"tiktok"
Ada banyak alasan orang bermain TikTok. Mulai dari hanya sebagai penonton pasif maupun aktif, membuat konten yang menarik, mendapatkan uang, berjualan, dan banyak lainnya. Tidak sedikit akun-akun yang dibuat hanya untuk menonton konten saja, akhirnya juga ikut membuat video meskipun di private atau untuk dilihat sendiri.
Meskipun demikian, tidak sedikit pula yang ingin menghapus video yang sudah mereka buat tadi. Alasannya pun beragam, mulai dari tidak menyukai hasil videonya, ingin membuat video yang lebih bagus, atau alasan lainnya. Untuk itu, salam artikel ini kami akan membahas tentang cara menghapus video di TikTok yang di private dengan mudah dan permanen. Ada 7 cara yang bisa Sobat MEA lakukan. Berikut langka-langkah lebih lengkapnya.
Cara Menghapus Video di TikTok yang di Private
Mau tau update terkini tentang cara jualan di TikTok?
TikTok merupakan salah satu aplikasi yang cara pemakainnya sangat mudah, bahkan bagi pengguna pemula sekalipun. Semua fitur bisa diakses dan dicari tahu sendiri cara penggunannya. Meskipun tampilannya terlihat penuh dan ikonnya berbeda dengan sosial media lainnya, tapi Sobat MEA tidak perlu khawatir akan kebingungan dengan tampilan dan fitur pada TikTok.
Meskipun demikian, kami akan membagikan cara menghapus video di TikTok yang di private untuk Sobat MEA yang tidak yakin dengan caranya. Pada dasarnya, cara menghapus video di TikTok yang di private sama dengan menghapus video pada akun publik biasanya. Namun setidaknya, di akun private video yang diunggah hanya bisa dilihat oleh Sobat MEA sendiri dan followers saja. Sedangkan jika di akun publik, video tersebut bisa dilihat oleh pengguna TikTok lainnya yang bukan merupakan pengikut akun Sobat MEA.
Perlu diingat bahwa setelah Sobat MEA menghapus video ini, Sobat MEA tidak bisa mendapatkan video itu kembali. Jadi pastikan Sobat MEA sudah mempertimbangkan dan yakin akan hal ini sebelum mengaplikasikan cara menghapus video di TikTok yang di private agar tidak menyesal nantinya.
Nggak perlu lama-lama lagi, kami akan memberikan 5 cara menghapus video di TikTok yang di private yang bisa Sobat MEA lakukan dengan mudah. Berikut kelima caranya:
1. Hapus video melalui aplikasi TikTok
Gak pede ngonten di TikTok?
Cara menghapus video di TikTok yang di private yang pertama bisa Sobat MEA lakukan melalui aplikasi TikTok. Caranya mudah dan cepat dilakukan karena Sobat MEA tidak pelu menggunakan aplikasi ketiga untuk menghapus video. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi TikTok, kemudian masuk ke profil akun Sobat MEA.
- Klik folder video private dengan ikon gembok.
- Pilih video yang ingin dihapus.
- Jika sudah, klik “Hapus” atau “Delete”.
- Selanjutnya, akan muncul halaman konfirmasi untuk menghapus video.
- Lakukan konfirmasi dengan klik “Hapus”.
- Cara menghapus video di TikTok yang di private sudah berhasil dilakukan.
Mudah sekali bukan cara menghapus video di TikTok yang di private? Tapi tenang, masih ada 6 cara lainnya yang bisa Sobat MEA coba selain menggunakan aplikasi TikTok untuk menghapus video tertentu.
2. Menghapus Video Melalui Website TikTok
Selain melalui aplikasi TikTok, Cobat MEA juga bisa melakukan cara menghapus video di TikTok yang di private melalui website TikTok. Hal ini bisa dilakukan ketika Sobat MEA sudah tidak memiliki aplikasi TikTok di handphone atau sedang tidak membawa handphone, sehingga Sobat MEA bisa melakukannya pada PC atau laptop. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka situs TikTok pada browser.
- Login ke akun TikTok Sobat MEA.
- Klik ikon profil di kanan atas.
- Pilih lihat profil.
- Cari video TikTok yang akan Sobat MEA hapus.
- Klik ikon tiga titik dan pilih ‘Delete’ atau ‘Hapus’.
- Konfirmasi saat muncul kotak dialog apakah Sobat MEA ingin menghapusnya.
- Selesai!
Cara ini membuat Sobat MEA tidak perlu mengunduh aplikasi TikTok lagi karena semua bisa dilakukan di website resmi TikTok.
3. Menghapus Video di Private dengan Aplikasi
Tidak hanya melalui aplikasi dan web resmi, Sobat MEA bisa melakukan cara menghapus video di TikTok yang di private dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Ada banyak aplikasi yang memberikan layanan ini, tapi salah satu aplikasi yang banyak digunakan adalah Video Downloader for TikTok yang bisa Sobat MEA lakukan dengan:
- Instal aplikasi Video Downloader for TikTok ke handphone Sobat MEA terlebih dahulu.
- Buka aplikasi, kemudian hubungkan dengan akun TikTok Sobat MEA.
- Pilih menu private di aplikasi, kemudian temukan video yang ingin dihapus.
- Pilih salah video yang akan dihapus, kemudian tekan “Delete”.
Cara menghapus video di TikTok yang di private ini juga bisa Sobat MEA jadikan alternatif untuk menghapus video TikTok secara permanen.
4. Menghubungi TikTok Support
Mau jago ngonten dan jualan di TikTok?
Sudah mencoba ketiga cara menghapus video di TikTok yang di private di atas namun masih gagal atau bingung cara melakukannya? Tenang saja, Sobat MEA bisa meminta tolong ke pihak TikTok secara langsung, loh. Caranya adalah dengan menghubungi TikTok Support dan meminta tolong kepada mereka untuk menghapuskan video yang diinginkan. Berikut caranya:
- Buka aplikasi TikTok.
- Lalu klik “Report a Problem”.
- Kemudian berikan informasi yang dibutuhkan berupa keinginan untuk menghapus video di private TikTok.
- Nantinya TikTok Support akan langsung membantu Sobat MEA dalam menghapus video secara langsung.
Dengan menerapkan cara ini, Sobat MEA tidak perlu repot-repot menghapus video TikTok sendiri karena akan diatasi oleh TikTok Support.
5. Menghapus akun
Cara menghapus video di TikTok yang di private yang satu ini cukup ekstrim, karena Sobat MEA tidak hanya menghapus video saja, tetapi juga akunnya sekaligus. Berikut langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk menghapus akun TikTok:
- Buka aplikasi TikTok, kemudian masuk ke pengaturan akun.
- Klik “Hapus akun”.
- Lalu konfirmasi penghapusan akun.
- Akun TikTok berhasil dihapus secara permanen!
Cara ini bisa Sobat MEA gunakan jika sudah tidak tertarik untuk menggunakan aplikasi TikTok lagi. Jadi Sobat MEA juga tidak perlu repot-repot menghapus video tertentu karena video tersebut akan hilang bersamaan dengan terhapusnya akun secara permanen.
Sekian pembahasan lengkap tentang cara menghapus video di TikTok yang di private. Mana cara yang ingin Sobat MEA coba? Jangan lupa untuk baca artikel kami lainnya seputar penggunaan fitur TikTok dan tips berjualan di TikTok di sini, ya!
Konten Lebih Aman, Gini 10 Cara Menghilangkan Suara Komersial di TikTok. Tahu?
TikTok telah menjadi sosial media terbesar untuk berbagi video pendek dengan berbagai genre, dari dance hingga tutorial bermanfaat. Salah satu fitur menarik yang disediakan adalah menambahkan suara atau lagu ke dalam video Tapi terkadang lagu yang ingin digunakan memiliki hak cipta sehingga perlu cara menghilangkan suara komersial di TikTok untuk lagu tersebut.
Jika tidak segera diatasi, maka Sobat MEA bisa terkena pelanggaran hak cipta dan kebijakan komunitas TikTok. Tapi dalam artikel ini, Mime akan menjelaskan beberapa cara menghilangkan suara komersial di TikTok dan tetap menjaga kualitas kontenmu.
Cara Menghilangkan Suara Komersial di TikTok
Dilansir dari laman TikTok, akun bisnis tidak bisa mengakses Pustaka Musik Umum atau lagu-lagu yang digunakan pengguna di FYP. Hal tersebut karena lagu-lagu tersebut tidak diizinkan untuk digunakan dalam kegiatan bisnis.
Lagu-lagu ini hanya boleh digunakan untuk hiburan pribadi saja. Artinya pengguna akun bisnis hanya diizinkan menggunakan lagu yang hanya dari pembelian lisensi tersebut. Oleh karenanya, jika ingin kembali bebas menggunakan musik dari FYP TikTok, Sobat MEA bisa beralih ke mode pribadi.
10 Cara Menghilangkan Suara Komersial di TikTok
Mau Tahu Cara Jualan di Sosial Media yang Baik dan Benar?
