"shopee affiliate"
Apa Itu Jaringan Influencer Shopee? Ini Semua yang Wajib Kamu Tahu!
Shopee memiliki beragam program yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna. Salah satu yang paling terkenal adalah program jaringan influencer Shopee. Apa itu sebenarnya?
Seperti yang sudah kita tahu, berjualan bukan satu-satunya cara mencari uang di Shopee. Ada juga cara mencari uang tanpa berjualan di Shopee. Salah satunya adalah dengan menjadi seorang affiliate.
Terus, apa bedanya jaringan influencer Shopee dengan affiliate? Nah untuk penjelasan lebih lengkapnya, Sobat MEA bisa menyimak penjelasannya di bawah ini!
Apa Itu Jaringan Influencer Shopee?
Jaringan influencer Shopee adalah sebuah platform khusus yang Shopee bentuk untuk para penjual dan affiliasi. Singkatnya, jaringan Influencer Shopee sendiri dibentuk untuk mewadahi penjual agar bisa berkolaborasi dengan mitra afiliasi.
Shopee sendiri sudah bekerja sama dengan lebih dari 250 ribu mitra afiliasi yang berkualitas untuk memudahkan penjual dalam mempromosikan toko mereka masing-masing dengan bantuan para affiliasi itu sendiri.
Kolaborasi dan Keuntungan
Sama seperti platform Shopee lainnya, tentu saja ada keuntungan yang bisa Sobat MEA dapatkan dari Jaringan ini. Sobat MEA bisa mendapatkan beragam fitur kolaborasi dan juga beragam keuntungan. Apa saja?
Kolaborasi Influencer Shopee
- Situs kupon dan cashback
- Situs perbandingan harga
- Penerbit konten sendiri
- Mendapat KOL (Key Opinion Leader) dan juga Influencer
Keuntungan Influencer Shopee
- Investasi pemasaran yang efektif dengan Return On Investment yang terukur
- Memiliki akses ke Jaringan Afiliasi Shopee yang luas
- Menyampaikan pesan, informasi dan juga kampanye pada berbagai platform digital sehingga promosi akan muncul di kanal para afiliasi Shopee
- Seluruh kampanye pemasaran dikelola oleh mitra pemasaran afiliasi Shopee yang berpengalaman.
Cara Kerja Influencer Shopee
Setelah tahu keuntungan dan kolaborasi di Jaringan Influencer, lantas, bagaimana sih cara kerja dalam jaringan ini? Secara singkat, jaringan ini akan mempertemukan penjual dengan para afiliasi yang mencari komisi dengan mempromosikan produk
Terus, gimana sistem kerja program ini? Yuk langsung simak aja penjelasannya di bawah ini!
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.
Lengkap, Begini Daftar, Cara Bayar Shopee Paylater Sampai Manfaatnya!
Shopee menjadi market place terbesar di Indonesia. Untuk membantu dan memanjakan para pengguna, Shopee kemudian mengeluarkan e-money bernama Shopee Paylater. Buat Sobat MEA yang nggak tahu, kali ini kita akan membahas semua hal tentang Palylater dari mulai cara bayar, daftar sampai manfaat Shopee Paylater.
Kalian pasti punya teman atau saudara yang hobi berbelanja online di Shopee. Jika sering, mereka pasti udah nggak asing dengan Shopee Paylater. Nah berikut ini semua penjelasan mengenai fitur Shopee satu ini beserta cara untuk memanfaatkannya buat para penjual. Yuk langsung simak aja.
Apa Itu Shopee Paylater?
Shopee Paylater adalah salah satu fitur transaksi digital yang dikeluarkan oleh Shopee. Secara singkat, Shopee Paylater fitur proses transaksi yang memperbolehkan penggunanya untuk melakukan penundaan pembayaran atau hutang. Namun, harus melunasi uang yang mereka gunakan di waktu yang sudah ditentukan.
Cara Daftar Shopee Paylater
Buat Sobat MEA yang mungkin tertarik untuk menggunakan fitur ini, yuk langsung aja simak cara daftar Shopee Paylater atau cara mengaktifkan Shopee Paylater. Nggak susah kok!
