskon atau tawaran cashback pada waktu puncak pembelian. Yaitu masa-masa menjelang lebaran, akses internet lewat perangkat mobile akan naik sekitar 81%.
Dengan semakin banyaknya pengguna TikTok, Sobat MEA juga perlu melakukan promosi di TikTok dengan membuat konten-konten menarik untuk memikat konsumen.
Tips Teknik Sosial Media Marketing TikTok
1. Awareness Kenal sama Brand kamu
misalnya konsumen lagi nyari katacunti “IDE BAJU LEBARAN” atau “HAMPERS LEBARAN” buat dia. dan kalo sobat MEA jualan fashion atau baju. sobat MEA bisa bikin konten “Ramadhan Styling Outfit”. dari ga kenal jadi pengen kenalan sama Brand sobat MEA, karena mereka relate.
2. Consideration
Mereka akan mencari tau lebih jauh tentang produk sobat MEA, alasan konsumen harus beli brand kamu, misal nunjukin kelebihan atau keunggulan brand Sobat MEA. Contoh, sobat MEA unggulin Value Multidesign karena orang suka bosen sama outfit ang mereka punya. jadi dengan beli 1 baju bisa di stlye beda-beda
Dari data , saat Ramadhan orang-orang juga suka beli parsel/hampers. Jadi bisa banget nih kamu buat paket-paket yang berhubungan dengan ramadhan dan lebaran.
3. Conversion Yakinin Customer
Misalnya, kasih Promo untuk Urgency.
yang paling penting jangan lupa pake hastag yang relevan.
Sobat MEA bisa lebih mendalami teknik sosial media marketing Tiktok di kelas TikTok Premium
Demikian, teknik sosial media marketing yang bisa dicoba untuk meningkatkan brand awareness dan penjualan selama bulan Ramadhan.
Semoga bermanfaat yaa..