Tapi jika Sobat MEA hanya memiliki akun bisnis dan ingin menggunakan lagu tanpa komersial, berikut 10 cara menghilangkan suara komersial di TikTok yang bisa dilakukan:
1. Menggunakan Lagu Bebas Hak Cipta
Pilihan pertama yang patut dipertimbangkan adalah menggunakan lagu atau suara yang bebas hak cipta. Sobat MEA dapat mencari di berbagai situs web yang menyediakan musik bebas hak cipta dan menyinkronkannya dengan video TikTok.
Dengan memilih lagu bebas hak cipta, Sobat MEA dapat menghindari masalah hak cipta dan tetap mempertahankan daya tarik audio dalam video.
2. Membuat Musik Sendiri
Jika Sobat MEA memiliki keterampilan musik atau akses ke alat-alat musik, Sobat MEA dapat membuat komposisi musik sendiri yang sesuai dengan video TikTok. Ini bisa memberi Sobat MEA kendali penuh atas suara atau sound yang digunakan dalam video dan memberikan sentuhan personal pada kontenmu.
3. Rekam Suara Asli
Alternatif lain adalah merekam suara asli atau suara lingkungan saat merekam video. Ini bisa termasuk suara alam, suara kota, atau bahkan suara-suara sehari-hari. Pendekatan ini memberikan nuansa autentisitas pada video dan membuatnya lebih menarik.
4. Menggunakan Voice-Over
Saatnya scale up TikTok Shop kamu sekarang juga
Sobat MEA juga dapat menggunakan teknik voice-over, dimana Sobat MEA merekam suara sendiri yang menjelaskan atau memberikan komentar pada video. Ini tidak hanya menghilangkan kebutuhan akan suara komersial, tapi juga memberikan konteks tambahan bagi penonton.
5. Menggunakan Efek Suara
TikTok menyediakan berbagai efek suara yang dapat Sobat MEA terapkan pada video. Sobat MEA dapat menambahkan suara tangan yang menggambar atau suara-sound efek lainnya yang sesuai dengan konten. Ini dapat menciptakan nuansa yang berbeda tanpa perlu menggunakan suara komersial.
6. Memanfaatkan Sound Library TikTok
TikTok memiliki perpustakaan suara internal yang dapat digunakan. Sobat MEA dapat menjelajahi berbagai suara yang disediakan oleh platform ini dan menemukan yang sesuai dengan video. Meskipun beberapa suara mungkin populer, Sobat MEA masih bisa mencari opsi yang lebih unik dan cocok dengan isi konten.
7. Kolaborasi dengan Pembuat Suara
Jalan Terbaik Menjadi Kreator yang Asyik
Sobat MEA dapat mencari kolaborasi dengan pembuat suara atau musisi independen yang bersedia memberikan suara khusus untuk video TikTok. Ini dapat menciptakan hubungan yang bermanfaat dan juga memberikan konten yang unik.
8. Fokus pada Visual
Jika semua usaha untuk mendapatkan suara yang sesuai tampak sulit, Sobat MEA selalu dapat fokus pada elemen visual dalam video. Dengan menghadirkan tarian yang menarik, gerakan kreatif, atau tampilan visual yang mengagumkan, Sobat MEA dapat mempertahankan daya tarik video tanpa perlu bergantung pada suara.
9. Gunakan Subtitle atau Teks
Tambahkan teks atau subtitle yang relevan dengan konten video. Ini tidak hanya membantu memahamkan pesanmu, tapi juga membuat video lebih menarik dan mudah dipahami oleh penonton yang tidak dapat mendengar suara.
10. Menambahkan Musik Setelahnya
Terakhir, jika Sobat MEA ingin tetap menggunakan lagu komersial, Sobat MEA dapat mengedit video di luar platform TikTok dan menambahkan musik pada tahap pengeditan. Dengan cara ini, Sobat MEA dapat mengontrol bagaimana suara komersial disinkronkan dengan video.
Nah itu dia 10 cara menghilangkan suara komersial di TikTok. Tapi ingat, dalam hal ini, kreativitas adalah kunci. Dengan menggabungkan berbagai teknik di atas, Sobat MEA dapat menciptakan video yang menarik dan unik tanpa perlu bergantung pada suara komersial yang melanggar hak cipta.
Ingatlah selalu untuk menghormati hak cipta dan mengikuti pedoman yang berlaku saat menciptakan konten di platform TikTok. Selamat berkarya dan semoga sukses!
Berapa Komisi TikTok Affiliate? Berikut Penjelasan Lengkapnya. Pemula Wajib Tahu!
