5 Tips Optimasi Live Streaming TikTok Biar Ramai Penonton!

by Fanny
cara tampil di halaman satu TikTok Shop

TikTok menjadi salah satu media sosial yang banyak digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat. Tidak hanya untuk membagikan konten menarik, namun TikTok juga menjadi salah satu platform yang banyak dimanfaatkan oleh pebisnis online. Salah satu fitur yang banyak digunakan untuk memasarkan produk adalah TikTok live. Semakin banyak penontonnya, maka akan semakin tinggi pula tingkat penjualannya. Inilah mengapa banyak konten kreator dan penjual yang mencari tips optimasi live streaming TikTok.

Pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan beberapa tips optimasi live streaming TikTok yang bisa Sobat MEA terapkan ketika berjualan melalui salah satu fitur TikTok ini. Yuk simak pembahasan selengkapnya di sini!

Table of Contents

Apa itu TikTok Live?

Mau Tingkatin Penjualan di TikTok Shop?
Yuk gabung ke komunitas dan belajar langsung dari ahlinya. Gratis!

Live TikTok adalah salah satu fitur di TikTok di mana Sobat MEA bisa melakukan live streaming secara langsung. Fitur ini banyak digunakan oleh para konten kreator dan penjual untuk mempromosikan produk mereka. 

Selain itu, Sobat MEA sebagai penjual juga bisa menjelaskan produk secara langsung kepada audiens mengingat penonton tidak bisa melihat kondisi produk secara langsung ketika ingin membelinya.

Salah satu indikator keberhasilan dari live streaming TikTok yang dilakukan adalah dengan ada banyaknya penonton yang melihat live yang dilakukan. Semakin banyak yang melihat, maka akan semakin banyak pula yang mengetahui produk Sobat MEA dan tertarik untuk membeli produk. Untuk itu, Sobat MEA perlu mengetahui beberapa tips optimasi live streaming TikTok agar bisa meraih banyak penonton.

5 Tips Optimasi Live Streaming TikTok

Kehabisan ide bikin konten TikTok?
Tenang aja, ada Jasa Kelola Konten TikTok dengan talent berpengalaman yang bisa kamu dapatkan hanya di sini!

1. Buat Jadwal Live Streaming

Tips optimasi live streaming TikTok pertama yang harus Sobat MEA lakukan adalah dengan menentukan waktu untuk melakukan live streaming. Hal ini penting dilakukan untuk mendapatkan sebanyak mungkin penonton dalam satu waktu. Salah satu cara menentukan waktu live streaming adalah dengan memahami target audiens sendiri.

Contohnya saja Sobat MEA menjual produk perawatan kulit untuk remaja mulai dari usia anak SMP hingga SMA. Maka Sobat MEA harus menghindari untuk melakukan live TikTok di jam sekolah. Hal ini karena target audiens Sobat MEA masih belajar dan tidak bisa membuka TikTok untuk menonton live yang sedang dilakukan.

Jadi Sobat MEA bisa mengatur jadwal live TikTok di jam audiens sudah pulang sekolah atau selesai ekstrakurikuler dan les lainnya. Sobat MEA bisa melakukan live sekitar pukul 8 malam di mana audiens sudah selesai belajar dan membuka ponsel untuk mencari hiburan. Dengan begitu, Sobat MEA akan mendapatkan penonton sesuai dengan target audiens yang tepat.

2. Susun Konten Live

cara tampil di halaman satu TikTok Shop

Menyusun konten live TikTok menjadi tips optimasi live streaming TikTok yang kedua. Hindari melakukan live streaming tanpa persiapan yang matang atau melakukannya secara dadakan. Siapkan setidaknya materi apa yang ingin disampaikan dan barang apa saja yang ingin ditawarkan. 

Pastikan produk yang ditawarkan pun masih memiliki stok agar penonton bisa langsung membelinya dan tidak ada yang kehabisan. Singkatnya, Sobat MEA harus mengetahui bagaimana cara membuat script live TikTok.

3. Tentukan Durasi Live

Melakukan live streaming di TikTok itu tidak mudah, loh. Sobat MEA harus bisa membangun suasana yang menyenangkan dan bisa berinteraksi dengan audiens. Untuk itu, sebaiknya Sobat MEA juga menetapkan durasi live yang akan dilakukan agar bisa melakukan live dengan baik dan efektif.

Live dengan durasi yang lama memang bisa menjangkau semakin banyak audiens baru. Namun pastikan juga bahwa Sobat MEA memiliki energi dan materi yang cukup untuk bisa melangsungkan live dalam jangka waktu yang lama. 

Sedangkan live dalam jangka waktu sebentar pun juga bisa menarik banyak pembeli. Sampaikan bahwa live hanya berlangsung dalam jangka waktu tertentu dan penawaran menarik hanya akan diberikan selama live berlangsung. Dengan begitu, Sobat MEA akan meraih banyak penjualan.

4. Kualitas Live

tips optimasi live streaming TikTok

Tips optimasi live streaming TikTok berikutnya adalah dengan memperhatikan kualitas saat live. Audiens hanya melihat apa yang ada di layar ponsel mereka. Untuk itu pastikan Sobat MEA sudah menyiapkan properti dan perlengkapan penunjang live agar terlihat lebih rapi dan menarik di mata audiens.

Beberapa hal penting yang harus diperhatikan dalam melakukan live TikTok adalah dengan menyiapkan produk yang ingin ditawarkan, pencahayaan, audio, kulitas kamera ponsel yang digunakan, dan penataan produk. Jadi Sobat MEA bisa menyiapkan semua hal ini terlebih dahulu sebelum melakukan live.

5. Interaksi

Terakhir, tips optimasi live streaming TikTok adalah jangan lupa untuk aktif menjawab pertanyaan dari audiens. Seperti yang kita ketahui, live streaming membuat audiens bisa mengajukan pertanyaan hingga request untuk menampilkan produk tertentu di kolom komentar. 

Untuk itu Sobat MEA harus selalu meresponnya dalam memberikan jawaban agar mereka merasa dianggap dan diketahui keberadaannya. Jangan sampai Sobat MEA mengabaikan setiap komentar yang ada.

BACA JUGA  Cara Membuat Musik Sendiri dan Promosi Musik di TikTok. Cobain Deh!

Interaksi memang penting, namun jangan lupa untuk selalu menyematkan CTA (Call to Action) pada setiap penjelasan produk. Seperti misalnya saja Sobat MEA sudah selesai menjelaskan satu produk dan akan beralih ke produk berikutnya. Maka Sobat MEA bisa berkata, “Bisa langsung klik keranjang kuningnya aja ya kak” atau lainnya yang mengajak audiens untuk membeli produk yang Sobat MEA tawarkan.

Sekian pembahasan tentang 5 tips optimasi live streaming TikTok yang bisa Sobat MEA coba saat melakukan live TikTok. Semoga bermanfaat!

You may also like

Leave a Comment

kursus jualan online

Kontak

+6282117932648

Head Office

Jl. Rajawali Barat No 77A, Kota Bandung, 40184

Branch Office

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat