"shopee affiliate"
Sobat MEA tentu telah menyadari bahwa Affiliate Marketing telah menjadi salah satu cara yang populer untuk menghasilkan uang secara online. Tak terkecuali Shopee, menawarkan program afiliasi yang menarik dengan komisi yang besar. Oleh karena itu, penting untuk belajar jadi Affiliate Shopee dan bagaimana cara mendapatkan keuntungan dari sana.
Artikel ini tentu cocok bagi Sobat MEA yang ingin mencoba peruntungan dari program Shopee Affiliate, hal ini dikarenakan MiMe juga akan membahas tentang Shopee Affiliate Program secara lengkap beserta langkah-langkah penting untuk memulai dan sukses sebagai Affiliate Shopee. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, ya!
Table of Contents
Apa Itu Shopee Affiliate Program?
Melansir laman Shopee, Shopee Affiliate Program adalah suatu program dari Shopee yang mewadahi para content creator dan pengguna aktif media sosial untuk mempromosikan produk Shopee. Kemudian mereka akan mendapatkan komisi dari setiap produk yang berhasil terjual dari tautan afiliasi yang mereka bagikan.
Dengan mengikuti program ini, pengguna dibebaskan untuk membuat berbagai jenis konten promosi sesuai dengan syarat dan ketentuan yang telah ditentukan. pengguna juga bisa membagikan konten tersebut kepada teman di YouTube Instagram TikTok Facebook dan lain sebagainya.
Adapun link afiliasinya, pengguna akan mendapatkan custom link yang kemudian bisa dicantumkan di dalam konten promosi. Sementara itu, untuk cara bergabung Shopee Affiliate juga sangat mudah. Pengguna hanya perlu mendaftar akun Shopee pada situs web Shopee Affiliate dan isi semua informasi yang dibutuhkan. Setelah itu, tunggu maksimal 3 hari kerja untuk mendapatkan email konfirmasi dan pengguna bisa langsung membuat konten promosi.
Keuntungan Bergabung Shopee Affiliate
Jika Sobat MEA bergabung dalam program afiliasi Shopee, tentu saja banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Melansir laman Shopee, berikut uraian lengkapnya, antara lain:
- Komisi Shopee sebesar 4% untuk semua pesanan. Ini akan dihitung setelah pesanan selesai dan tervalidasi atas produk non digital yang berasal dari Shopee Mall, Shopee Supermarket, Star+, dan Star Seller.
- Komisi tambahan yang melebihi 5% dari penjual dengan membagikan link affiliate produk bertanda Komisi XTRA.
- Mendapatkan banyak ilmu dan relasi dari Shopee Affiliates Community.
Tips Belajar Jadi Affiliate Shopee dengan Sukses
Lantas apa yang harus dilakukan untuk menjadi Affiliator Shopee yang sukses? Tentunya tidak bisa sembarangan. Selain aktif di media sosial, ada beberapa strategi yang perlu digunakan untuk menarik perhatian pembeli. Melansir laman Shopee, ada beberapa tips sukses menjadi Shopee Affiliate yang bisa diikuti, berikut uraian lengkapnya:
1. Memahami Konsep Affiliate Marketing
Sebagai Affiliate, Sobat MEA akan mempromosikan produk atau layanan milik orang lain dan mendapatkan komisi dari setiap penjualan yang dilakukan melalui link afiliasi.
Program afiliasi Shopee memungkinkanmu untuk memilih produk dari berbagai kategori dan mempromosikannya kepada audiens di media sosial atau situs bisnismu. Sehingga setiap ada yang melakukan pembelian melalui tautan afiliasimu, Sobat MEA akan mendapatkan komisi sesuai ketentuan yang berlaku.
2. Membangun Kredibilitas dan Kepercayaan
Kepercayaan adalah faktor penting dalam affiliate marketing. Pastikan Sobat MEA hanya mempromosikan produk yang benar-benar terpercaya dan yakin kualitasnya. Transparansi juga penting. Sehingga Sobat MEA perlu menjelaskan kepada audiens bagaimana kualitas produk yang dijual, fungsi produk, hingga manfaat penggunaannya. Ini akan membangun kepercayaan dan membuat audiens merasa lebih nyaman untuk membelinya.