- Login menggunakan akun milikmu lewat Aplikasi Shopee
- Masuk ke menu Saya dan pilih SPayLater
- Setelah masuk, klik “Aktifkan Sekarang”
- Sobat MEA akan mendapatkan kode OTP untuk verifikasi dan masukan kode tersebut lalu klik Lanjut
- Setelah itu, Sobat MEA akan mendapatkan pemberitahuan mengenai limit yang diberikan
- Lanjutkan dengan unggah foto KTP dan ikuti intruksi lainnya
- Masukan nama dan NIK
- Lengkapi informasi tambahan
- Lakukan verifikasi wajah sesuai instruksi
- Jika sudah selesai dan diterima, Sobat MEA akan mendapat notifikasi mengenai aktivasi yang sukses.
Cara Bayar Shopee Paylater
Setelah mengetahui cara mendaftar, Sobat MEA juga harus tahu cara bayar Shopee Paylater jika waktu pembayaran telah dekat. Pasalnya, akan ada denda jika Sobat MEA telat membayar Shopee Paylater. Nah berikut ini cara membayarnya
- Buka aplikasi Shopee dan login menggunakan akunmu
- Pilih menu SPayLater
- Klik “Bayar Sekarang”
- Pilih tagihan bulan ini
- Sobat MEA akan diarahkan pada rincian tagihan Shopee Paylater beserta dengan detil informasi mengenai dana yang digunakan
- Pilih Bayar Sekarang
- Setelah itu, tentukan Metode Pembayaran. Lakukan pembayaran sesuai dengan tagihan yang muncul.
- Terakhir, klik Konfirmasi.
Manfaat Shopee Paylater
Tentu saja ada sisi positif maupun negatif jika kita menggunakan Shopee Paylater. Karena hal tersebut, Sobat MEA harus bisa mengurangi sisi negatif dengan cara memanfaatkan fitur Shopee Paylater ini.
Emang apa saja manfaat yang bisa kamu dapatkan dari mengaktifkan dan menggunakan Shopee Paylater?
Praktis dan Cicilannya Beragam
Seperti sudah dibahas sebelumnya, mengaktifkan Shopee Paylater nggak membutuhkan waktu lama. Bahkan cenderung praktis. Menariknya lagi, Sobat MEA punya pilihan untuk membayar cicilan. Yup, Shopee Paylater punya sistem cicilan yang beragam.
Karena hal tersebut, hal ini jadi keuntungan dan manfaat sendiri. Sobat MEA bisa menyesuaikan dan menggunakan dana Shopee Paylater dengan baik sesuai dengan cicilan yang bisa kita tanggung.
Banyak Promosi
Selanjutnya khusus pengguna Shopee Paylater, biasanya punya banyak keuntungan dan hadiah-hadiah promosi dari Shopee. Sobat MEA bisa mendapatkan banyak barang dengan membayar sedikit. Tentu saja ini jadi keuntungan dan manfaat. Kita bisa berhemat namun tetap bisa belanja dengan leluasa.
Suntikan Dana Untuk Berbagai Kebutuhan
Terakhir, Shopee Paylater merupakan salah satu fitur untuk meminjam uang di Shopee. Menariknya, Shopee Paylater bisa kamu gunakan untuk berbelanja hal-hal penting untuk bisnis kamu. Misalnya kamu bisa menggunakan jasa-jasa yang ada di Shopee untuk mengembangkan bisnis. Kamu bahkan bisa membeli tools Shopee dari Komunitas MEA yakni Shopeasytools pakai Shopee Paylater loh.
Nah itu dia beberapa cara dan manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan Shopee Paylater. Tertarik untuk pakai?
Semua Hal Tentang Partner Shopee. Dari Syarat Sampai Keuntungan
Ada banyak cara untuk mendapatkan uang dari Shopee. Sobat MEA nggak perlu melulu berjualan untuk mendapatkan uang. Bagi Sobat MEA yang hobi membuat konten, bisa banget loh dapat cuan dengan cara menjadi partner Shopee.
Sebenarnya ada beberapa program untuk ara konten kreator mendapatkan uang dari Shopee. Beberapa di antaranya adalah program Shopee Affiliates dan juga Shopee Influencers. Terus apa bedanya kedua program tersebut dengan Shopee Partner?