Ada banyak media sosial yang dapat memberikan penghasilan pada para penggunanya. Salah satunya adalah TikTok. Selain berjualan di TikTok Shop sebagai seorang seller, TikTok juga memungkinkan para content creator untuk mendapatkan komisi dengan bergabung ke dalam program TikTok Shop For Creator atau populer disebut TikTok Affiliate. Pertanyaan yang kemudian banyak diajukan adalah berapa komisi TikTok Affiliate?
Seperti sudah kita bahas di atas, TikTok Affiliate merupakan program afiliasi dari TikTok yang bisa memberikan pendapatan lebih pada content creator TikTok lewat konten video pendek mau pun live streaming.
Seorang content creator yang bergabung dengan TikTok Affiliate dapat mempromosikan produk dari TikTok Shop melalui konten dan live streaming. Saaat ada pembeli yang melakukan checkout melalui live streaming atau konten yang dibuat, maka creator akan mendapatkan komisi dari penjualan produk tersebut.
Table of Contents
Syarat dan Cara Daftar TikTok Affiliate
Sebelum tahu mengenai berapa komisi Affiliate, Sobat MEA harus tahu dulu cara membuat dan mendaftar TikTok Affiliate. Namun sebelum itu, perlu diketahui bahwa ada syarat-syarat tertentu yang harus diikuti sebelum mendaftar TikTok Affiliate. Di antaranya adalah:
- Memiliki reputasi baik sebagai seorang content creator.
- Mematuhi panduan komunitas TikTok.
- Memiliki lebih dari 1000 followers TikTok.
- Berusia minimal 18 tahun.
- Memposting video di TikTok dalam 28 hari terakhir.
Jika sudah mengetahui syarat-syarat yang diperlukan, Sobat MEA bisa langsung mendaftar ke TikTok Affiliate. Berikut ini adalah langkah-langkahnya:
- Pertama daftar akun TikTok Shop sebagai creator melalui menu Alat Creator dan menu TikTok Shop For Creator
- Setelah terdaftar dalam program, klik icon Profil
- Selanjutnya klik Shop atau ikon keranjang TikTok Shop
- Berikutnya pilih Pusat Creator E-commerce
- Klik icon TikTok Shop
- Lanjutkan dengan pilih menu Commissions atau Komisi
- Jika baru pertama kali menambah produk, klik Add Products atau Tambahkan Produk
- Lengkapi dan verifikasi informasi nama lengkap
- Jika sudah, klik tombol Add Affiliate Products
- Terakhir, Sobat MEA tinggal menunggu persetujuan seller atau merchant yang bersangkutan
- Selesai. Jika permintaan sudah disetujui, Sonat MEA sudah mulai bisa mempromosikan produk dan menambahkan keranjang kuning atau link produk pada video TikTok yang Sobat MEA upload.
Berapa Penghasilan TikTok Affiliate?
TikTok memberikan komisi sebesar 10 persen bagi TikTok Affiliate. Komisi tersebut akan didapatkan creator dari setiap penjualan produk. Singkatnya, komisi afiliasi akan masuk saat ada orang yang melakukan checkout produk melalui link atau keranjang kuning yang disematkan dalam konten video promosi atau live streaming.
Jadi, kalau Sobat MEA rajin dan gencar mempromosikan produk dan mendapatkan banyak penjualan dari sana, maka semakin besar juga penghasilan Sobat MEA sebagai TikTok Affiliate.
Dengan keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan, program TikTok Affiliate ini sangat menggiurkan. Sebab, seorang content creator bisa mendapat keuntungan tanpa harus mengeluarkan modal untuk stok barang. Seorang TikTok Affiliate hanya perlu kreatif dan membuat konten video promosi yang menjual.
Cara Melihat Komisi TikTok Affiliate
Setelah mengetahui bagaimana syarat dan cara daftar TikTok Affiliate dan juga total komisi yang didapatkan, Sobat MEA juga harus tahu bagaimana cara untuk melihat komisi yang kita dapatkan dari program TikTok Affiliate. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Sobat MEA ikuti:
- Pastikan Sobat MEA sudah mengaktifkan TikTok Shop
- Setelah itu, buka aplikasi TikTok dan login menggunakan akun kamu
- Setelah itu, pilih ikon profil di bagian kanan bawah halaman utama
- Kemudian pilih opsi profil dengan menekan tombol tiga garis di bagian kanan atas
- Sobat MEA akan diarahkan pada menu profil dan pilih Alat Kreator
- Setelah itu, pilih TikTok Shop kemudian pilih bagian Monetisasi
- Scroll ke bagian bawah dan pilih menu Komisi
- Jika sudah masuk ke menu komisi, Sobat MEA bisa melihat jumlah saldo komisi dari TikTok Affiliate yang sudah dikumpulkan.