3. Memilih Produk yang Tepat
Penting untuk memilih produk afiliasi yang relevan dengan audiens. Jika Sobat MEA memiliki blog atau akun media sosial yang fokus pada kecantikan, pilih produk kecantikan. Jika Sobat MEA menulis tentang teknologi, pilih produk elektronik. Pilih produk yang memiliki ulasan baik dan popularitas tinggi di Shopee untuk meningkatkan kemungkinan penjualan.
4. Mengikuti Perkembangan Tren
Dunia e-commerce dan affiliate marketing terus berkembang. Pastikan Sobat MEA selalu up to date terhadap perkembangan tren terbaru di industri ini. Ikuti blog, forum, dan grup media sosial yang membahas affiliate marketing yang dapat membantumu memperkaya strategi baru dan mengatasi tantangan yang mungkin dihadapi.
5. Mengoptimalkan SEO dan Sosial Media
Sobat MEA juga bisa mengoptimalkan mesin pencari (SEO) agar lebih mudah ditemukan oleh orang yang mencari produk yang dipromosikan. Gunakan kata kunci yang relevan dalam judul, deskripsi, dan kontenmu.
Selain itu, manfaatkan media sosial untuk mempromosikan link afiliasimu. Platform seperti Instagram, Facebook, dan YouTube. Tapi pastikan konten promosi yang dibuat juga kreatif, orisinal dan terbuka untuk umum, hingga menarik perhatian pembeli sekaligus menjangkau audiens yang lebih luas.
6. Menggunakan Tools Analitik
Shopee menyediakan berbagai alat dan analitik untuk membantumu memantau kinerja link afiliasimu. Gunakan dashboard afiliasi untuk melacak klik, konversi, dan pendapatan. Analisis data ini akan membantumu memahami apa yang berhasil dan apa yang perlu ditingkatkan.
7. Mengembangkan Jaringan dan Kolaborasi
Sobat MEA juga perlu bergabung dengan komunitas Affiliate Marketer untuk memperkaya wawasanmu tentang Shopee Affiliate. Jaringan dengan affiliate marketer lain dapat memberikan banyak manfaat. Sobat MEA bahkan bisa berbagi tips, strategi, dan bahkan berkolaborasi untuk kampanye bersama. Jika perlu, hadiri acara atau webinar yang relevan untuk mengembangkan pengetahuan serta strategi yang diterapkan di bisnismu.
Salah satu jaringan dan kolaborasi yang bisa Sobat MEA ikuti adalah MCN Shopee MEA. Ini merupakan salah satu agency atau jaringan yang siap mengelola dan mendukung para content creator dalam mengembangkan karir mereka di platform Shopee. Bahkan MCN Shope MEA menyediakan berbagai layanan, termasuk pemasaran, manajemen, dan bimbingan yang bertujuan menciptakan kualitas dan hasil Affiliate yang terbaik.
Nah, itulah beberapa tips n trick penting untuk belajar jadi Affiliate Shopee yang perlu diikuti. Dengan begitu, Sobat MEA pun akan lebih mudah untuk meraih peluang cuan dari program Shopee Affiliate dan menjalankan teknik promosi dengan lebih mudah dan cuan. Bagaimana? Tertarik untuk menikmati kesuksesan dari Shopee Affiliate? Selamat mencoba!
Sobat MEA tentu menyadari bahwa berjualan melalui live streaming kini menjadi tren yang semakin populer di kalangan pebisnis online, terutama jualan melalui Live Shopee. Itulah mengapa banyak yang mulai mencari tahu bagaimana cara jualan di Live Shopee yang efektif hingga produknya laku keras.
Live Shopee sendiri memungkinkan penjual berinteraksi langsung dengan pembeli, menjelaskan produk secara detail, dan menjawab pertanyaan secara real-time.
Ini tentunya memberikan pengalaman berbelanja yang personal serta meningkatkan minat konsumen. Tertarik untuk mencoba menggunakan Live Shopee? MiMe akan bagikan panduan cara jualan di Live Shopee di artikel ini!
Table of Contents
Apa itu Live Shopee?
Sebelum mulai berjualan melalui Live Shopee, ada baiknya Sobat MEA memahami apa itu Live Shopee itu sendiri, agar Sobat MEA dapat memanfaatkan fitur ini untuk bisnis secara maksimal.
Melansir laman Shopee, Live Shopee adalah sebuah fitur yang memungkinkanmu untuk membuat sesi siaran untuk mempromosikan toko dan produk secara langsung ke pembeli.