Apa Itu Shopee Partner
Shopee Partner adalah program affiliate yang lebih tinggi dari Affiliates dan Influencer. Partner adalah affiliates yang punya jumlah subscriber atau followers minimal 2000 di akun media sosialnya. Ia juga harus mencapai 50 pesanan minimal 1 kali dalam 3 bulan terakhir.
Syarat dan Cara Menjadi Partner Shopee
Karena jauh lebih menguntungkan tentu saja Sobat MEA harus memenuhi kriteria dan syarat untuk bergabung dengan Shopee Partner. Berikut ini beberapa ketentuannya
- Memiliki minimal 2000 followers atau subscriber
- Media sosial yang diperbolehkan antara lain TikTok, Twitter, Facebook, Instagram dan YouTube
- Partner harus memiliki konten original
- Mencapai 50 order minimal satu kali dalam 3 bulan terakhir
- Akun media sosial terus aktif dan merupakan akun pribadi bukan akun toko atau penjual.
Setelah mengetahui caranya, berikut ini cara untuk mendaftar sebagai Partne
- Sudah menjadi Shopee Affiliates atau Shopee Infulencer terlebih dahulu.
- Setelah memenuhi semua syarat, Sobat MEA harus mengisi formulir aplikasi
- Setelah mengirimkan formulir aplikasi, tim Shopee akan menghubungi dalam waktu 5 hari kerja untuk informasi mengenai partner program.
Manfaat dan Keuntungan
Dengan banyaknya syarat dan rumitnya pendaftaran, tentu saja ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan saat menjadi Partner. Apa saja?
Berbeda dengan affiliate biasa maupun infulencer yang mendapat komisi sebesar 2,5%, seorang Partner mendapat keuntungan 10 persen untuk pengguna baru dan 4% untuk pengguna lama.
Selain keuntungan dari komisi, Sobat MEA juga akan menjadi prioritas untuk campaign Shopee yang dapat diikuti dan akan selalu mendapatkan produk maupun voucher gratis dan memiliki aplikasi Shopee Partners sendiri.
Nah itu segala hal mengenai Partner. Gimana, apakah Sobat MEA tertarik untuk bergabung dan mendapatkan banyak keuntungan?
3 Cara Menghasilkan Uang Dari Shopee Tanpa Berjualan. Emang Bisa?
Shopee dikenal sebagai salah satu market place terbesar di Indonesia. Banyak yang mengira bahwa cara menghasilkan uang dari Shopee adalah dengan berjualan produk. Entah itu membuka toko menjadi seorang affiliate, reseller maupun dropshipper.
Banyak yang belum tahu bahwa sebenarnya ada beberapa cara untuk menghasilkan uang dari Shopee tanpa berjualan sama sekali. Buat kamu yang mungkin penasaran, yuk langsung aja simak 3 cara untuk mendapatkan uang dari Shopee tanpa berjualan di bawah ini!
Undang Teman ke Shopee
Cara dapat uang dari Shopee yang pertama adalah dengan bergabung dalam program Undang Teman. Program ini sedikit berbeda dengan Shopee Affiliates. Undang Teman sendiri merupakan program membagikan sebuah kode referral untuk mengajak orang-orang membuat akun Shopee.
Setiap mengajak 1 orang pengguna baru lewat kode yang dibagikan, kamu akan mendapatkan 3 ribu koin Shopee. Menariknya, pengguna baru yang menggunakan kode kamu akan mendapat bonus cashback sampai 30 persen loh. Ya jadi kaya simbiosis mutualisme~
Shopee Games
Selanjutnya ada cara mendapatkan uang lewat Shopee Games. Seperti kita tahu, Shopee telah mengeluarkan fitur games di aplikasinya. Menariknya, permainan di aplikasi Shopee bisa memberikan uang pada Sobat MEA. Berikut ini daftar games yang bisa kamu mainkan
- Shopee Tanam
- Shopee Bubble
- Candy
- Lucky Prize
- Shopee Kolektor
- Shopee Capit
- Run
- Shopee Tebak Kata
- Shopee Pet
Inspirasi Shopee
Terakhir ada Inspirasi Shopee. Program ini sangat cocok buat kamu yang gemar belanja dan menulis. Kamu bisa membagikan pengalaman inspiratif perihal Shopee dan mendapatkan koin senilai 100 ribu koin setiap bulan.