Kapan Komisi TikTok Affiliate Masuk Atau Cair?
Selain cara melihat dan mengetahui berapa komisi TikTok Affiliate, banyak pengguna TikTok yang bertanya kapan komisi dari TikTok akan masuk ke rekening atau bisa dicairkan? Sebenarnya ada 2 faktor yang mempengaruhi hal ini.
Faktor pertama adalah mengenai pemesanan. Komisi akan masuk ke saldo pada hari ke- 7 setelah status pesanan produk menjadi selesai. Pesanan ini harus diterima oleh pembeli tanpa ada refund atau pembatalan. Jadi ada waktu 1 minggu sampai komisi yang didapatkan masuk ke saldo TikTok Affiliate.
Faktor lain adalah mengenai metode penarikan tergantung dari bank yang Sobat MEA gunakan. Umumnya, penarikan sumber penghasilan bisa dilakukan 1-3 hari setelah saldo masuk. Perlu diingat, komisi TikTok dapat ditarik dengan miminal saldo 10 ribu rupiah.
Cara Menarik Komisi TikTok Affiliate
Setelah tahu kapan komisi masuk pada saldo, saatnya kita membahas bagaimana cara mencairkan komisi TikTok Affiliate. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa harus Sobat MEA lakukan:
- Pertama buka aplikasi TikTok dan login menggunakan akun kamu
- Buka menu Profil di pojok kanan bawah
- Klik menu garis tiga yang ada di bagian kanan atas
- Pilih Creator Tools atau Alat Kreator
- Berikutnya pilih TikTok Shop for Creator
- Pilih Commissions atau Komisi. Informasi mengenai jumlah saldo komisi akan muncul
- Jika sudah yakin akan mencairkan komisi, klik tombol Withdraw untuk penciran ke rekening bank
- Berikutnya pilihTambah Metode Penarikan Uang yang Baru
- Pilih Transfer Bank
- Masukkan kode verifikasi yang TikTok kirim melalui email atau SMS
- Pilih nama bank yang digunakan
- Lengkapi data mulai dari nomor rekening, alamat email, kota dan informasi lainnya.
- Jika sudah, klik Konfirmasi
- Masukkan saldo yang ingin ditarik
- Jika sudah, klik Tarik Uang Sekarang dan pilih Konfirmasi
- Selesai. Sobat MEA tinggal tunggu sampai proses penarikan saldo TikTok Affiliate berhasil dilakukan.
Kenapa Komisi TikTok Affiliate Tidak Masuk?
Para affiliator TikTok pasti pernah merasa galau saat mengetahui bahwa komisi nggak masuk pada saldo padahal ada cukup banyak pemesan yang membeli produk lewat konten promosinya. Hal ini kemudian menimbulkan banyak pertanyaan. Nah ada beberapa penyebab kenapa komisi nggak masuk pada saldo di antaranya:
- Proses pembayaran pembeli belum diselesaikan
- Produk yang dipesan dibatalkan oleh pembeli
- Konsumen mengajukan refund atau pengembalian uang
- Komisi dalam proses pengiriman. Pada poin ini, Sobat MEA harus menunggu paling lama 7 hari.
Itu dia segala hal mengenai komisi TikTok Affiliate. Mulai dari jumlah komisi, cara mendaftar, penyebab komisi tidak cair, waktu pencairan komisi sampai dengan cara melakukan penarikan saldo TikTok Affiliate. Semoga saja artikel ini bisa membantu Sobat MEA yang sedang belajar
Bukan hanya e-commerce yang bisa menerapkan sistem pre order, TikTok Shop juga mengaktifkan penjualan dengan sistem pre order. Hal ini berguna untuk memudahkan penjual yang ingin menjual barang dari luar negeri atau produk yang butuh proses lama. Lantas, bagaimana cara mengaktifkan TikTok Shop Preorder?
Berbicara soal pre order, sistem ini sudah jauh disediakan oleh beberapa marketplace. Hal ini dikhususkan bagi orang-orang yang ingin berbisnis tapi tidak memiliki barang yang sudah ready. Dengan sistem pre order, mereka memiliki kesempatan yang sama untuk sukses berjualan di marketplace.
Table of Contents
Nggak lama setelah TikTok meluncurkan fitur TikTok Shop, TikTok kemudian menyediakan sistem pre order dan memberikan kesempatan bagi para penjual tersebut berbisnis di TikTok Shop.
Ini merupakan peluang yang bagus bagi Sobat MEA yang suka menjual barang handmade atau menawarkan jasa titip produk luar negeri. Tentunya berpotensi meningkatkan profit bisnis. Apalagi dengan pengguna TikTok yang sudah mencapai 1 milyar, sayang banget jika sampai dilewatkan.
