2 Cara Membuat Following Instagram Menjadi 0 Dengan dan Tanpa Aplikasi

by Fanny
cara membuat following Instagram menjadi 0

Instagram adalah aplikasi di mana Sobat MEA bisa mengikuti dan diikuti oleh pengguna lain. Jumlah follower dan following ini juga akan terlihat di profil akun Sobat MEA. Semakin populer akunnya, maka jumlah followers-nya akan lebih banyak daripada jumlah followingnya. Nah hal inilah yang membuat banyak pengguna mencari cara membuat following Instagram menjadi 0.

Dalam artikel ini, kami akan membagikan 2 cara membuat following Instagram menjadi 0 dengan menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi tambahan. Simak pembahasan selengkapnya, ya!

Table of Contents

Alasan Membuat Following Instagram Menjadi 0

Raih banyak audiens IG dengan gabung ke Komunitas Kreator MEA
Dapatkan caranya dengan gabung ke komunitasnya secara gratis di sini!

Sebelum membahas cara membuat following Instagram menjadi 0, pasti Sobat MEA bertanya-tanya apa alasan yang membuat banyak penggunakan ingin membuat followers Instagram menjadi 0. Jika unfollow semua akun, lalu apa yang akan mereka lihat ketika membuka Instagram?

Sebenarnya alasan ini akan terdengar aneh dan sulit dipahami oleh pengguna biasa. Namun dalam dunia bisnis, jumlah pengikut pada akun bisa mempengaruhi tingkat kepercayaan konsumen, loh. 

Jika Sobat MEA adalah pembeli, pasti Sobat MEA juga akan memperhatikan jumlah pengikut dan akun yang diikuti oleh akun bisnis tersebut, kan? Semakin banyak followers dan semakin sedikit following bahkan tanpa following membuat konsumen semakin tertarik pada produkmu. 

Alasan lain menggunakan cara membuat following Instagram menjadi 0 adalah karena ingin terlihat keren di mata pengguna lain. Terkesan tidak masuk akal dan aneh, bukan? Tapi pada kenyataannya memang ada yang berpikiran seperti itu.

Cara Membuat Following Instagram Menjadi 0

Pengikut Instagram masih segitu-gitu aja?
Pakai Jasa Kelola Instagram dan biarkan akun Instagram kamu dikelola oleh tim profesional!

Setelah mengetahui alasan di atas, sekarang saatnya kami bahas cara membuat following Instagram menjadi 0 yang bisa Sobat MEA lakukan dengan 2 cara, yaitu dengan menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi. Berikut caranya:

1. Menggunakan Aplikasi

Cara membuat following Instagram menjadi 0 yang pertama adalah dengan menggunakan bantuan pihak ketiga, yaitu pakai aplikasi Follower Assistant yang bisa membantu Sobat MEA untuk melakukan unfollow ke akun-akun yang jarang Sobat MEA kunjungi atau jarang melakukan interaksi secara otomatis. 

Dengan begitu, Sobat MEA hanya akan kehilangan following yang kurang penting untuk diikuti karena kurangnya interaksi.

Cara membuat following Instagram menjadi 0 ini bisa Sobat MEA lakukan dengan langkah-langkah berikut:

  • Unduh aplikasi Follower Assistant di handphone Sobat MEA.
  • Buka aplikasi dan login dengan akun Instagram Sobat MEA.
  • Klik logo home di bagian bawah.
  • Klik menu “Following”.
  • Selanjutnya Sobat MEA bisa pilih menu “Tap Following”.
  • Akan muncul beberapa rekomendasi angka penghapusan jumlah follower.
  • Sobat MEA bisa memilih sesuai kebutuhan mulai dari 25, 50, 75, 100, 150, hingga 200 following maksimal.
  • Selanjutnya, aplikasi akan memproses permintaan Sobat MEA.
  • Tunggu sejenak hingga aplikasi akan melakukan unfollow 50 akun Instagram yang paling jarang Sobat MEA kunjungi secara otomatis.

Jika Sobat MEA memiliki banyak following dan ingin membuat following menjadi 0, Sobat MEA bisa mengulangi proses cara membuat following Instagram menjadi 0 di atas hingga following habis. Tapi lakukan proses ini secara berkala dan jangan dilakukan secara berturut-turut. Hal ini bertujuan agar akun Sobat MEA tidak ditangguhkan secara permanen oleh Instagram.

2. Tanpa Aplikasi

Cara membuat following Instagram menjadi 0 selanjutnya adalah tanpa menggunakan aplikasi. Instagram juga dilengkapi fitur unfollow yang bisa Sobat MEA gunakan untuk mengurangi jumlah following. Ini dia langkah-langkah mudahnya:

  • Buka Instagram dan lakukan log in dengan akun yang ingin dihapus followingnya.
  • Klik menu Profil.
  • Klik angka Following yang ada di sebelah.
  • Akan muncul deretan akun IG yang Sobat MEA ikuti semenjak akun dibuat.
  • Ada tombol di samping setiap nama yang muncul.
  • Klik tombol “Following” tersebut hingga menjadi biru dan bertulisan “Follow”.
  • Following Sobat MEA akan berkurang satu demi satu setelahnya.
  • Lakukan ini terus menerus hingga semua following Sobat MEA habis.

Cara membuat following Instagram menjadi 0 memang lebih lama, tapi cara ini membuat Sobat MEA bisa memilah-milah sendiri akun mana yang perlu di unfollow. Coba deh sekarang Sobat MEA cek following akunmu, pasti banyak juga akun yang tidak Sobat MEA kenali dan tidak pernah berinteraksi sama sekali. Sobat MEA bisa mempraktikkan cara membuat following Instagram menjadi 0 ini. 

Resiko Following Instagram Menjadi 0

cara menghapus Blog Pribadi di IG

Perlu diketahui, jika Sobat MEA menghilangkan following Instagram menjadi 0, ada beberapa resiko buruk yang bisa didapatkan. Bukan hanya dari pihak Instagram, tapi juga bisa dari pihak pengguna yang Sobat MEA unfollow. 

Memangnya, apa saja resiko dari membuat following IG menjadi 0?

  • Akunmu beresiko terkena banned dari pihak Instagram jika Sobat MEA melakukan penghapusan following sembarangan.
  • Beberapa pengguna mungkin akan menganggapmu tidak menghargai hubungan dengan mereka. Apalagi jika Sobat MEA menghapus akunnya secara tiba-tiba dari daftar following. 
  • Bersamaan dengan menurunnya jumlah following, biasanya jumlah follower juga beresiko berkurang secara signifikan. 

Itu dia 2 cara membuat following Instagram menjadi 0 yang bisa Sobat MEA lakukan. Baca juga artikel kami lainnya seputar tips bisnis online di Instagram dan cara memanfaatkan fitur Instagram lainnya hanya di sini!

You may also like

Leave a Comment