Selama live, pembeli dapat berkomunikasi dengan penjual secara real-time dan mengetahui lebih banyak mengenai produk yang dijual hingga membelinya secara langsung tanpa perlu meninggalkan halaman streaming.
Dengan demikian, Sobat MEA pun dapat berinteraksi langsung dengan pembeli dan memahami kebutuhan pembeli sekaligus menciptakan pengalaman berbelanja yang lebih baik.
Menariknya, Live Shopee ini tidak hanya diperuntukkan Seller Shopee, bahkan Sobat MEA yang bergabung Shopee Affiliate juga bisa memanfaatkan fitur ini untuk menjualkan produk afiliasi, meraup komisi secara cepat, serta menjalin hubungan yang baik dengan konsumen. Ini tentu akan sangat menunjang keberhasilan Program Shopee Affiliate yang sedang dijalankan.
Cara Jualan di Live Shopee
Seperti yang kita ketahui, Shopee senantiasa mengembangkan fitur yang menarik bagi penggunanya,baik untuk berjualan maupun berbelanja. Salah satunya Shopee Live.
Fitur ini bahkan mempermudah kita untuk jualan maupun belanja secara langsung. Jika streaming tersebut ditonton banyak orang, bukan tidak mungkin penjualan akan turut meningkat.
Tapi karena banyaknya seller dan affiliate yang memanfaatkan Shopee Live untuk jualan, melakukan live streaming di Shopee pun perlu strategi yang membuat tayangan mendapat jangkauan yang luas serta ramai penonton. Setidaknya ada 2 cara jualan di Live Shopee yang bisa dilakukan. Apa saja? Check this out~
Menggunakan HP
Ya, ini merupakan cara yang paling praktis untuk menawarkan produk secara langsung melalui live streaming di Shopee. Sobat MEA hanya perlu menyiapkan perangkat HP yang kompatibel dengan aplikasi Shopee yang sudah terinstal. Setelah itu, berikut langkah-langkah yang diperlukan:
- Buka aplikasi Shopee di HP.
- Di halaman utama Shopee, pilih ikon Shopee Live, dan klik Mulai Live.
- Selanjutnya isi rincian sesi streaming, seperti judul, deskripsi, serta tanggal/waktu.
- Kemudian tambahkan produk yang ingin ditampilkan selama siaran.
- Jika sudah siap, klik Mulai Live.
- Selesai!
Menggunakan Laptop/PC
Sobat MEA juga bisa menggunakan Laptop/PC untuk melakukan cara jualan di Live Shopee, lho. Dengan layar yang lebih luas, Sobat MEA akan lebih leluasa untuk menampilkan detail produk yang ingin ditawarkan. Dan berikut langkah-langkah yang diperlukan:
- Buka situs web Shopee melalui browser Laptop/PC.
- Silakan login ke akun Shopee menggunakan username/email dan password yang terdaftar.
- Pilih menu Shopee Live yang ada di bagian menu kiri.
- Klik tombol Mulai Live dan isi rincian sesi streaming, seperti judul, deskripsi, tanggal atau waktu mulai.
- Live Shopee siap ditayangkan untuk berjualan.
Perlu diketahui bahwa dalam Shopee Live, Sobat MEA dapat memasukkan maksimal 500 produk dari daftar “Toko Saya” atau daftar “Favorit Saya” untuk ditampilkan selama sesi streaming.
Sobat MEA juga bisa menawarkan voucher promo dan gratis ongkir yang tersedia, dan bisa diterapkan oleh pembeli ketika checkout. Ini sangat cocok untuk mendorong pembeli melakukan transaksi di tokomu, terutama ketika siaran berlangsung.
Tips Memaksimalkan Jualan di Live Shopee
Untuk hal ini, MiMe juga akan memberikan tips penting agar jualan di Shopee Live dapat menghasilkan cuan. Berikut beberapa tips memaksimalkan jualan di Live Shopee yang perlu dilakukan:
- Persiapkan live streaming semaksimal mungkin, terutama dalam menyediakan hal-hal yang diperlukan seperti HP atau PC dengan kamera kualitas terbaik, koneksi internet yang stabil, tripod untuk menjaga perangkat tetap stabil, dan kondisi pencahayaan yang baik.