Selain menulis kisah inspiratif, kamu juga bisa menulis hal-hal yang sedang trending, tips dan trik unik dan trivia-trivia informatif lainnya. Pokoknya, kamu bisa mendapat uang dari menulis deh!
Itu dia 3 cara menghasilkan uang dari Shopee tanpa berjualan. Apakah Sobat MEA tertarik untuk mendapat uang tambahan dari 3 hal di atas?
Panduan untuk Affiliate TikTok Shop – Seperti yang sudah di ketahui jika TikTok mengalami kenaikan di tahun 2018 hingga saat ini dengan 1.2 miliar pengguna yang aktif dari seluruh dunia, dan TikTok menjadi media sosial dengan persentasi post tertinggi.
Banyak brand-brand yang masuk pada TikTok, yang dimanfaatkan oleh para content creator untuk menggali rupian serta mengembangkan akun TikToknya. Jika kalian seorang content creator di TikTok maka kalian bisa mencoba bergabung di TikTok affiliate untuk menghasilkan pendapatan.
Cara Daftar TikTok Shop
- Pertama kalian daftar di seller TikTok
- Kedua signup menggunakan akun TikTok lalu kalian login menggunakan akun TikTok kalian menggunakan metode yang disediakan
- Ketiga kalian isi informasi data pribadi secara lengkap
- keempat kalian harus memastikan data tersebut benar dan lengkap
- Kelima verifikasi identias kalian dengan mengirim foto KTP
- Keenam kalian simpan lalu pendaftaran kalian akan di proses
- Ketujuh jika kalian di terima maka pihak TikTok akan mengontak kalian melalui email
Jika kalian sudah mendaftar di TikTok Shope maka kalian akan otomatis mengikuti pendaftaran TikTok affiliate.
Kelas TikTok Premium
Apa itu TikTok Affiliate Program
Nah TikTok affiliate yaitu program yang dapat menghasilkan uang tambahan bagi content creator dengan mengendors dan mempromosikan produk. Pada program ini kalian tidak hanya menjual produk kalian sendiri tetapi kalian juga akan mempromosikan produk orang lain di akun TikTok kalian.
Jika ada orang yang membeli produk tersebut dari link yang kalian tawarkan maka kalian akan mendapatkan komisi dari produk yang berhasil terjual. Kalian bisa mendaftar sendiri melalui smartphone tanpa adanyan biaya.
Cara Daftar TikTok Affiliate Program
-Kalian harus memastikan aplikasi TikTok kalian merupakan versi terbaru, lalu klik akun saya dan jika ada logo keranjang pada menu kalian klik nanti akan mucul pusat kreator e-commerce lalu kalian pilih icon toko.
-Selanjutnya kalian pilih komisi pada menu pusat kreator e-commerce untuk melengkapi informasi yang diperlukan, kalian juga harus memastikan jika data itu benar dan lengkap, lalu konfirmasi.
-Nah jika kalian disetujui maka akan muncul congratulation, maka kalian bisa memilih barang yang ingin kalian promosikan. Nanti akan ada ACC untuk permintaan produk yang kalian pilih untuk dijual.
Kalian juga harus mengetahui syarat serta ketentuannya jika ingin mengikuti program TikTok affiliate, TikTok affiliate hanya bisa oleh pengguna yang sudah mendaftar di TikTok shop. TikTok juga sekarang sudah bukan berisi konten joget-joget tetapi bisa untuk menghasilkan pendapatan bagi penggunanya serta menjadi media sosial yang menyaingi youtube serta instagram
Nah itulah beberapa panduan untuk affiliat TikTok shop yang perlu kalian ketahui. Jika kalian terlalu sibuk untuk melakukan pendaftaran maka kalian bisa menggunaja Jasa MEA untuk memprosesnya lebih cepat, jadi kalian hanya tinggal duduk menunggu akun kalian sudah terdaftar.