Tapi mungkin Sobat MEA belum begitu memahami mengenai sistem pre order. Di bawah ini, MiMe akan jelaskan terlebih dahulu mengenai pre order.
Apa itu Pre Order?
Jaman sekarang, tren jasa titip barang langka atau barang luar negeri semakin menjamur di pasaran. Mereka biasanya menerapkan sistem pre order dalam penjualannya. Memangnya apa sih pre order itu? Pre order adalah sistem pembelian produk yang penjual lakukan sebelum stok riil barang tersedia.
Singkatnya, pre order merupakan aktivitas jual beli di mana pelanggan memesanan dan membayar produk terlebih dahulu, dengan estimasi waktu yang telah disepakati hingga stok produk tersedia.
Jumlah estimasi waktu dan pembayaran dalam sistem ini fleksibel, bisa sesuai kesepakatan kedua belah pihak antara pembeli dan penjual, serta kondisi market dan jenis produk yang seller jual
Sistem pre order ini mampu memberikan keuntungan lebih bagi para penjual. Hal ini karena sudah langsung bisa menjual produk meski masih dalam proses produksi dengan estimasi waktu tertentu. Lalu produk akan pelanggan terima ketika sudah barang sudah selesai produksi.
Selain itu, berjualan dengan sistem pre order ini juga tidak memerlukan banyak modal. Artinya cocok sekali bagi Sobat MEA yang memiliki budget terbatas. Karena biasanya pelanggan harus membayar uang muka terlebih dahulu.
Nah sistem ini sudah mulai bisa diaktifkan di TikTok nih. Karena TikTok pun ingin menghadirkan sistem jual beli terbaik yang nyaman bagi penjual maupun pembeli. Lantas, bagaimana cara memulai sistem jual beli yang satu ini?
2 Cara Memulai Sistem Pre Order di TikTok Shop
Sebelum membahas lebih lanjut, ada satu hal yang perlu Sobat MEA ketahui. Tidak semua penjual di TikTok Shop bisa mengaktifkan sistem pre order. Ada 2 syarat yang harus Sobat MEA penuhi terlebih dahulu untuk mulai berjualan dengan sistem ini. Apa saja syaratnya?
1. Sudah Mencapai 1000 Penjualan dalam 30 Hari di TikTok Shop
Perlu untuk diketahui, jika akun TikTok Sobat MEA masih baru atau belum melakukan verifikasi TikTok Shop, maka Sobat MEA belum bisa mengaktifkan TikTok Shop Pre Order.
Lain halnya, jika Sobat MEA sudah lama menggunakan TikTok Shop untuk berjualan dan sudah memiliki 1000 pesanan yang berhasil dalam 30 hari. Maka Sobat MEA akan disetujui oleh pihak TikTok untuk mengikuti sistem penjualan yang satu ini.
2. Bukan Menjual Produk Dropship
Dalam hal ini, pastikan produk yang dijual bukan produk dropship alias produk hasil sendiri atau kerjasama. Karena jenis bisnis dropship itu biasanya menjual produk yang sudah ready.
Adapun produk yang bisa Sobat MEA jual dalam sistem dropship ini contohnya seperti kaos sablon atau kue ulang tahun. Jenis kedua barang ini pasti membutuhkan waktu produksi 1-7 hari tergantung kesulitan.
Nah, setelah mengetahui kedua syarat tersebut, saatnya mengetahui cara mengaktifkan TikTok Shop preorder agar bisa langsung berjualan produk dengan sistem pre order. Simak sampai habis agar hasil maksimal.
8 Langkah Cara Mengaktifkan TikTok Shop Pre Order
Sebenarnya cara untuk mulai berjualan dengan sistem pre order di TikTok Shop tidaklah sulit. Sobat MEA nggak perlu pilih brand atau tambahkan brand baru seperti mengaktifkan TIkTok Shop biasa. Sobat MEA hanya perlu mengaktifkan fiturnya di akun TikTok Shop-mu dengan langkah-langkah yang akan dijelaskan berikut ini:
- Login akun TikTok Shop dengan username dan password TikTok di sini.
- Di halaman seller TikTok Shop, pilih menu Produk dan klik Tambah Produk.
- Isi informasi dasar seperti nama produk dan kategori, lalu klik Lanjutkan.
- Kemudian isi detail produk seperti varian, jumlah barang, deskripsi produk, dll.
- Jangan lupa masukkan foto produk yang sesuai untuk dijual secara pre order.
- Lalu di bagian bawah kolom, centang opsi pre order untuk mengaktifkan sistemnya.