- Pilih waktu streaming yang tepat. Pastikan Sobat MEA memilih waktu aktif para audiens menonton live streaming.
- Promosikan Shopee Live yang akan dilakukan. Sobat MEA dapat membagikan jadwal streaming di media sosial dan di halaman toko.
- Siapkan produk yang akan ditawarkan. Pastikan produk tersebut berkualitas dan sesuai dengan minat penonton.
- Berikan informasi yang jelas, terutama terkait detail tentang produk yang ditawakan.
- Interaksi dengan penonton. Jangan lupa untuk membangun hubungan yang baik dengan menjawab pertanyaan dan komentar dari penonton.
- Manfaatkan semua fitur Shopee Live untuk memaksimalkan live streaming agar proses jualan berjalan dengan maksimal.
Sekian informasi seputar cara jualan di Live Shopee yang perlu dilakukan sebagai seller atau affiliate aktif di platform Shopee. Dengan begitu, Sobat MEA berkesempatan untuk mengembangkan bisnis. Tapi ingat, pastikan untuk terus menjaga kualitas produk dan pelayanan, dan berinovasi dalam setiap sesi Live Shopee yang dihadirkan. Selamat mencoba!
Popularitas video pendek di media sosial rupanya tidak kunjung redup. Pasalnya video pendek juga mulai digencarkan penggunaannya sebagai media promosi di aplikasi marketplace, contohnya Shopee Video. Bahkan jenis video ini disarankan bagi Affiliator. Oleh karena itu, mari kita pahami cara posting video Affiliate di Shopee untuk memperbesar potensi pemasaran.
Table of Contents
Apa itu Shopee Video?
Tapi sebelum memahami penggunaan Shopee Video bagi Affiliate, ada baiknya Sobat MEA memahami lebih lanjut tentang Shopee Video itu sendiri. Mengingat fitur ini masih baru di Shopee.
Melansir laman Bantuan Shopee, Shopee Video adalah fitur terbaru Shopee yang menjadi tempat bagi para Pengguna Shopee untuk berinteraksi pengguna Shopee lain atau bahkan calon pelanggan melalui video. Sobat MEA dapat menonton koleksi video maupun membuat video sendiri melalui fitur ini. Sehingga ini cocok untuk dijadikan wadah promosi.
Untuk Shopee Video sendiri, Sobat MEA dapat memilih menu “Shopee Video” di halaman utama aplikasi Shopee. Kemudian Sobat MEA akan diarahkan langsung ke halaman “Untuk Anda”.
Di sinilah Sobat MEA dapat menemukan berbagai video, baik video hiburan maupun video promosi dari pengguna. Bahkan banyak juga video Shopee Affiliate yang mempromosikan produk Penjual dengan menyematkan keranjang atau link produk tersebut.
Maka tidak heran jika Shopee video semakin luas popularitasnya hingga luas juga jangkauannya. Di sisi lain, pengguna Shopee juga telah mencapai miliaran di seluruh dunia. Bukan tidak mungkin dengan cara posting video Affiliate di Shopee lebih efektif.
Cara Posting Video Affiliate di Shopee
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa Sobat MEA bisa mengakses Shopee Video di halaman Untuk Anda. Sebagai Shopee Affiliate, Sobat MEA juga bisa membagikan video promosi ke khalayak luas untuk memaksimalkan pemasaran produk. Tapi pastikan Sobat MEA sudah mengaktifkan fitur Shopee Video.
Lantas bagaimana cara posting video Affiliate di Shopee? Berikut langkah-langkah untuk menggunakan Shopee Video untuk afiliasi:
- Buka aplikasi Shopee di HP dan akses halaman Untuk Anda.
- Pilih ikon + yang ada di bagian bawah halaman.
- Sobat MEA akan diarahkan ke halaman untuk merekam video baru.
- Pilih ikon Rekam untuk mulai merekam video baru, atau pilih video yang sudah dibuat dari galeri HP.
- Kemudian pilih ikon Suara untuk menambahkan musik atau suara di dalam video.
- Pilih ikon Percantik jika ingin mengatur efek untuk memperbaiki tampilan video, dan pilih ikon Magic untuk menambah filter.
- Setelah itu, Sobat MEA bisa melanjutkan proses editing dengan mengatur durasi, sticker, hingga teks yang diinginkan.
- Jika sudah, klik tombol Lanjutkan.
- Sobat MEA bisa menambahkan keterangan pada video dan menyimpan video ke galeri perangkat atau membagikannya ke media sosial.
- Jika sudah sesuai, klik tombol Posting.
- Selesai! Video Affiliate berhasil diposting ke Shopee Video.
Bagaimana? Ternyata mudah, bukan? Maka saatnya jadikan cara posting video Affiliate di Shopee ini sebagai metode yang praktis bagi Shopee Affiliate! Dengan banyaknya pengguna Shopee, tentu ini akan memberikan kesempatan bagi semua affiliator untuk hasilkan komisi yang lebih cuan. Selamat mencoba!
Shopee memiliki berbagai macam program yang bisa Sobat MEA manfaatkan untuk menambah penghasilan. Salah satunya adalah Shopee Affiliates program di mana Sobat MEA dapat membantu untuk mempromosikan suatu produk Shopee dan mendapatkan komisi dari hasil penjualannya. Tentu sudah banyak orang yang bergabung menjadi Shopee Affiliate karena komisinya yang cukup menjanjikan.
Lalu, bagaimana kalau Shopee menawarkan program baru yang komisinya 2x lipat lebih besar daripada Shopee Affiliate? Yup! Shopee meluncurkan program baru, yaitu Shopee Partner Affiliate yang juga merupakan bagian dari Shopee Affiliate Program. Lalu, apa, sih perbedaan dan keuntungan bergabung menjadi Shopee Partner Affiliate? Semua akan kami bahas secara lengkap di sini!
Cara Kerja Shopee Partner Affiliate
Mau gabung jadi Shopee Affiliate?
Tergiur bukan dengan jumlah komisi yang besarnya 2x lipat daripada program Shopee Affiliate biasa? Kemudian, mungkin Sobat MEA bertanya-tanya apakah Sobat MEA bisa menjadi Shopee Partner Affiliate setelah memenuhi persyaratan yang ditentukan? Jawabannya adalah: tidak.
Menurut laman resmi Shopee, Sobat MEA perlu mengisikan formulir yang disediakan oleh pihak Shopee. Nantinya, Shopee akan menghubungi Sobat MEA kembali mengenai proses pendaftaran Shopee Partner Affiliate. Jadi pastikan Sobat MEA mencantumkan nomor telepon yang masih aktif dan dapat dihubungi. Sobat MEA juga perlu menunggu selama 5 hari kerja untuk mendapatkan kabar lanjutan mengenai program ini.
Setelah Sobat MEA bergabung menjadi Shopee Partner Affiliate, cara kerjanya akan sedikit berbeda pada program Shopee Affiliate. Pada program Shopee Affiliate, pihak Shopee sudah menyediakan berbagai pilihan produk dan toko yang bisa Sobat MEA bantu proses promosinya. Jadi Sobat MEA bisa langsung lihat foto, menyalin link produk, kemudian membagikannya di media sosial.
Sedangkan pada Shopee Partner Affiliate sendiri, Sobat MEA diberikan kebebasan untuk memilih produk yang akan dibuat ulasannya. Asalkan produk yang dipromosikan adalah produk yang dijual di Shopee dan merupakan produk yang dijual oleh toko Star Seller atau Shopee Mall. Selain itu, Sobat MEA sebagai partner juga bisa menyediakan produk yang ditawarkan tersebut secara pribadi.
Syarat Bergabung Program Shopee Partner Affiliate
Ada juga beberapa syarat yang perlu Sobat MEA penuhi agar dapat bergabung menjadi Shopee Partner Affiliate, yaitu:
- Memiliki minimal 2.000 follower atau subscriber pada akun media sosialnya.
- Dapat menggunakan berbagai macam media sosial seperti YouTube TikTok Instagram Facebook Twitter dan lain sebagainya.
- Pastikan konten yang dibuat merupakan konten original dan bukan merupakan duplikasi dari konten orang lain.
- Sobat MEA harus bisa mencapai 50 pesanan minimal 1 setidaknya satu kali dalam jangka 3 bulan terakhir.
- Pastikan akun media sosial yang digunakan merupakan akun aktif dan terbuka untuk publik, jadi bukan merupakan akun yang diprivate.
- Akun media sosial dan akun Shopee yang digunakan harus akun pribadi, dan bukan merupakan akun toko atau akun jualan.