- Terakhir, klik Terbitkan.
- Selesai! Produkmu siap untuk dijual secara pre order.
Cara Mengaktifkan TikTok Shop Biasa
Setelah mengetahui bagaimana cara mengaktifkan pre order TikTok, Sobat MEA juga wajib untuk mengetahui bagaimana sih cara aktifkan TikTok Shop biasa. Nah berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Sobat MEA ikuti untuk mulai berjualan di TikTok Shop. Check this out!~
- Langkah pertama untuk mengaktifkan TikTok Shop adalah kunjungi situs TikTok Shop Seller Center dan mendaftar. Untuk mendaftar, Sobat MEA bisa menggunakan akun pribadi atau membuat akun baru. Klik tombol Sign up With TikTok Account untuk membuat TikTok Shop dari akun pribadi.
- Langkah berikutnya adalah melewati proses verifikasi. Untuk memastikan keamanan, Sobat MEA perlu memverifikasi nomor telepon dan email untuk memastikan Sobat MEA yang membuat akun tersebut
- Berikutnya, atur informasi konten toko. Sobat MEA bisa juga baca Syarat & Ketentuan TikTok. Jika memang sudah, Sobat MEA bisa klik tombol Start Selling
- Langkah berikutnya adalah untuk menambah produk untuk mulai berjualan. Sobat MEA bisa menambah produk dengan menekan tombol Tambahkan Produk. Perlu dicatat, Sobat MEA nggak akan bisa menambahkan produk sebelum proses verifikasi selesai.
- Berikutnya adalah mulai isi alamat toko. Saat menambahkan produk, Sobat MEA harus mengisi alamat penjemputan, lokasi toko dan nomor kontak telepon agar logistik berjalan lancar. Sobat MEA bisa mengatur alamat pengirim agar sama dengan alamat penjemputan.
- Berikutnya verifikasi dokumen. Sobat MEA bisa memilih opsi Individual jika untuk pribadi atau Corporate jika bisnis milik perusahaan. Sobat MEA perlu menyiapkan Nomor Izin Usaha atau foto KTP dengan jelas dan ukurannya
- Terakhir, tautkan rekening bank. Sobat MEA perlu menautkan rekening bank untuk memastikan pembayaran TikTok Shop berjalan lancar. Verifikasi ini biasanya membutuhkan waktu paling lambat 2×24 jam.
Ya, jadi begitulah cara untuk mengaktifkan TikTok Shop pre order yang lengkap dan mudah. Pastinya, sistem satu ini cocok banget buat Sobat MEA yang suka memproduksi barang handmade dan ingin menjualnya di TikTok. Asyik, bukan?
Semoga artikel ini membantu Sobat MEA untuk membongkar resep dan tips jualan di TikTok Shop untuk membuat omzet toko semakin besar. Akhir kata, salam satu juta pembeli!
Saat menjelajahi TikTok, terlebih jika Sobat MEA aktif berkarya di TikTok, cara agar tidak kena pelanggaran TikTok perlu Sobat MEA ketahui dan ikuti. Pasalnya jika Sobat MEA terkena pelanggaran dari pihak TikTok, akunmu terancam akan ditangguhkan. Jika hal ini terus berlanjut, akun TikTok mu juga bisa diblokir.
Seperti yang kita ketahui, TikTok telah menjadi platform sosial media yang sedang populer untuk berbagi video dan menonton video yang menghibur. Selain itu, TikTok juga dapat digunakan untuk berbisnis. Maka tidak heran jika kemudian TikTok memberlakukan kebijakan komunitas yang ketat. TikTok memang ingin menciptakan ruang yang aman untuk berkarya.
Tapi jangan khawatir, sebenarnya ada beberapa cara agar tidak kena pelanggaran TikTok yang bisa Sobat MEA ikuti. Sama seperti sosial media lainnya, ada beberapa jenis konten yang tidak boleh diposting dan tindakan lainnya yang tidak boleh dilakukan. Dalam hal ini, simak artikel ini untuk mencegah pelanggarannya agar akun tidak ditangguhkan.
Table of Contents
7 Cara Agar Tidak Kena Pelanggaran TikTok
Hal pertama yang diperlukan sebagai cara agar tidak kena pelanggaran TikTok yaitu memahami pedoman kebijakan komunitas TikTok, terutama jenis-jenis konten yang terlarang. Pahami apa yang diizinkan dan tidak diizinkan.
Dengan begitu, Sobat MEA bisa berkarya dengan aman di platform ini. Melansir laman resmi TikTok, berikut adalah 6 cara agar tidak kena pelanggaran TikTok. Yuk langsung simak aja di bawah ini!