Keuntungan Bergabung Shopee Partner Affiliate
Syarat dan cara kerja Shopee Partner Affiliate sangat mudah untuk dipahami, bukan? Jika Sobat MEA sudah berhasil bergabung menjadi Shopee Partner Affiliate, Sobat MEA bisa mendapatkan banyak keuntungan selain komisi yang lebih tinggi daripada hanya daftar Shopee Affiliate saja. Berikut adalah beberapa keuntungan yang akan Sobat MEA dapatkan jika bergabung menjadi Shopee Partner Affiliate:
1. Besaran Komisi
Sobat MEA akan mendapatkan komisi sebesar 10% untuk setiap pesanan dari toko yang dipromosikan. Jumlah 10% ini tentu ada batas maksimalnya, yaitu Sobat MEA akan mendapatkan komisi maksimal sebesar 50 ribu pada setiap pesanan. Sedangkan jika Sobat MEA tidak mempromosikan suatu toko, Sobat MEA juga akan tetap mendapatkan komisi sebesar 2%.
Sebagai contoh agar Sobat MEA bisa mendapatkan gambaran yang jelas, kami coba jabarkan dengan kasus berikut ini:
Harga suatu produk yang Sobat MEA bantu untuk promosikan adalah 100.000 rupiah. Kemudian Sobat MEA berhasil mendatangkan hingga 5.000 pesanan dari proses promosi tadi. Komisi yang bisa Sobat MEA dapatkan adalah 10 ribu rupiah per pesanan. Jadi, total komisi dari 5.000 pesanan tersebut adalah 50.000.000. Jumlah yang fantastis, bukan?
2. Campaign Shopee
Keuntungan lainnya dari bergabung Shopee Partner Affiliate adalah Sobat MEA akan diprioritaskan untuk mengikuti campaign Shopee. Jadi Sobat MEA akan mendapatkan produk dan voucher gratis dari Shopee!
Nah, itu dia penjelasan lengkap mengenai Shopee Partner Affiliate. Tertarik untuk menjadi Shopee Affiliate? Sobat MEA bisa mengikuti panduan di atas, ya. Semoga berhasil!
Shopee sudah menyediakan banyak fitur yang bisa Sobat MEA manfaatkan untuk meningkatkan penjualan. Dengan semua fitur yang ditawarkan, Sobat MEA akan semakin mudah untuk mempromosikan produk dan meningkatkan omzet setiap bulannya. Lalu, bagaimana jika Sobat MEA diberi kesempatan untuk bekerja sama dengan pihak lain?
Pas banget, nih, Shopee baru saja menyediakan program di mana Sobat MEA dapat bekerja sama dengan mitra pihak ketiga yang disebut MCN (Multi Channel Network) yang bermanfaat untuk mempromosikan produk melalui berbagai fitur yang ada. Nah buat kamu yang ingin tahu lebih dalam mengenai MCN Shopee ini, simak artikel ini sampai habis ya!
Table of Contents
Apa itu Multi-Channel Network Shopee?
Menurut laman resmi Shopee, Multi-Channel Network Shopee atau yang selanjutnya akan disebut dengan MCN Shopee adalah mitra pihak ketiga yang bekerjasama dengan Shopee. Program ini memberikan layanan kepada seller Shopee untuk mempromosikan toko dan produk dengan bantuan kreator dan influencer. Promosinya dilakukan dengan menggunakan fitur-fitur Shopee Live, Shopee Video, dan Affiliate Marketing Solutions.
Mungkin Sobat MEA berpikir bahwa hal ini tidak berbeda jauh dengan bekerja sama dengan para affiliator atau konten kreator, bukan? Bedanya, influencer dan kreator yang terlibat adalah pihak profesional dan berpengalaman dalam mempromosikan produk, sehingga cara dan hasil promosinya akan jauh lebih baik.
Apa itu Shopee Multi-Channel Network Partner?
Selain MCN, ada juga istilah MCN Partner, yaitu suatu penghargaan yang diberikan kepada para mitra Shopee yang memiliki performa tinggi di Shopee. Penghargaannya sendiri berupa badge atau label yang akan diberikan kepada MCN untuk menunjukkan bahwa mitra tersebut memiliki performa yang baik.