1. Sudah Memenuhi Usia Minimum
Cara pertama agar tidak kena pelanggaran adalah memenuhi usia minimum sesuai peraturan. TikTok menerapkan peraturan minimal usia pengguna adalah 13 tahun. Sobat MEA yang nggak memenuhi usia minimum atau persyaratan lain sesuai ketentuan maka akan diblokir sistem.
2. Jangan Posting Video yang Terindikasi Spam
Jika Sobat MEA tidak ingin terkena pelanggaran TikTok, jangan pernah melakukan hal-hal yang terindikasi spam, salah satunya memposting video secara berlebihan dalam satu waktu. Misalnya, memposting video sebanyak 10x dalam kurun waktu 1 jam dan dilakukan secara terus menerus.
Jika Sobat MEA tidak ingin terkena pelanggaran TikTok, jangan pernah melakukan hal-hal yang terindikasi spam, salah satunya memposting video secara berlebihan dalam satu waktu. Misalnya, memposting video sebanyak 10x dalam kurun waktu 1 jam dan dilakukan secara terus menerus.
Meskipun ini adalah sosial media dan Sobat MEA melakukannya di akun pribadi, hal ini bisa membuat pengguna lain merasa tidak nyaman dan melaporkannya sebagai spam.
2. Hindari Plagiasi Konten Orang Lain
Pastikan Sobat MEA juga hanya memposting konten karya sendiri alias konten orisinal. Dalam hal ini, hindari memposting ulang karya orang lain tanpa izin apalagi mengklaim bahwa itu adalah karyamu.
Sama seperti sosial media lainnya, TikTok juga melarang keras aksi ini. TikTok sangat menghargai hak cipta dan privasi setiap pengguna. Karena itu, untuk memastikan peraturannya berlaku, jika tindakan ini diketahui oleh pemilik asli konten dan dilaporkan, maka akunmu terkena pelanggaran hingga diblokir secara permanen.
3. Tidak Membuat Konten Terlarang
Selain tidak boleh plagiasi konten, pengguna TikTok juga dilarang keras untuk membagikan konten yang berbau dewasa atau ilegal seperti sara, terlalu vulgar, kekerasan, narkoba, senjata, dll.) di aplikasi TikTok.
TikTok menerapkan kebijakan ini tentunya untuk melindungi dan memberikan kenyamanan bagi pengguna. Mengingat pengguna TikTok berasal dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. TikTok tidak ingin memberikan efek negatif.
4. Tak Berbagi Konten Menyakiti Diri Sendiri
TikTok nggak mengizinkan penggunanya untuk membagikan segala bentuk tindakan menyakiti diri sendiri, bunuh diri sampai gangguan makan. Konten-konten seperti ini dapat membuat Sobat MEA diblokir atau bahkan dibanned oleh platform TikTok.
5. Nggak Membagikan Konten Aktivitas Ilegal
Sama seperti konten self harm, Sobat MEA yang membuat konten dengan mempromosikan aktivitas ilegal lain dapat membuat Sobat MEA terkena pelanggaran. Hal ini dapat mencakup unggahan seperti eksploitasi manusia, peradangan ilegal satwa liar atau pelanggaran hukum dengan cara apa pun.
6. Tidak Menggunakan Dua Akun dalam Satu Perangkat
Jangan anggap remeh, menggunakan dua akun dalam satu perangkat yang sama juga berpotensi melanggar kebijakan TikTok. Meskipun potensinya kecil, sebaiknya gunakan satu akun saja dalam perangkatmu. Pasalnya jika mengganti akun dalam satu perangkat, sistem TikTok mampu mendeteksinya.
Hal ini bisa terjadi karena alamat IP yang Sobat MEA gunakan dalam perangkat tersebut akan tetap bakalan sama Sobat MEA telah mengganti beberapa akun.
7. Tidak Melanggaran Kekayaan Intelektual
Hak kekayaan intelektual merupakan sesuatu yang sangat dilindungi oleh platform TikTok. Karena itu, TikTok berharap para penggunanya untuk membuat konten yang orisinal. Jika ingin membagikan atau reupload konten milik pengguna lain, Sobat MEA perlu meminta izin dan mendapatkan persetujuan dari kreator yang dimaksud.
Demikian informasi mengenai 7 cara agar tidak kena pelanggaran TikTok yang patut Sobat MEA ketahui. Dalam hal ini, tenang saja, selama mengikuti hukum dan peraturan dan menggunakan fitur keamanan dan privasi dengan bijak, Sobat MEA tetap dapat menikmati pengalaman yang aman, positif, dan kreatif di TikTok.