Shopee sendiri yang akan menilai performa setiap MCN yang dilakukan setiap bulan. Penilaian ini dilakukan berdasarkan penjualan yang berhasil dilakukan dalam jangka waktu setiap bulan. Oleh karena itu, daftar MCN Partner dapat berubah-ubah setiap bulannya karena setiap MCN bisa mengalami kenaikan maupun penurunan performa.
Keuntungan Bekerja Sama dengan MCN Shopee
Melakukan promosi adalah salah satu hal penting dalam meningkatkan penjualan produk. Hal ini bisa Sobat MEA lakukan sendiri atau meminta bantuan pihak lain. Tentunya semakin banyak bantuan, akan semakin luas pula audiens yang dapat dijangkau.
Inilah mengapa Sobat MEA perlu mengetahui cara daftar MCN Shopee karena Sobat MEA akan mendapatkan banyak keuntungan dengan bekerja sama dengan para kreator dan influencer berpengalaman. Berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa Sobat MEA dapatkan jika mengikuti cara daftar MCN Shopee:
1. Terhubung Dengan Banyak Kreator
Seperti yang sudah disinggung sedikit di atas, mitra MCN Shopee adalah para kreator dan influencer profesional dan berpengalaman di bidangnya. Sobat MEA bisa mendapatkan kreator atau influencer yang tepat untuk mempromosikan produk Sobat MEA.
Seperti misalnya Sobat MEA menjual produk gamis jumbo. Tentunya Sobat MEA tidak bisa menggunakan kreator atau influencer yang hanya membahas pakaian wanita secara general, dong? Kalau Sobat MEA ingin produk dibeli oleh target yang spesifik, Sobat MEA juga perlu bekerja sama dengan kreator yang mencari produk tersebut.
Dengan adanya MCN Shopee, Sobat MEA bisa terhubung dengan berbagai macam kreator dan influencer dan Sobat MEA bisa pilih orang yang paling tepat untuk memasarkan produk.
2. Promosi Lebih Luas
Melakukan promosi sendiri terkadang membuat Sobat MEA tidak bisa mencoba berbagai macam platform karena tidak memiliki banyak waktu untuk mempromosikan produk di platform yang berbeda-beda. Untuk itu dengan bantuan MCN, Sobat MEA bisa memperluas lapak promosi yang dilakukan oleh para kreator dan influencer yang sudah sepakat untuk bekerja sama.
Dengan begitu, Sobat MEA bisa fokus untuk melakukan pemasaran pada satu platform saja tanpa takut akan kekurangan calon konsumen. MCN juga bisa melakukan promosi di sosial media yang bisa menjangkau sebanyak mungkin audiens baru.
3. Mitra Berpengalaman
Promosi yang dilakukan oleh orang biasa dengan para kreator dan influencer profesional tentu hasilnya akan berbeda. Mitra MCN yang sudah diseleksi dan bergabung menjadi partner MCN sudah memiliki kemampuan untuk menarik konsumen. Dengan begitu, mereka tidak hanya akan membantu mempromosikan produk saja, namun juga membantu Sobat MEA untuk meningkatkan penjualan produk.
Cara Daftar MCN Shopee
Cara daftar MCN Shopee sebagai Seller sangatlah mudah karena Sobat MEA bisa langsung menghubungi mitra MCN secara langsung. Ada data lengkap mengenai informasi mitra MCN yang disediakan oleh Shopee dan bisa Sobat MEA gunakan untuk menghubungi pihak MCN secara langsung. Setelah itu, Sobat MEA bisa menentukan detail biaya dan negosiasi lainnya terkait kerja sama yang akan dijalin.
Berikut adalah alur cara daftar MCN Shopee yang bisa Sobat MEA coba:
- Sobat MEA tertarik untuk bekerja sama dengan MCN untuk mempromosikan toko dan produk melalui kreator dan influencer dari MCN.
- Sobat MEA menghubungi pihak MCN secara langsung untuk membahas mengenai cara promosi, biaya, kontrak, dan negosiasi lainnya terkait pemasaran toko dan produk.
- Sobat MEA dan MCN membuat kesepatan tentang kerjasama dan pembagian komisi.
- Sobat MEA akan mendapatkan laporan penjualan dari MCN secara langsung sesuai dengan kesepakatan yang sudah disetujui satu sama lain.
Itu dia pembahasan lengkap mengenai Multi-Network Channel Shopee dan cara daftar MCN Shopee. Tertarik untuk menjalin kerjasama dengan MCN Shopee?